Menuju konten utama

Stella Christie Bahas Proyek Menguntungkan Negara dengan Prabowo

Stella Christie belakangan ini berhasil mencuri perhatian karena prestasi menterengnya.

Stella Christie Bahas Proyek Menguntungkan Negara dengan Prabowo
Guru Besar Tsinghua University, Stella Christie, usai mengikuti pembekalan di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, pada Kamis (17/10/2024). tirto.id/Rahma

tirto.id - Guru Besar Tsinghua University, Stella Christie, menjadi salah satu tokoh yang terlihat hadir dalam agenda pembekalan calon menteri di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, pada Kamis (17/10/2024). Stella belakangan ini berhasil mencuri perhatian karena prestasi menterengnya.

Stella mengatakan siap untuk menjalankan proyek-proyek yang menguntungkan negara apabila dirinya telah resmi masuk ke dalam jajaran kabinet pemerintahan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming. Dia menyebut, proyek ini merupakan bagian dari visi Prabowo yang siap diumumkan usai pelantikan nanti.

“Proyek-proyek yang menguntungkan negara ini kita jalankan sebaik-baiknya dan Pak Prabowo itu punya visi dan kami umumkan nanti,” kata Stella usai mengikuti pembekalan.

Stella mengaku mengagumi rencana Prabowo dalam merencanakan pembangunan dan kesejahteraan sebagai kepala negara. Dia menyebut, dalam hal ini Prabowo memiliki visi yang jelas dan tersusun secara sistemastis untuk nantinya direalisasikan pada masa jabatannya.

“Sangat saya kagumi adalah bukan saja visinya sangat jelas, tetapi Pak Prabowo juga sudah mencanangkan secara sistematis. Jadi bagaimana kita bisa merealisasikan visi beliau untuk membangun kesejahteraan negara ini,” kata Stella.

Stella menceritakan hasil pembekalan dari pandangannya sebagai Ilmuwan. Menurut dia, dalam proses merealisikan visi dan membantu berjalannya program negara bersama Presiden dibutuhkan rencana yang matang.

“Pertama harus menentukan apa visi besar, pertanyaan kita di dalam bidang sains. Lalu, setelah itu kita harus menentukan bagaimana kita menanyakan visi itu dengan metode eksperimen-eksperimen kita. Lalu, kita harus menentukan hasilnya itu kira-kira seperti apa, itu yang namanya hipotesa,” jelas dia.

Stella mengaku merasa senang dalam mengikuti pembekalan bersama pemateri yang sudah disiapkan. Sebab, menurut dia, pembekalan ini diikutinya untuk melayani negara.

“Yang saya senang sekali, hari ini saya juga belajar seperti itu secara kerangka, tapi tentu saja dalam bidang yang berbeda untuk melayani negara,” kata dia.

Meskipun demikian, Stella enggan memberitahu jabatan yang nanti diduduki dalam kabinet. Dia menyebut, hal itu akan disampaikan langsung oleh Prabowo Subianto.

“Penempatan, penempatan nanti itu akan Pak Prabowo yang berbicara,” kata Stella.

Baca juga artikel terkait KABINET PRABOWO-GIBRAN atau tulisan lainnya dari Rahma Dwi Safitri

tirto.id - Politik
Reporter: Rahma Dwi Safitri
Penulis: Rahma Dwi Safitri
Editor: Anggun P Situmorang