Menuju konten utama

Web Hasil SKD dan SKB CPNS Kota Bogor 2021 di cpns.kotabogor.go.id

Daftar nama peserta CPNS Pemkot Bogor yang lulus seleksi serta nilai gabungan SKD dan SKB dapat dilihat melalui website cpns.kotabogor.go.id.

Web Hasil SKD dan SKB CPNS Kota Bogor 2021 di cpns.kotabogor.go.id
Ilustrasi Syarat Pendaftaran CPNS 2021. tirto.id/Fuad

tirto.id - Website Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor akan menjadi salah satu platform utama pengumuman hasil pengolahan nilai SKD dan SKB CPNS 2021 di instansi tersebut. Pengumuman tersebut dijadwalkan rilis pada Kamis (9/12/2021) dan Jumat (10/12/2021).

Daftar nama peserta CPNS Pemkot Bogor yang lulus seleksi serta nilai gabungan SKD dan SKB dapat dilihat melalui website cpns.kotabogor.go.id.

Alternatif lainnya, peserta seleksi juga bisa melakukan cek hasil SKD dan SKB melalui akun SSCASN masing-masing. Caranya tentu dengan melakukan login akun terlebih dahulu di linkdaftar-sscasn.bkn.go.id/login.

Seleksi SKB CPNS Pemkot Bogor sebelumnya telah berlangsung pada 15, 17 dan 28 November 2021. Ujiannya dilaksanakan dalam bentuk computer assisted test (CAT) dan diikuti oleh 630 peserta yang dinyatakan lulus tahap SKD.

Nilai hasil ujian SKB CPNS Pemkot Bogor 2021 sudah bisa dilihat di website cpns.kotabogor.go.id/2021. Nilai hasil SKB akan diintegrasikan dengan nilai SKD untuk memperoleh nilai akhir.

Peserta yang dinyatakan lulus berdasarkan perolehan nilai akhir, akan menempati 257 formasi jabatan yang dibuka oleh Pemkot Bogor dalam CPNS 2021. Dari 257 formasi jabatan yang dibuka, 211 diantaranya merupakan jabatan tenaga kesehatan, sementara 46 sisanya jabatan tenaga teknis.

Cara Hitung Nilai SKD dan SKB Pemkot Bogor 2021

Berdasarkan Permenpan RB Nomor 27 Tahun 2021, pengolahan nilai akhir akan melibatkan 40 persen nilai SKD dan 60 persen nilai SKD. Namun, metode penghitungannya sendiri belum secara resmi dipublikasikan oleh panitia seleksi CPNS Pemkot Bogor.

Kabar baiknya, peserta bisa menghitung nilai SKD dan SKB secara mandiri dengan mengacu metode penghitungan nilai pada CPNS 2019. Berikut cara hitung nilai SKD dan SKB dengan mengacu metode pada tahun sebelumnya:

- Nilai kumulatif SKD/Nilai maksimal SKD x 40% = 40 persen nilai SKD

- Nilai kumulatif SKB/Niai maksimal SKB x 60% = 60 persen nilai SKB

- Nilai akhir = (40 persen nilai SKD + 60 persen nilai SKB) x skala nilai 100

Perlu dicatat bahwa metode tersebut bisa merupakan metode yang digunakan pada rekrutmen 2019. Metode tersebut bisa saja tidak lagi digunakan sesuai dengan kebijakan panselnas tahun ini.

Jadwal Lanjutan CPNS Pemkot Bogor 2021

Pemkot Bogor merupakan satu dari 164 instansi yang melaksanakan rekrutmen CPNS 2021 sesuai dengan jadwal tahap 1 yang ditetapkan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN).

Setelah pengumuman hasil pengolahan nilai SKD dan SKB dirilis, rekrutmen CPNS Pemkot Bogor akan memasuki tahap masa sanggah. Peserta yang dinyatakan tidak lulus seleksi berdasarkan hasil pengolahan nilai dapat mengajukan alasan sanggah.

Sesuai dengan ketentuan yang tercantum di laman SSCASN, masa pengajuan sanggah oleh peserta akan berlangsung selama tiga hari kalender setelah pengumuman dirilis. Setelah itu, peserta akan menerima jawaban sanggah dan pengumuman akhir dari instansi.

Peserta yang dinyatakan lulus sesuai dengan pengumuman akhir akan melakukan pemberkasan sebagai syarat usul penetapan nomor induk PNS (NIP). Kegiatan tersebut dijadwalkan berlangsung hingga Januari 2022.

Berikut jadwal lanjutan CPNS Pemkot Bogor 2021 mengacu pada jadwal yang ditetapkan oleh BKN.

KegiatanKegiatan
Pelaksanaan SKB15-28 November 2021
Pengolahan/Integrasi Hasil SKD dan SKB29 November - 1 Desember 2021
Rekonsiliasi Integrasi Hasil SKD dan SKB2-4 Desember 2021
Validasi Hasil Integrasi SKD dan SKB5-6 Desember 2021
Penyampaian Hasil SKD dan SKB7-8 Desember 2021
Pengumuman Hasil SKD dan SKB9-10 Desember 2021
Masa Sanggah13-16 Desember 2021
Jawab Sanggah17-24 Desember 2021
Pengumuman Pasca Sanggah27-29 Desember 2021
Penyampaian Kelengkapan Dokumen30 Desember – 17 Januari 2022
Usul Penetapan NIP1-30 Januari 2022

Baca juga artikel terkait CPNS 2021 atau tulisan lainnya dari Yonada Nancy

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Yonada Nancy
Editor: Yantina Debora