Menuju konten utama

Update COVID-19 DKI 29 April: Positif 4.033, Meninggal 381

Pasien positif COVID-19 DKI Jakarata per Rabu (29/4/2020) mencapai 4.033 orang.

Update COVID-19 DKI 29 April: Positif 4.033, Meninggal 381
Petugas keamanan berjaga di pintu masuk Stasiun MRT Bendungan Hilir, Jakarta, Senin (27/4/2020). ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/wsj.

tirto.id - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melaporkan pasien positif COVID-19 per Rabu (29/4/2020) mencapai 4.033 orang. Sebanyak 381 pasien meninggal dunia dan 412 orang telah dinyatakan sembuh.

"Sebanyak 412 orang dinyatakan telah sembuh, dari total 4.033 orang kasus positif, jumlah pasien meninggal sebanyak 381 orang," kata Kepala Bidang Sumber Daya Kesehatan Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Ani Ruspitawati di Gedung Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Rabu (29/4/2020).

Dari sejumlah data tersebut, sebanyak 2.002 pasien masih menjalani perawatan di rumah sakit dan 1.238 orang lainnya melakukan isolasi mandiri di rumah.

Kemudian dari sejumlah pasien yang positif COVID-19, sebanyak 2.893 orang di antaranya tersebar di beberapa kelurahan, sedangkan 1.140 kasus positif lainnya belum diketahui. Lalu sebanyak 2.392 kasus yang saat ini masih menunggu hasil pemeriksaan.

"Total kasus secara keseluruhan sebanyak 6.425 orang ," ucapnya.

Kemudian sebanyak 5.551 Pasien Dalam Pemantauan (PDP): 969 (17 persen) orang masih dirawat dan 4.582 (83 persen) telah sehat dan pulang kediamannya masing-masing.

Sementara Orang Dalam Pemantauan (ODP) mencapai 8.037 orang: 221 proses pemantauan (3 persen) dan 7.852 telah selesai dipantau (97 persen). Sedangkan Orang Tanpa Gejala (OTG) yang diidentifikasi sebanyak 1.220 orang.

Pemprov DKI Jakarta juga menyampaikan apresiasi kepada berbagai pihak yang telah membantu dan berkolaborasi meminta pandemi COVID-19.

Hingga 28 April 2020, ada total 122 kolaborator yang disetujui, yang terdiri dari Lembaga Usaha, LSM / OMS, Badan PBB, dan Universitas; perorangan; 10 kolaborator merupakan Kementerian dan setingkat Kementerian.

"Sementara, bagi masyarakat yang ingin berkolaborasi, bantuan yang masih dibutuhkan adalah Alat Pelindung Diri, topeng, sarung tangan, disinfektan, dan natura," terangnya.

Dukungan dapat langsung disampaikan ke Jakarta Development Collaboration Network (JDCN) melalui Sekretariat Gugus Tugas Percepatan dan Penanganan COVID-19 Provinsi DKI Jakarta, Balai Kota, Blok G Lantai 2 atau melalui saluran jdcn.jakarta.go.id dan Chat Center di nomor 081196000196 dan 081196000197.

Baca juga artikel terkait CORONA DI JAKARTA atau tulisan lainnya dari Riyan Setiawan

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Riyan Setiawan
Penulis: Riyan Setiawan
Editor: Hendra Friana