Menuju konten utama
Data COVID-19 Terkini

Update Corona Dunia 25 Mei: Kasus Aktif & Harian di RI Kembali Naik

Update Corona Indonesia 25 Mei 2021 dan dunia pagi ini pukul 10.00 WIB.

Update Corona Dunia 25 Mei: Kasus Aktif & Harian di RI Kembali Naik
Petugas kesehatan menyuntikan vaksin COVID-19 kepada seorang pelaku pariwisata di Batam, Kepulauan Riau, Sabtu (22/5/2021). ANTARA FOTO/Teguh Prihatna/wsj.

tirto.id - Kasus Corona dunia termasuk di Indonesia belum berakhir, hingga kini data kasus positif Covid-19 dan jumlah yang meninggal dunia masih terus bertambah.

Update terbaru kasus Covid-19 global menurut info dari Worldometers per Selasa pagi, 25 Mei 2021 pukul 10.00 WIB menunjukkan ada total 167.976.237 kasus positif, di mana ada tambahan 440.600 kasus baru dalam 24 jam terakhir.

Angka kematian juga mengalami tambahan 8.817 orang dalam sehari terakhir, sehingga totalnya menjadi 3.486.863 orang.

Pasien yang dinyatakan sembuh dari seluruh dunia adalah 149.384.294 orang dan kasus aktif masih menyisakan 15.105.080 orang.

Berikut data 10 negara dengan kasus Corona tertinggi dunia berdasarkan data hari ini:

1. Amerika Serikat: 33.922.213 kasus positif, (+19.142 kasus baru), 604.418 kematian, dan 27.563.464 pasien sembuh.

2. India: 26.947.496 kasus positif (+195.815 kasus baru), 307.249 kematian, dan 24.047.760 pasien sembuh.

3. Brasil: 16.121.136 kasus positif (+37.563 kasus baru), 450.026 kematian, dan 14.552.024 pasien sembuh.

4. Prancis: 5.605.895 kasus positif (+2.229 kasus baru), 108.658 kematian, dan 5.222.111 pasien sembuh.

5. Turki: 5.194.010 kasus positif (+7.523 kasus baru), 46.446 kematian, dan 5.034.316 pasien sembuh.

6. Rusia: 5.009.911 kasus positif (+8.406 kasus baru), 118.801 kematian, dan 4.624.212 pasien sembuh.

7. Inggris: 4.464.900 kasus positif, (+2.439 kasus baru), 127.724 kematian, dan 4.303.621 pasien sembuh.

8. Italia: 4.194.672 kasus positif (+2.490 kasus baru), 125.335 kematian, dan 3.792.898 pasien sembuh.

9. Jerman: 3.659.990 kasus positif (+5.789 kasus baru), 88.039 kematian, dan 3.408.800 pasien sembuh.

10. Spanyol: 3.647.520 kasus positif (+3.624 kasus baru), 79.711 kematian, dan 3.394.340 pasien sembuh.

Update Corona Indonesia Pagi Ini

Setelah terjadi tren penurunan, kasus Covid-19 di Indonesia kembali mengalami peningkatan dengan 5.907 orang, dan kasus aktif yang kembali naik.

Berdasarkan data dari website resmi Satgas Penanganan Covid-19, kasus Covid-19 di Indonesia hingga saat ini mencapai 1.781.127 orang. Dalam beberapa hari terakhir kasus baru berada di kisaran angka 5 ribuan.

Kasus aktif atau jumlah pasien yang harus mendapatkan perawatan di rumah sakit maupun yang melakukan isolasi mandiri tercatat sebanyak 546 orang, sehingga totalnya 93.393 orang.

Hingga kini jumlah spesimen yang diperiksa sudah sebanyak 119.875 orang dengan jumlah suspek 90.465 orang.

Meski demikian tetap ada kabar baik, yakni data kesembuhan yang juga terus bertambah sebanyak 5.234 orang sehingga totalnya, 1.638.279 orang.

Per 24 Mei 2021, Indonesia sudah melakukan vaksinasi COVID-19 sebanyak 24.816.597 kali. Ada 14.919.589 orang sudah menerima vaksin dosis pertama dan 9.896.982 orang yang sudah menyelesaikan vaksin dosis kedua.

Baca juga artikel terkait UPDATE CORONA atau tulisan lainnya dari Dhita Koesno

tirto.id - Kesehatan
Penulis: Dhita Koesno
Editor: Agung DH