Menuju konten utama

152 Anggota DPD RI Periode 2024-2029 Dilantik, Termasuk Komeng

Pelawak Komeng merupakan salah satu anggota DPD RI yang terpilih pada Pemilu Legislatif (Pileg) 2024 dari Jawa Barat.

152 Anggota DPD RI Periode 2024-2029 Dilantik, Termasuk Komeng
Pelantikan DPR MPR di Gedung Oarlemen Selasa 1/10/2024. youtube/ TVR PARLEMEN

tirto.id - Sebanyak 152 anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI terpilih sah menjadi Anggota DPD RI periode 2024-2029 usai mengucapkan sumpah dan janji di Ruang Paripurna, Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (1/10/2024).

Sumpah dan janji jabatan dipandu oleh Ketua Mahkamah Agung RI, M. Syarifuddin. Mulanya, Syarifuddin meminta kesediaan para DPD RI terpilih untuk mengikuti sumpah janji yang dipandunya.

"Apakah saudara-saudara bersedia bersumpah berjanji menurut agama saudara masing-masing," kata Syarifuddin dijawab bersedia para Anggota DPD RI terpilih.

Ia mengingatkan bahwa sumpah janji yang diucapkan menanggung tanggung jawab terhadap bangsa dan negara Republik Indonesia dan tanggung jawab memelihara Pancasila serta UUD 1945.

"Sumpah janji ini adalah terhadap Yang Maha Esa dan manusia yang harus ditepati dengan segala keikhlasan," ucap Syarifuddin.

Syarifuddin kemudian memandu jalannya sumpah janji tersebut.

"Bagi saudara-saudara seluruhnya bahwa saya akan memenuhi kewajiban saya akan memenuhi kewajiban saya sebagai anggota perwakilan daerah dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya sesuai peraturan perundang-undangan dengan berpedoman pada Pancasila dan UUD 1945," kata dia diikuti seluruh Anggota DPD RI terpilih.

Dalam sumpah janji itu, para Anggota DPD RI terpilih berjanji menjalankan kewajiban dan akan bekerja dengan sungguh-sungguh demi tegaknya kehidupan demokrasi, serta mengutamakan bangsa dan negara serta daerah daripada kepentingan pribadi seseorang dan golongan.

"Bahwa saya akan memperjuangkan aspirasi daerah yang saya wakili untuk mewujudkan tujuan nasional demi kepentingan bangsa dan NKRI," kata para Anggota DPD RI terpilih itu.

Usai pengucapan sumpah, acara dilanjutkan dengan penandatangan berita acara sumpah janji dan pakta integritas DPD RI secara simbolis oleh Ketua MA dan wakil kelompok sumpah janji.

Salah satu yang dilantik adalah komedian Alfiansyah Bustami alias Komeng. Komeng merupakan salah satu anggota DPD RI yang terpilih pada Pemilu Legislatif (Pileg) 2024. Komeng dipastikan melenggang ke Senayan setelah meraih suara tertinggi sebanyak 5.399.699 suara. Ia akan mewakili Provinsi Jawa Barat.

Melihat wajah Komeng, para anggota langsung berteriak 'uhuy', yang merupakan ciri khas pelawak kondang itu.

Baca juga artikel terkait PELANTIKAN DPR RI atau tulisan lainnya dari Fransiskus Adryanto Pratama

tirto.id - Politik
Reporter: Fransiskus Adryanto Pratama
Penulis: Fransiskus Adryanto Pratama
Editor: Bayu Septianto