Menuju konten utama

Tips Beli Sepatu, Tas hingga Sabuk Sebelum Anak Masuk Sekolah

Tips memilih sepatu sekolah anak salah satunya adalah pastikan ukuran sepatu sesuai dengan kaki anak.

Tips Beli Sepatu, Tas hingga Sabuk Sebelum Anak Masuk Sekolah
Ilustrasi Anak Sekolah. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Jelang tahun ajaran baru ada banyak yang perlu dipersiapkan, mulai dari seragam sekolah hingga beragam perlengkapan sekolah.

Banyaknya kebutuhan jelang tahun ajaran baru tak jarang membuat orang tua harus memutar otak untuk memenuhi seluruh kebutuhan tersebut.

Belum lagi jika anak berbarengan masuk sekolah, misalnya anak pertama masuk SD kemudian anak kedua masuk TK tentu biaya yang harus dikeluarkan akan lebih besar. Lantas, apa saja barang yang harus disiapkan sebelum anak masuk sekolah?

Daftar Barang yang Perlu Disiapkan Sebelum Anak Masuk Sekolah dan Tips Memilihnya

1. Sepatu sekolah

Sepatu sekolah menjadi salah satu kebutuhan mendasar yang harus dipersiapkan sebelum anak masuk sekolah.Apalagi jika anak masuk di sekolah tertentu yang memiliki aturan wajib sepatu warna hitam, tentu mau tak mau orang tua harus membelikan sepatu baru untuk buah hati.

Sebelum membelikan sepatu pada anak, ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan, di antaranya,

  • Pastikan ukuran sepatu sesuai dengan kaki anak
Memastikan sepatu sesuai dengan ukuran kaki anak wajib dilakukan sebelum membeli. Sebab, jika ukuran sepatu tak sesuai dengan kaki anak bisa mengganggu aktivitas serta mengurangi kenyamanan anak. Selain itu, ukuran sepatu yang tak sesuai dengan kaki juga dapat berpengaruh pada kesehatan kaki anak.

  • Cek bahan material sepatu
Ada banyak ragam bahan sepatu, mulai dari kulit hingga kanvas. Sebelum membeli sepatu untuk anak pastikan dan perhatikan material sepatu yang akan digunakan, tentunya ini sesuai dengan kebutuhan anak.

Jika kebutuhan anak adalah jenis sepatu kulit maka pilih kulit dengan kualitas baik demi kenyamanan anak. Selain itu pilih sol karet karena biasanya jenis ini akan lebih ringan. Namun, jika jenis sepatu yang dibutuhkan anak adalah kanvas maka pastikan sepatu tersebut dijahit dengan baik dan kuat agar tidak mudah sobek.

  • Pilih sepatu yang mudah dibersihkan
Sepatu kotor menjadi hal yang wajar untuk anak-anak sekolah. Namun, pastikan bahwa Anda memilih sepatu anak yang mudah dibersihkan, mengingat sepatu juga butuh perawatan supaya lebih awet, bersih dan tahan lama.

Jika Anda ingin membeli sepatu untuk anak-anak cobalah untuk berkunjung ke laman Tokopedia. Saat ini terdapat banyak promo sepatu murah di Tokopedia dengan harga sepatu mulai Rp28 ribuan hingga ratusan ribu.

2. Tas sekolah

Selain sepatu sekolah, tas sekolah juga menjadi kebutuhan mendasar bagi anak-anak yang mulai masuk sekolah.

Sebelum menentukan tas sekolah yang akan Anda beli untuk anak, berikut beberapa tips atau cara yang bisa Anda perhatikan saat memilih tas sekolah,

  • Pilih tas yang ukurannya sesuai dengan tubuh anak dan kebutuhan anak
Sebelum membeli tas, pastikan untuk memilih tas yang sesuai dengan ukuran tubuh anak dan kebutuhan anak. Sebab tas yang terlalu besar atau terlalu kecil tentu akan membuat anak merasa tidak nyaman dan bisa berdampak pada kesehatan anak.

  • Pertimbangkan kepraktisan
Pilihlah tas sekolah yang praktis, mudah dibawa serta diorganisir. Selain itu sebaiknya tas juga memiliki banyak kantong yang bisa memuat buku serta peralatan sekolah.

  • Pilih bahan tas yang kuat
Memilih bahan tas yang kuat perlu dipertimbangkan, sebab jika bahannya tidak kuat maka tas akan mudah rusak dan robek. Hal ini tentu akan berdampak pada keuangan jika tas yang dibeli mudah rusak karena harus membeli tas lagi.

  • Sesuaikan dengan aturan yang ada di sekolah
Sebelum membeli tas, coba pastikan terlebih dahulu aturan tas di sekolah. Sebab jangan sampai Anda membeli tas tapi tak sesuai dengan standar atau aturan di sekolah anak Anda. Sebab, hal tersebut tentu akan mengakibatkan Anda harus membeli tas lagi yang sesuai dengan aturan sekolah anak.

  • Pertimbangkan harga tas
Mempertimbangkan harga tas tentu menjadi pilihan yang harus Anda lakukan. Tokopedia saat ini menyediakan banyak pilihan tas dengan harga beragam dan menarik. Di Tokopedia saat ini harga tas dijual mulai dari Rp30 ribuan hingga ratusan ribu tergantung merek, bahan dan kualitas tas.

3. Sabuk sekolah

Sabuk sekolah menjadi salah satu kebutuhan utama anak sekolah. Apalagi jika sekolah anak terdapat aturan yang mewajibkan mereka untuk menggunakan sabuk sekolah.

Sebelum memutuskan untuk membeli sabuk sekolah pastikan beberapa hal berikut ini,

  • Pilih sabuk sekolah yang sesuai dengan ukuran tubuh anak
Jika Anda akan membeli sabuk, pastikan dan ukur terlebih dahulu pinggang anak agar sabuk yang dibeli tidak terlalu panjang atau terlalu pendek.

  • Pilih sabuk sekolah yang bahannya kuat
Memilih sabuk dengan bahan yang kuat tentu perlu dilakukan agar sabuk sekolah tidak mudah rusak dan Anda tak perlu membelinya lagi.

  • Sesuaikan dengan aturan sekolah
Ketahui aturan sekolah terlebih dahulu sebelum membeli sabuk sekolah agar Anda tidak salah saat membeli sabuk sekolah anak.

  • Pertimbangkan soal harga
Harga tentu menjadi pertimbangan utama sebelum Anda membeli sabuk sekolah. Kabar baiknya saat ini Tokopedia menyediakan banyak ragam sabuk sekolah yang bisa Anda pilih. Di Tokopedia, Anda bisa membeli sabuk sekolah anak mulai dari harga Rp4 ribuan hingga puluhan ribu.

(JEDA)

Penulis: Tim Media Servis