tirto.id - Hari Hutan Indonesia menjadi salah satu perayaan nasional yang diperingati pada 7 Agustus setiap tahun. Tahun ini Hari Hutan Indonesia 2024 akan jatuh pada Rabu (7/8/2024).
Jelang perayaan 7 Agustus 2024, masyarakat bisa meramaikan media sosial dengan twibbon bertema Hari Hutan Indonesia. Selain itu, masyarakat bisa meningkatkan kesadaran terhadap Hari Hutan dengan mencari tahu sejarah Hari Hutan Indonesia.
Hari Hutan Indonesia merupakan salah satu hari perayaan nasional baru. Hari penting ini ditetapkan kurang dari 10 tahun terakhir.
Perayaan Hari Hutan memperpanjang daftar hari penting terkait lingkungan di Indonesia. Melalui hari penting ini, masyarakat diharapkan dapat berkontribusi dalam menjaga kelangsungan hutan di Indonesia.
Sejarah Hari Hutan Indonesia
Sejarah Hari Hutan Indonesia 7 Agustus, diawali lewat sebuah petisi online di situs Change.org. Petisi tersebut dibuat pada 2017 yang berisi ajakan peduli lingkungan, meningkatkan kesadaran untuk melestarikan hutan, dan penegasan soal Hari Hutan Indonesia.
Petisi tersebut ditandatangani oleh hampir 1,5 juta orang. Hingga pada tahun 2020, petisi Hari Hutan Indonesia dideklarasikan bersama oleh 140 lebih kolaborator.
Tanggal tersebut kemudian dipilih sebagai momen refleksi disahkannya Instruksi Presiden Nomor 5 Tahun 2019 mengenai Penghentian Pemberian Izin Baru dan Penyempurnaan Tata Kelola Hutan Primer dan Lahan Gambut.
Peringatan Hari Hutan Indonesia 2024 mengusung tema “Jaga Hutan, Jaga Iklim”. Tema tersebut dipilih dengan tujuan mengajak publik untuk ikut serta dalam menjaga kelestarian hutan yang berpengaruh dalam kondisi iklim global.
Faktanya, hutan tropis Indonesia menduduki peringkat ketiga terluas di dunia. Hal ini membuat hutan di dalam negeri punya peran penting dalam mengatasi perubahan iklim yang saat ini mulai dirasakan dampaknya.
Link Twibbon Hari Hutan Indonesia
Peringatan Hari Hutan Indonesia tahun 2024 dikampanyekan di media sosial dengan tagar #HariHutanIndonesia2024 dan #JagaHutanJagaKita.
Masyarakat dapat berpartisipasi dalam peringatan Hari Hutan Indonesia tahun 2024 dengan mengikuti kampanye digital dan kegiatan lainnya melalui website harihutan.id.
Kampanye digital yang dapat diikuti, seperti Relawan Kampanye Hari Hutan Indonesia, Kalkulator Jejak Karbon, Ayo Pantau Gambut, Forest for Future Generation, dan lainnya.
Selain itu, masyarakat dapat berpartisipasi dalam memperingati Hari Hutan Indonesia tahun 2024 dengan memasang twibbon di media sosial. Twibbon Hari Hutan Indonesia tersedia di berbagai platform penyedia produk desain grafis, salah satunya Twibbonize.
Jelang 7 Agustus 2024, Twibbonize menyediakan beberapa twibbon Hari Hutan Indonesia yang bisa diunduh secara gratis. Berikut ini sejumlah link twibbon bertema Hari Hutan Indonesia untuk media sosial yang tersedia di Twibbonize:
Penulis: Bintang Pamungkas
Editor: Yonada Nancy & Dipna Videlia Putsanra