Menuju konten utama
Kunjungan Kerja Luar Negeri

Wapres Maruf: Kunjungan Jokowi ke Ukraina-Rusia Amanat Konstitusi

Wapres Maruf menegaskan bahwa langkah Presiden Jokowi sebagai upaya menegakkan amanat konstitusi bangsa.

Wapres Maruf: Kunjungan Jokowi ke Ukraina-Rusia Amanat Konstitusi
Presiden Joko Widodo (tengah) dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo (kanan) berbincang dengan Kepala Komisi Hubungan Antar Pemerintah Ukraina-Indonesia Taras Kachka saat tiba di Peron 1 Stasiun Central Kyiv, Ukraina, Rabu (29/6/2022). ANTARA FOTO/Biro Pers Setpres/Laily Rachev/Handout/sgd/foc.

tirto.id - Wakil Presiden Maruf Amin menilai kunjungan kerja Presiden Joko Widodo ke Ukraina dan Rusia merupakan tonggak penting dan bersejarah bagi Indonesia. Maruf juga menegaskan bahwa langkah Jokowi sebagai upaya menegakkan amanat konstitusi bangsa.

“Lawatan presiden kali ini juga menandakan bahwa prinsip Indonesia sebagai negara yang selalu menjunjung tinggi terciptanya perdamaian di dunia sebagaimana misi yang diemban dalam pembukaan Undang-Undang Dasar 1945 dan dilaksanakan secara konsisten oleh pemerintah Indonesia,” kata Maruf Amin dalam keterangan secara daring, Rabu (29/6/2022).

Wakil presiden mengajak semua pihak untuk mendoakan keselamatan Jokowi serta menyukseskan target kunjungan kerja Jokowi ke Rusia dan Ukraina yang tengah berkonflik. Ia pun berharap aksi Jokowi bisa membawa perdamaian dunia.

“Presiden membawa hasil untuk terciptanya perdamaian antara kedua negara Ukraina dan Rusia yang berkonflik dan menjadi awal terciptanya pembangunan ekonomi dunia yang stabil di masa yang akan datang," kata Maruf.

Presiden Jokowi telah tiba di Kyiv, Ukraina, Rabu (29/6/2022). Jokowi dan ibu negara Iriana Widodo tiba Peron 1 Stasiun Central Kyiv, Ukraina sekitar pukul 08.50 waktu setempat berdasarkan keterangan yang diperoleh dari Biro Pers, Media dan Istana Sekretariat Presiden, Rabu (29/6/2022) waktu Jakarta.

Saat tiba, Presiden Jokowi dan ibu negara Iriana Widodo disambut langsung oleh Deputi Menteri Luar Negeri Ukraina Dmytro Senik, Kepala Komisi Hubungan Antar Pemerintah Ukraina-Indonesia Taras Kachka, dan pejabat KBRI Kyiv.

Pada kunjungan di Ukraina, Jokowi dan Iriana akan melakukan serangkaian kegiatan seperti mengunjungi puing-puing kompleks Apartemen Lipky di Kota Irpin. Ia juga diagendakan berkunjung ke Pusat Ilmiah dan Bedah Endokrin, Transplantasi Organ dan Jaringan Endokrin Ukraina di Kota Kyiv. Jokowi baru bertemu Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy di Istana Maryinsky pada siang hari.

Baca juga artikel terkait KUNJUNGAN KERJA atau tulisan lainnya dari Andrian Pratama Taher

tirto.id - Politik
Reporter: Andrian Pratama Taher
Penulis: Andrian Pratama Taher
Editor: Abdul Aziz