Menuju konten utama

Transfer Maarten Paes ke Empoli: Berapa Harga & Apa Sudah Resmi?

Berapa harga transfer Maarten Paes yang di bursa transfer musim panas ini diisukan pindah ke Empoli? Apakah Paes sudah resmi ke Liga Italia Serie A?

Transfer Maarten Paes ke Empoli: Berapa Harga & Apa Sudah Resmi?
Maarten Paes. FOTO/ FC Dallas

tirto.id - Bursa transfer Liga Italia 2023/2024 tengah diramaikan dengan peluang Maarten Paes tampil di Serie A. Penjaga gawang berkebangsaan Indonesia itu dikabarkan oleh jurnalis spesialis bursa transfer, Fabrizio Romano, akan berbaju Empoli. Lantas, apakah Maarten Paes sudah resmi bergabung ke Empoli dari Dallas FC?

Pada Sabtu (13/7) lalu, melalui akun media sosialnya, Fabrizio Romano menyebutkan bahwa Empoli sudah secara resmi mengajukan penawaran transfer pemain kepada Dallas FC. Klub asal Tuscany itu sebelumnya sudah melakukan penjajakan kepada Maarten Paes. Empoli dan sang kiper sudah meraih kesepakatan. Yang perlu diselesaikan tinggal persetujuan Dallas FC.

"Empoli telah mengirimkan proposal resmi pada Dallas FC untuk kiper Belanda, Maarten Paes. Negosiasi sedang berjalan untuk status pinjaman dengan kewajiban pembelian, tapi Dallas FC menginginkan pembelian permanen. Kesepakatan personal telah tercapai," tulis Fabrizio Romano melalui akun X dan Instagram pada Sabtu (13/7).

Kendala transfer Maarten Paes ke Empoli adalah soal status sang penjaga gawang. Empoli menginginkan adanya opsi peminjaman terlebih dahulu, yang dilanjutkan dengan opsi pembelian permanen pada bursa transfer periode berikutnya.

Sebaliknya, Dallas FC yang merupakan klub MLS, terbuka melakukan negosiasi. Namun, klub berjuluk The Hoops itu hanya berminat untuk transfer penuh, alias menjual Paes pada bursa transfer musim panas kali ini. Dallas tidak tertarik jika Empoli memakai skema peminjaman lebih dahulu.

Usai kabar ketertarikan Empoli soal Maarten Paes, update datang dari Nicolo Schira, jurnalis asal Italia. Pada Senin (15/7) malam waktu Indonesia, ia menyebutkan, "Maarten Paes semakin dekat ke Empoli dari FC Dallas."

Jika Maarten Paes jadi ditransfer oleh Empoli, kemungkinan akan ada 2 pemain Indonesia yang tampil di Serie A 2024/2025. Selain Paes, ada Jay Idzes, bek yang musim lalu memperkuat Venezia. Idzes saat ini masih menjalani pramusim bersama Venezia. Namun, ia juga diisukan diminati klub Serie A lainnya, Torino.

Berapa Harga Transfer Maarten Paes ke Empoli?

Jika Maarten Paes resmi dibeli Empoli dari FC Dallas, berapa harga transfer sang penjaga gawang? Dalam transfer pemain, normal-normal ketika kedua tim tidak membuka nominal transfer kepada publik. Artinya, status transfer adalah undisclosed.

Sejauh ini, dari kabar yang diembuskan Fabrizio Romano dan Nicolo Schira, tidak ada angka perkiraan tawara dari Empoli kepada FC Dallas. Demikian pula, tidak disebutkan berapa biaya yang dipatok Dallas jika Gli Azzurri hendak meminjam Maarten Paes.

Jika berkaca dariTransfermarkt, Paes memiliki market value atau nilai pasar 1,5 juta euro. Angka itu bisa menjadi acuan awal nominal negosiasi. Namun, ada beberapa faktor yang bisa menyebabkan sebuah transfer bisa lebih tinggi atau rendah dari nilai pasar di Transfermarkt.

Misalnya, berapa lama sisa kontrak pemain di sebuah klub. Semakin banyak tahun kontrak yang belum dijalani sang pemain, semakin mahal pula harga pembeliannya. Ini terjadi karena klub peminat harus menebus kontrak pemain itu.

Ada pula faktor kualitas dan nama besar pemain. Selain itu, fee terhadap agen pemain yang membantu proses negosiasi juga menjadi faktor yang tidak kalah berpengaruh.

Secara statistik Paes membuktikan bahwa ia merupakan penjaga gawang yang layak bersaing, entah itu untuk Empoli di Serie A atau Dallas di MLS.

Sejauh ini di MLS 2024 bersama Dallas, Paes bermain 23 kali meski harus kebobolan 37 gol. Soal menit bermain, kiper keturunan Kediri, Jawa Timur, itu telah melahap 2.070 menit bermain.

Artinya, Paes kebobolan 1,61 gol per pertandingan atau kebobolan satu gol setiap 56 menit sekali. Di sisi lain, sang kiper memiliki catatan penyelamatan sejumlah 74,8 persen. Catatan lain, Paes menorehkan clean sheets di 5 pertandingan.

Empoli musim lalu memiliki 3 kiper, yakni Samuele Perisan, Etrit Berisha, dan Elia Caprile. Akan tetapi, jelang Serie A 2024/2025, hanya Perisan yang masih berbaju Gli Azzurri. Berisha telah habis kontrak, sedangkan Caprile sudah kembali ke Napoli, mengingat ia berstatus pemain pinjaman.

Masalah muncul karena musim lalu Empoli bergantung pada Caprile yang mengemas 23 penampilan. Selebihnya, Berisha tercatat bermain 14 kali. Keduanya telah hengkang. Perisan sebagai satu-satunya kiper tersisa di skuad Empoli musim 2024-25 hanya bermain dalam 1 pertandingan.

Statistik itu tidak heran membuat Empoli asuhan Roberto D'Aversa mencari sosok penjaga gawang baru yang bisa diandalkan. Paes yang bermain bagus di MLS dipandang sebagai salah satu kandidat bagus untuk mengawal gawang Gli Azzurri musim ini.

Baca juga artikel terkait SEPAKBOLA atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus