Menuju konten utama

Update Virus Corona: Kasus Meninggal di AS Capai 93.533

Kasus meninggal terkait COVID-19 di Amerika Serikat capai 93.533.

Update Virus Corona: Kasus Meninggal di AS Capai 93.533
Ilustrasi Corona. foto/istockphoto

tirto.id - Kasus virus corona mencapai 1,5 juta di seluruh wilayah Amerika Serikat. Hingga hari ini, Rabu (20/5/2020). Kasus meninggal mencapai 93.533 orang.

Dikutip dari Worldometers, pada 19 Mei 2020, terdapat 1.552 kasus meninggal di AS dan 20.289 kasus baru yang positif terinfeksi virus corona.

Jumlah kasus meninggal itu naik dari jumlah di hari sebelumnya yakni 18 Mei 2020 yang mencapai 1.003 kasus. Sementara Jumlah kasus positif di AS mencatat penurunan dari sebelumnya yakni 22.630.

Pada 17 Mei 2020, bahkan AS mencatat penurunan jumlah kasus meninggal usai pemerintah mencatat kasus meninggak selama 24 jam di wilayah Paman Sam sebanyak 865.

Dikutip dari Guardian, kota New York melancarkan skema pelacakan kontak pasien positif COVID-19 guna menekan angka penyebarannya.

Gubernur New York, Andrew Cuomo, mengatakan negara bagian itu merekrut "pasukan khusus" untuk melacak setiap orang yang dites positif COVID-19.

Di negara-negara seperti Korea Selatan dan Jerman, pelacakan kontak awal telah menunjukkan hasil positif yang mana dapat menekan penyebaran wabah.

Hingga saat ini, belum ada vaksin untuk melawan pandemi ini. Namun Presiden AS Donald Trump mengatakan kepada wartawan bahwa ia memakai obat hydroxychloroquine sebagai pertahanan diri terhadap virus Corona atau COVID-19, pada Senin (18/5/2020) di Gedung Putih.

Padahal, ada peringatan dampak yang mungkin terjadi jika mengonsumsi obat tersebut. Food and Drug Administration (FDA) juga telah memberikan peringatakan sejak bulan April lalu bahwa obat tersebut tidak dapat digunakan karena menyebabkan detak jantung tidak teratur dan trauma jantung lainnya.

Baca juga artikel terkait VIRUS CORONA atau tulisan lainnya dari Yantina Debora

tirto.id - Kesehatan
Penulis: Yantina Debora
Editor: Agung DH