Menuju konten utama
Tirto & NU Online

Tiga Peristiwa Besar di Bulan Ramadan pada Masa Nabi Muhammad

Diturunkannya Alquran, Perang Badar, dan pembebasan Makkah adalah tiga peristiwa besar yang terjadi pada Ramadan. Ketiganya merupakan titik balik penting dalam sejarah Islam.

Tiga Peristiwa Besar di Bulan Ramadan pada Masa Nabi Muhammad
Ilustrasi Perang Badar. tirto.id/Sabit

tirto.id - Pada zaman Rasulullah ada tiga peristiwa besar yang terjadi di bulan Ramadan. Sejarah Islam mencatat ketiganya merupakan titik balik dalam perkembangan agama tersebut.

Tiga peristiwa besar itu adalah:

1. Bulan diturunkannya Alquran

Tepat pada 17 Ramadan 13 tahun sebelum hijrah, Nabi menerima wahyu pertama. Menurut perhitungan pakar astronomi Syekh Mahmud Basya, tanggal itu bertepatan dengan awal Februari 610 Masehi.

2. Perang Badar

Perang badar terjadi pada Jumat, 17 Ramadan tahun 2 Hijriyah bertepatan dengan 13 Maret 624 Masehi. Bagi para sejarawan Islam, perang ini menandai awal kejayaan umat Islam.

3. Pembebasan Kota Makkah

Di tanggal 20 Ramadan tahun 8 Hijriyah, Rasulullah dan para sahabatnya berhasil menaklukkan kota Makkah secara damai. Peristiwa ini terkenal dengan nama Fathu Makkah.

Baca artikel di bawah ini untuk mengetahui lebih jauh tentang peristiwa-peristiwa itu.

Baca juga artikel terkait RAMADAN 2019 atau tulisan lainnya dari Ivan Aulia Ahsan

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Ivan Aulia Ahsan
Editor: Fahri Salam