Menuju konten utama
Periksa Fakta

Tidak Benar, Prabowo Resmikan Pinjaman Online Bank BCA

Pihak BCA telah memastikan menyebut modus penipuan penawaran pinjaman daring lewat TikTok adalah hoaks.

Tidak Benar, Prabowo Resmikan Pinjaman Online Bank BCA
Header Periksa Fakta Hoaks Prabowo Resmikan Pinjaman Online Bank BCA. tirto.id/Fuad

tirto.id - Tawaran pinjaman daring di media sosial ada beragam bentuk dan caranya. Di TikTok, baru-baru ini, beredar klaim soal adanya pinjaman daring dari Bank Central Asia (BCA) yang dikaitkan dengan Presiden Prabowo Subianto.

Sekarang bank BCA telah di resmikan presiden Prabowo mengadakan pinjaman online, pinjaman aman dan amanah, bunga ringan, tanpa agunan walaupun BI checking jelek bisa," begitu tulis keterangan teks unggahan akun @bank.central.asia76 (arsip).

Periksa Fakta Pinjaman Online Bank BCA

Periksa Fakta Hoaks Prabowo Resmikan Pinjaman Online Bank BCA.

Video berdurasi delapan detik tersebut menunjukkan sebuah foto yang digerak-gerakan, tapi tidak menunjukkan sosok Prabowo seperti narasi dalam teks.

Pinjaman tanpa agunan, bunga ringan, walaupun BI cheking jelek bisa, semua di tanggung sama pihak BCA, cukup dengna KTP, pencairan paling lama 15-30 menit, Pinjaman di acc,” tulis keterangan pelengkap unggahan, yang dipublikasikan pada 3 Februari 2025 lalu dengan salah ketik (typo) di beberapa kata.

Hingga Jumat (21/2/2025), video tersebut telah mengumpulkan 38 ribu penonton, 198 tanda suka, dan 49 komentar. Beberapa komentar teratas mengindikasikan bahwa sebagian orang percaya dengan kebenaran narasi tersebut dan mencoba mendaftar untuk melakukan peminjaman.

Tirto menemukan banyak unggahan serupa dari akun tersebut. Terdapat juga akun lain seperti @bank.central.asia90 (arsip) dan @pinjaman_bank_bca1 (arsip) yang menggunakan modus yang sama. Selain menawarkan program pinjaman online tanpa agunan yang mencatut nama Prabowo, unggahan-unggahan tersebut juga meniru profil asli BCA, mulai dari foto profil, nama akun, hingga penggunaan centang di akhir nama.

Lalu, bagaimana faktanya? Apakah benar ada pinjaman daring dari Bank BCA yang diresmikan Presiden Prabowo?

Pemeriksaan Fakta

Tirto mencoba menelusuri kebenaran informasi ini dengan mengakses situs resmi serta kanal media sosial resmi BCA. Namun kami tidak menemui informasi apapun terkait narasi adanya pinjaman daring dari bank tersebut, yang diresmikan oleh Prabowo.

Kami justru menemukan artikel berikut di situs resmi BCA. "Hati-hati Tawaran Pinjol Mengatasnamakan BCA di Tiktok!" begitu judul artikel yang tayang 15 Oktober 2024 tersebut.

"Seperti diketahui, Bank BCA sampai saat ini tidak pernah mengeluarkan produk pinjaman online (pinjol), apalagi hanya melalui persyaratan mengirimkan foto KTP," begitu bunyi informasi pembuka artikel.

Artikel tersebut menjabarkan modus penipuan serupa unggahan yang kami temukan di TikTok. Mula-mula penipu akan menggunakan nama akun, profil, dan visual unggahan yang menyerupai akun resmi BCA. Ciri-ciri ini persis dengan unggahan-unggahan yang Tirto temukan.

"Kemudian penipu membuat postingan-postingan pinjaman online yang dikemas dengan kata-kata 'amanah', 'terdaftar di OJK', bahkan membawa-bawa nama pemerintah ('diresmikan oleh Pemerintah/Presiden RI') agar seolah-olah resmi dari bank BCA," bunyi dari artikel tersebut.

Penipu kemudian akan mencantumkan nomor WhatsApp BCA palsu. Di WhatsApp, penipu akan berpura-pura menjadi customer service BCA dan memberi syarat pinjaman online. Berdasarkan penelusuran BCA, data yang diminta mencakup foto KTP dan foto selfie korban memegang KTP.

"Padahal, data-data tersebut digunakan oleh si penipu untuk mengajukan pinjaman online ke aplikasi-aplikasi pinjol. Uangnya masuk ke si penipu, tagihannya ditujukan ke para korban," tegas informasi artikel tersebut.

BCA juga menegaskan kalau akun TikTok resmi bank tersebut adalah @BankBCA dengan centang biru resmi di sebelah nama akun, bukan hijau seperti di beberapa akun pengunggah klaim.

Pihak BCA juga membantah narasi soal produk pinjaman online tanpa agunan. Informasi yang tersebar di TikTok disebut sebagai hoaks.

“Kami tegaskan bahwa pengumuman tersebut termasuk AKSI PENIPUAN. BCA TIDAK PERNAH menawarkan produk seperti diinformasikan,” ujar EVP Corporate and Social Responsibility BCA, Hera F Haryn, kepada Tirto Jumat (21/2/2025).

Hera juga mengimbau nasabah untuk berhati-hati terhadap pengumuman yang mengatasnamakan BCA. Dia mengatakan, nasabah untuk menghubungi kantor cabang setempat, menghubungi call center HaloBCA 1500888 dan aplikasi Halo BCA jika mendapatkan informasi yang mencurigakan.

“Jangan pernah bagikan data pribadi perbankan yang bersifat rahasia seperti nomor kartu ATM, PIN, OTP, dan lain lain,” tambah Hera.

Dia juga menegaskan kalau informasi resmi hanya ada dari kanal resmi BCA yaitu:

Aplikasi: Halo BCA

Halo BCA: 1500888 (tanpa 021, +0621, atau tambahan lainnya)

WhatsApp: Bank BCA 08111500998 (ada centang biru)

Instagram: @goodlifebca (sudah centang biru)

Website: www.bca.co.id

Kesimpulan

Hasil pemeriksaan fakta menunjukkan penawaran pinjaman daring dari Bank BCA yang diresmikan Presiden Prabowo bersifat salah dan menyesatkan (false & misleading).

Pihak BCA telah memastikan menyebut modus penipuan penawaran pinjaman daring lewat TikTok adalah hoaks. Modus ini biasanya akan menggiring pengguna ke kontak WhatsApp yang meniru akun resmi BCA.

ECP Corporate and Social Responsibility BCA, Hera Haryn juga menegaskan unggahan yang beredar di media sosial tersebut adalah hoaks. Informasi resmi dari bank tersebut hanya disebarkan melalui kanal-kanal resmi bank.

==

Bila pembaca memiliki saran, ide, tanggapan, maupun bantahan terhadap klaim Periksa Fakta dan Decode, pembaca dapat mengirimkannya ke email factcheck@tirto.id.

Baca juga artikel terkait BCA atau tulisan lainnya dari Alfons Yoshio Hartanto

tirto.id - News
Penulis: Alfons Yoshio Hartanto
Editor: Farida Susanty