Menuju konten utama
Pandemi COVID-19

Update Corona 10 April: 3.512 Positif, 306 Meninggal & 282 Sembuh

Ribuan kasus tersebut tersebar di 34 provinsi atau seluruh provinsi yang ada di Indonesia.

Update Corona 10 April: 3.512 Positif, 306 Meninggal & 282 Sembuh
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto menyampaikan keterangan pers di Graha BNPB, Jakarta, Jumat (27/3/2020). ANTARA FOTO/Nova Wahyudi/nz

tirto.id - Jumlah pasien positif virus Corona atau COVID-19 di Indonesia bertambah 219 kasus sehingga total menjadi 3.512 kasus. Ribuan kasus tersebut tersebar di 34 provinsi atau seluruh provinsi yang ada di Indonesia.

Pasien yang meninggal dunia juga bertambah 26 sehingga menjadi 306 orang. Sementara pasien positif COVID-19 yang sembuh bertambah 30 sehingga menjadi 282 orang.

"Terdapat penambahan 219 kasus baru. Artinya bahwa ini diperkirakan terinfeksinya di 5 atau 6 hari yang lalu," kata juru bicara pemerintah untuk penanganan COVID-19 Achmad Yurianto melalui siaran langsung di Jakarta, Jumat (10/4/2020).

Jumlah kasus positif Corona di Indonesia meningkat dari sehari sebelumnya, Kamis (9/4/2020) pukul 15.30 WIB, dengan total 3.293 pasien. Sementara pasien yang meninggal sebanyak 280 orang dan pasien yang sembuh 252 orang.

Provinsi DKI Jakarta hingga saat ini, menjadi penyumbang kasus positif Corona atau COVID-19 terbanyak di Indonesia.

Hasil pantauan Pemprov DKI Jakarta per 10 April Pukul 08:00 WIB, Jumlah kasus positif Corona di Ibu Kota mencapai 1810 pasien. Dari jumlah tersebut, 82 pasien sembuh dan 156 meninggal dunia.

Yurianto juga mengatakan, ada pengurangan aktivitas warga sejak hari ini, Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) diterapkan di DKI Jakarta. Menurutnya ini bukan kebijakan baru, melainkan memperkuat aturan sebelumnya terkait physical distancing.

"Tetap berada di rumah, beribadah di rumah, bekerja di rumah. Lakukan kegiatan-kegiatan yang konstruktif di rumah," tuturnya.

Yurianto menuturkan, warga Indonesia harus mencari berita yang kredibel terkait COVID-19. Tujuannya agar tidak muncul keresahan yang tanpa dasar bahkan kebencian atau kemarahan.

Baca juga artikel terkait KASUS CORONA DI INDONESIA atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Kesehatan
Reporter: Gilang Ramadhan
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Dieqy Hasbi Widhana