tirto.id - SM Entertainment telah merilis video teaser SUPERM yang dijadwalkan akan comeback pada tahun 2023.
Comeback terakhir mereka, Super One menjadi album yang menduduki peringkat kedua di minggu pertama perilisan di chart album utama Billboard AS, 'Billboard 200'.
Kemudian menjadi peringkat ke-20 di minggu kedua rilis, dan mempertahankan posisi teratasnya dengan peringkat ke-57 di minggu ketiga, demikian dikutip dari laman Allkpop.
SUPERM adalah group yang debut sejak Oktober 2019, terdiri dari gabungan sejumlah anggota grup asuhan SM Entertainment.
Anggotanya antara lain Kai EXO; Taemin SHINee; Baekhyun EXO; Lucas NCT; Taeyong NCT; Ten NCT; dan Mark NCT.
Namun salah satu anggotanya Lucas NCT kini sedang hiatus karena tersandung kasus gaslighting sejak tahun 2021 lalu. Ini membuat banyak penggemar berspekulasi tentang siapakah pengganti posisi Lucas NCT di SUPERM?
Alasan Lucas NCT Hiatus
Lucas NCT kena masalah gaslighting dan mengungkapkan permintaan maaf. Rumor ini berawal dari pengakuan seorang warganet Korea Selatan, sebut saja A pada 23 Agustus 2021.
Ia menyatakan diri sebagai mantan kekasih Lucas yang menjadi korban gaslighting. Ia juga menuduh Lucas sebagai seorang gold digger (matre).
Awalnya A adalah penggemar Lucas yang kemudian melakukan pendekatan dan mulai berkencan. Menurutnya, Lucas melakukan gaslighting dengan kata-kata seperti, "Aku tidak suka kalau kamu bersikap terlalu seperti penggemar," dan "Jangan menjadi penggemar lagi," ketika Lucas putus dengannya karena jadwal yang padat.
A juga menyatakan, dia telah membelikan Lucas hadiah mewah yang awalnya diterima Lucas dengan senang hati, tetapi kemudian ditolak dan Lucas mengatakan ia "menghasilkan cukup uang dan tidak membutuhkan hadiah kecuali itu adalah rumah atau mobil."
A menulis, “Dia [Lucas] selalu datang ke kamar hotel, memesan layanan kamar, tidur, dan pergi. Dari saat kami check out, dia akan menghilang dari jangkauan dan menjaga jarak, mengatakan bahwa dia merasa tidak nyaman."
"Dia tidak mengucapkan sepatah kata pun terima kasih dan menerima begitu saja bahwa saya membayar untuknya," tulis A, seperti dikutip Soompi.
Untuk mendukung klaimnya, A mengungkapkan kutipan obrolannya dengan Lucas dan foto-foto yang Lucas kirimkan padanya.
Keesokan harinya, seorang warganet China mengungkapkan bahwa pengalaman A serupa dengan dirinya dan mengklaim bahwa Lucas telah berkencan dengannya dan A pada saat yang sama.
SM Entertainment akan Ganti Posisi Lucas NCT
Kendati penggemar sudah tidak sabar untuk mengetahui line up SUPERM pada comeback 2023, SM Entertainment sebagai agensi yang menaungi belum memberi informasi resmi mengenai tanggal comeback dan siapa saja anggota yang akan ikut comeback, serta kemungkinan posisi Lucas NCT yang akan diganti.
Penggemar banyak berspekulasi bahwa di comeback SUPERM 2023, posisi Lucas NCT akan diganti dengan merekrut anggota baru dari grup asuhan SM Entertainment.
Mereka menyebut bahwa kemungkinan anggota dari TVXQ Yunho atau Changmin dapat menjadi kandidat pengganti Lucas NCT.
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Dipna Videlia Putsanra