Menuju konten utama

Update Corona 30 Maret di Indonesia: Kasus COVID-19 di 30 Provinsi

Kasus coronavirus COVID-19 telah menyebar ke 30 provinsi di Indonesia.

Update Corona 30 Maret di Indonesia: Kasus COVID-19 di 30 Provinsi
Ilustrasi virus Korona. foto/istockphoto

tirto.id - Jumlah kasus coronavirus COVID-19 di Indonesia hingga Senin (30/3/2020) pukul 08.30 WIB tercatat 1.285 kasus, dengan rincian 1.107 orang dalam perawatan, 64 sembuh, dan 114 orang meninggal.

"Kita sudah melaksanakan pemeriksaan lebih dari 6.500 orang, sekarang kita memahami bahwa ada penambahan kasus baru positif sebanyak 130 sehingga jumlah sekarang menjadi 1.285 kasus positif," kata Juru Bicara Pemerintah untuk COVID-19, Achmad Yurianto dalam konferensi pers di BNPB Minggu (29/3/2020) sore.

Yuri menambahkan, pasien yang dinyatakan sembuh bertambah 5 orang sehingga total 64 orang, kasus meninggal bertambah 12 menjadi 114 orang.

"Oleh karena itu mari kita sadari betul bahwa penambahan kasus positif ini, sekali lagi masih menggambarkan bahwa diluar masih ada kasus positif yang belum diisolasi, masih ada penularan karena kontak dekat, belum ada yang rajin mencuci tangan pakai sabun," ujar Yuri.

Ia mengimbau agar masyarakat secara disiplin melaksanakan berbagai kebijakan yang telah dikeluarkan pemerintah dalam rangka memutus mata rantai penularan COVID-19 diantaranya dengan tetap di rumah, jaga jarak fisik minimal 1 meter, dan cuci tangan pakai sabun.

Dengan terus bertambahnya jumlah pasien positif, pihaknya juga mengucapkan rasa terima kasih kepada seluruh pihak yang tanpa lelah berada di garda terdepan dalam menangani COVID-19.

"Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada tenaga medis, aparat pemerintah dan relawan yang tetap konsisten untuk berjuang digaris terdepan dalam rangka pencegahan dan pengendalian penyakit Covid-19 yang kita hadapi bersama saat ini," ucapnya.

Berikut ini daftar 30 provinsi di Indonesia dengan coronavirus COVID-19, per 30 Maret pagi. Provinsi Sulawesi Barat melaporkan kasus virus corona pertamanya, seperti dikutip dari situs web Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19

1. DKI Jakarta

Terkonfirmasi: 675

Sembuh: 45

Meninggal: 68

2. Jawa Barat

Terkonfirmasi: 149

Sembuh: 6

Meninggal: 19

3. Banten

Terkonfirmasi: 106

Sembuh: 1

Meninggal: 4

4. Jawa Timur

Terkonfirmasi: 90

Sembuh: 11

Meninggal: 7

5. Jawa Tengah

Terkonfirmasi: 63

Sembuh: 0

Meninggal: 7

6. Sulawesi Selatan

Terkonfirmasi: 47

Sembuh: 0

Meninggal: 1

7. Daerah Istimewa Yogyakarta

Terkonfirmasi: 22

Sembuh: 1

Meninggal: 2

8. Kalimantan Timur

Terkonfirmasi: 17

Sembuh: 0

Meninggal: 0

9. Bali

Terkonfirmasi: 10

Sembuh: 0

Meninggal: 2

10. Papua

Terkonfirmasi: 9

Sembuh: 0

Meninggal: 0

11. Sumatera Utara

Terkonfirmasi: 8

Sembuh: 0

Meninggal: 1

12. Kalimantan Barat

Terkonfirmasi: 8

Sembuh: 0

Meninggal: 0

13. Kalimantan Tengah

Terkonfirmasi: 7

Sembuh: 0

Meninggal: 0

14. Aceh

Terkonfirmasi: 5

Sembuh: 0

Meninggal: 0

15. Sumatera Barat

Terkonfirmasi: 5

Sembuh: 0

Meninggal: 0

16. Kepulauan Riau

Terkonfirmasi: 5

Sembuh: 0

Meninggal: 1

17. Lampung

Terkonfirmasi: 4

Sembuh: 0

Meninggal: 0

18. Sulawesi Tenggara

Terkonfirmasi: 3

Sembuh: 0

Meninggal: 0

19. Riau

Terkonfirmasi: 2

Sembuh: 0

Meninggal: 0

20. Sumatera Selatan

Terkonfirmasi: 2

Sembuh: 0

Meninggal: 2

21. Nusa Tenggara Barat

Terkonfirmasi: 2

Sembuh: 0

Meninggal: 0

22. Kalimantan Utara

Terkonfirmasi: 2

Sembuh: 0

Meninggal: 0

23. Sulawesi Utara

Terkonfirmasi: 2

Sembuh: 0

Meninggal: 0

24. Sulawesi Tengah

Terkonfirmasi: 2

Sembuh: 0

Meninggal: 0

25. Papua Barat

Terkonfirmasi: 2

Sembuh: 0

Meninggal: 0

26. Jambi

Terkonfirmasi: 1

Sembuh: 0

Meninggal: 0

27. Kalimantan Selatan

Terkonfirmasi: 1

Sembuh: 0

Meninggal: 0

28. Sulawesi Barat

Terkonfirmasi: 1

Sembuh: 0

Meninggal: 0

29. Maluku

Terkonfirmasi: 1

Sembuh: 0

Meninggal: 0

30. Maluku Utara

Terkonfirmasi: 1

Sembuh: 0

Meninggal: 0

Tanda dan gejala umum infeksi COVID-19 antara lain gejala gangguan pernapasan akut seperti batuk kering, demam lebih dari 38 derajat C, dan sesak napas.

Tanda-tanda dan gejala klinis yang dilaporkan pada sebagian besar kasus adalah demam, dengan beberapa kasus mengalami kesulitan bernapas, dan hasil rontgen menunjukkan infiltrat pneumonia luas di kedua paru.

Hubungi dokter jika Anda memiliki gejala dan telah melakukan kontak dekat dengan seseorang yang diketahui memiliki COVID-19, atau baru-baru ini bepergian dari daerah dengan penyebaran komunitas COVID-19 yang meluas / berkelanjutan.

Baca juga artikel terkait WABAH VIRUS CORONA atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Kesehatan
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Agung DH