tirto.id - Kasus positif COVID-19 di Indonesia total menjadi 1.252.685 orang per 18 Februari 2021 atau bertambah sebanyak 9.039 pasien. Dari data ini, 160.496 merupakan kasus aktif atau dalam perawatan, 1.058.222 dinyatakan sembuh, dan 33.969 orang meninggal.
Jawa Barat hari ini menyumbang kasus baru tertinggi, yakni 4.420 orang. Sementara Jawa Tengah dan Jawa Timur sama-sama di atas 500 orang. Sedangkan DKI Jakarta hanya mencatat kasus baru sebanyak 373 pasien.
Namun demikian, berdasarkan data Satgas COVID-19, hari ini hanya 24.248 spesimen yang diperiksa. Hasilnya adalah 9.039 orang terkonfirmasi positif COVID-19, 10.546 pasien dinyatakan sembuh, dan 181 orang meninggal dunia. Sementara 82.444 merupakan kasus suspek.
Jumlah tersebut berdasarkan data yang masuk ke pemerintah pusat secara bertahap hingga Kamis siang, baik melalui tes real time Polymerase Chain Reaction (RT-PCR) maupun Tes Cepat Molekuler (TCM).
Berikut data detail sembilan provinsi yang penambahan kasus barunya di atas 200 orang, yaitu:
- Jawa Barat: kasus baru 4.420, sembuh 3.249, meninggal 9 orang
- Jawa Tengah: kasus baru 676 sembuh 389, meninggal 23 orang
- Jawa Timur: kasus baru 559, sembuh 648, meninggal 53 orang
- Kalimantan Timur: kasus baru 518, sembuh 492, meninggal 11 orang
- DKI Jakarta: kasus baru 373, sembuh 2695, meninggal 32 orang
- Bali: kasus baru 306, sembuh 348, meninggal 8 orang
- Sulawesi Selatan: kasus baru 273 dan sembuh 221, tanpa kasus meninggal.
- DI Yogyakarta: kasus baru 255, sembuh 118, meninggal 10 orang
- Nusa Tenggara Timur: kasus baru 224, sembuh 188, meninggal 2 orang.
Editor: Zakki Amali