tirto.id - Jadwal final NBA 2020 gim 6 antara LA Lakers vs Miami Heat digelar pada Senin (12/10/2020) pukul 06.30 WIB. Dalam laga yang dapat ditonton lewat live streaming Vidio Premier Platinum ini, LeBron James dan kolega mengincar kemenangan ke-4 sekaligus misi juara, sedangkan Jimmy Butler dan rekan setim berambisi menyamakan skor jadi 3-3 demi gim 7.
Kejutan besar terjadi dalam gim 5 LA Lakers vs Miami Heat yang digelar pada Sabtu (10/10/2020). Lakers yang dilatih oleh Frank Vogel sebenarnya tinggal butuh 1 kemenangan lagi untuk jadi juara NBA 2020. Namun, Miami Heat dengan gigih mengatasi mereka lewat skor 11-108.
Ketika itu, LeBron James sebenarnya tampil dominan dengan 40 pon dari 21 shots, ditambah 13 rebound dan 7 assist. Hanya saja, Miami Heat unggul dalam momentum. Mereka selalu memimpin hingga akhir kuarter ketiga (Q3).
Drama terjadi kala Lakers dalam posisi tertinggal 1 poin, dan laga tinggal 18,8 detik. James mengumpan kepada Danny Green. Namun, percobaan lemparan 3 angkanya gagal.
Sementara itu, bintang Miami Heat di gim 5 adalah Jimmy Butler yang mencetak triple double, atau mendapatkan angka 2 digit untuk 3 dari 5 kategori statistik: poin, rebound, asisst, steal, dan blocked shots. Butler mampu mencetak 35 poin, 12 rebound, dan 11 assist, mengulang yang terjadi pada gim 3.
Menatap gim 6, Miami Heat dalam kondisi sulit. LA Lakers yang sejak awal jadi favorit tentu tidak akan mau mengulang kesalahan. Materi pemain Lakers, yang bukan cuma diisi LeBron James, tetapi juga Rajon Rondo hingga Alex Caruso. Jimmy Butler paham akan hal ini, tetapi tetap pantang menyerah.
"Saya meninggalkan segalanya di lantai (arena pertandingan). Dan demikianlah cara kami harus bermain dari sini hingga partai-partai berikutnya. Pilihan kami hanyalah menang atau menang [tidak boleh kalah lagi jika ingin juara]," terang Butler dikutip ESPN.
Selama ini, dalam 2 kemenangan Miami Heat lawan LA Lakers, Jimmy Butler menjadi sosok yang paling dominan dan mencetak segalanya untuk timnya. Di gim ke-6, Bam Adebayo, forward Heat berjanji siap mengimbangi performa Butler untuk memaksakan kemenangan ke-3.
"Dia [Butler] mendekati sempurna. Saya mesti tampil lebih baik sehingga dia tidak harus menanggung beban seberat itu," terang Adebayo, terutama melihat kondisi Jimmy Butler yang tampak demikian kelelahan pada akhir gim 5, sedangkan gim 6 hanya berjarak 2 hari.
Sementara itu, dari kubu LA Lakers, Anthony Davis sang forward diragukan untuk tampil di gim 6. Davis dilanggar oleh Andre Iguolada di kuarter pertama (Q1) gim 5. Namun, ia menekankan bakal siap tempur di gim 6 yang demikian vital untuk penentuan juara Lakers.
"Cedera ini terjadi pada seri terakhir melawan Denver [Nuggets]. [Andre Iguodala] hanya memperburuknya. Saya keluar di akhir [kuarter] pertama dan segalanya kembali normal. Yang penting, saya terus saja bergerak, mendapatkan adrenalin, terus maju, dan terus bermain," terang Davis kepada ESPN.
Kegagalan Danny Green dalam lemparan 3 angka ketika gim 5 tersisa 7,1 detik lagi tidak membuat mental LA Lakers jatuh. Setidaknya hal itu yang ditekankan LeBron James dan pelatih Frank Vogel. Bagi James, tidak ada alasan untuk tidak percaya kualitas Green yang punya julukan "Deadshot".
"Saya bisa menarik 2 pemain bertahan di bawah garis lemparan bebas dan menemukan salah satu penembak kami untuk memenangkan kejuaraan. Saya mempercayainya [Green] dan [tembakan] itu gagal. Anda mesti hidup dengan kenyataan itu. Danny punya pandangan luar biasa, hanya tembakannya tidak masuk," papar James dikutip ESPN.
Live Streaming Final NBA Lakers vs Heat di Vidio
Jika tidak ada perubahan jadwal, laga LA Lakers vs Miami Heat dalam gim 6 final NBA 2020 pat ditonton melalui live streaming Vidio Premier Platinum pada Senin (12/10/2020) pukul 06.30 WIB. Jika Lakers memenangi partai ini, gelar juara NBA tahun ini akan jadi milik mereka. Sebaliknya, kemenangan Heat akan membawa kedua tim ke gim 7.
Layanan Vidio Premier Platinum memiliki 3 alternatif paket, yaitu paket biaya Rp15.000 (7 hari), Rp29.000 (30 hari), atau Rp299.000 (1 Tahun). Dengan layanan Premier, penggemar olahraga dapat menonton UCL (Liga Champions), Serie A, Liga 1, siaran beIN Sports 1 dan 2, BWF (badminton), hingga WTA (tenis).
Editor: Agung DH