tirto.id - Salah satu cara untuk menyemarakkan Hari Kemerdekaan pada 17 Agustus adalah dengan memakan tumpeng.
Tumpeng adalah sebuah hidangan yang terbuat dari beras nasi yang diberi pewarna kuning. Tumpeng ini menjadi simbol kebersamaan dan perayaan dalam budaya Indonesia.
Tumpengan biasanya dibuat ketika momen penting seperti syukuran, hari ulang tahun, selamatan, pernikahan, dan lainnya.
Tumpeng juga memiliki bentuk yang beragam dengan memiliki makna yang berbeda-beda.
Tak hanya dari segi bentuk tumpengnya, makanan lainnya seperti sayur mayur hingga buah-buahan yang digunakan sebagai kiasan juga memiliki makna tertentu bagi masyarakat.
Bagi masyarakat Indonesia tumpengan ini telah menjadi tradisi yang mengakar terutama ketika merayakan perayaan besar seperti Hari Kemerdekaan atau Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia.
Pada momen ini, tumpeng juga tak hanya dijadikan sebagai media 'syukuran' atau 'selamatan', melainkan kerap dijadikan ajang perlombaan dimana pemenangnya pasti pembuat tumpeng paling unik dan menarik.
Tumpeng yang unik dan kreatif ini biasa dipamerkan dalam sebuah festival yang rutin digelar pada saat momen 17 Agustus.
Ide Tumpeng 17 Agustus yang Unik dan Kreatif
Berikut adalah beberapa ide tumpeng 17 Agustus yang unik dan kreatif yang dapat digunakan untuk menyemarakkan HUT Kemerdekaan tahun 2024.
1. Tumpeng Tema Kemerdekaan
Tumpeng yang mengambil tema kemerdekaan biasanya akan didominasi warna merah dan putih sebagai lambang bendera Indonesia.2. Tumpeng Berbentuk Burung Garuda
Bentuk tumpeng juga dapat dibentuk seperti lambang pancasila yakni burung garuda.Kemudian di dalamnya dapat dihiasi berbagai makanan lainnya yang diberi warna merah dan putih seperti telur, sayur-mayur, dan lainnya.
3. Tumpeng Berbentuk Nusantara
Tumpeng ini dapat dibentuk seperti halnya peta Nusantara dengan.Pada bagian tengah atau atasnya, dapat ditambahkan tumpeng berbentuk piramid bertuliskan HUT Kemerdekaan RI.
4. Tumpeng Bermotif Batik
Tumpeng ini akan terlihat sangat unik dengan membuat tata letak makanannya seperti motif batik khas nusantara. Tumpeng ini banyak dipamerkan saat festival juga.5. Tumpeng Tokoh Pahlawan
Tumpeng yang telah dibuat dan ditata sedemikian rupa, dapat dilengkapi dengan karikatur atau olahan yang menyerupai para pahlawan Indonesia.6. Tumpeng Berbentuk Bunga
Selain beberapa bentuk di atas, tumpeng juga dapat dikreasikan menyerupai bentuk bunga dengan tetap memasukkan beberapa makanan lainnya sebagai penyempurna bentuk bunga tersebut.7. Tumpeng Berbentuk Perahu
Tumpeng juga dapat dibentuk menyerupai perahu dimana tumpeng berbentuk piramida tetap berada di tengah-tengahnya sambil memberikan tulisan HUT Kemerdekaan.Penulis: Imanudin Abdurohman
Editor: Dipna Videlia Putsanra