Menuju konten utama

Spesifikasi Samsung Galaxy S10: Kapasitas Baterai Setara S9?

Samsung Galaxy S10 diperkirakan membawa peningkatan spesifikasi dari pendahulunya. Di sektor baterai, dilaporkan kapasitasnya sama dengan S9.

Spesifikasi Samsung Galaxy S10: Kapasitas Baterai Setara S9?
invitation samsung galaxy unpacked. FOTO/Samsung.com

tirto.id - Jelang peluncuran Samsung Galaxy S10, spesifikasi smartphone flagship ini santer beredar di jagat maya. Terkini, Galaxy S10 dilaporkan memiliki kapasitas baterai setara dengan Galaxy S9.

Laporan Slashleaks dari Anatel dikutip Jumat (25/1/2019) menyebut, perangkat seri EB-BG970ABU, EB-BG973ABU, dan EB-BG975ABU, yang diduga kuat 3 varian Galaxy S10, dibekali kapasitas baterai 3000mAh. Anatel sendiri merupakan Badan Telekomunikasi Nasional Brasil atau setara POSTEL di Indonesia.

Apabila informasi ini benar, maka daya tahan baterai Samsung Galaxy S10 tak akan jauh berbeda dari pendahulunya. Sebelumnya, Samsung diduga bakal membekali Galaxy S10 dengan kapasitas baterai besar. Menurut Forbes, hal ini diperkuat dengan teaser Samsung "Because you deserve more" yang dikaitkan dengan sektor catu daya itu.

Samsung Galaxy S10 diperkirakan mengusung teknologi terkini seperti layar melengkung (curved) di kedua sisinya dengan punch hole atau lubang di sudut atasnya sebagai letak kamera depan. Layar "bolong" tersebut merupakan penerapan teknologi panel Infinity-O yang sudah lebih dulu digunakan oleh smartphone Galaxy A8s.

Desain layar Galaxy S10 memang diprediksi berbeda dengan Galaxy S9, tetapi spesifikasi teknisnya diperkirakan sama, yakni 1440 x 2960 piksel dan menggunakan tipe Super AMOLED, yang dilindungi lapisan anti gores Corning Gorilla Glass.

Menurut CNET, Kinerja Galaxy S10 diharapkan lebih powerful dari pendahulunya berkat chip flagship terbaru Qualcomm, Snapdragon 855. Chip ini berkonsep octa-core yang terdiri dari single-core 2,8GHz, triple-core 2,4GHz, dan quad-core 1,8GHz serta mendukung jaringan 5G. Sedangkan varian Galaxy S10 lainnya bertenaga Exynos 9820. Biasanya, flagship bertenaga Exynos dipasarkan di wilayah Asia.

Samsung Galaxy S10 semestinya menggunakan sistem operasi (OS) Andoid terbaru, 9 Pie dengan balutan antarmuka Samsung Experience UX yang dipersenjatai fitur terkini. Sebagai catatan, OS ini juga sudah digulirkan ke flagship Samsung lainnya, sebut saja Galaxy Note 9.

Sektor keamanan, Samsung Galaxy S10 diperkirakan dilengkapi fitur Face ID dengan memanfaatkan kamera depan yang bersarang di punch hole layarnya dan sensor biometrik sidik jari di bawah layar. Namun, informasi ini belum terkonfirmasi dan pengguna wajib menunggu saat diluncurkan resmi bulan depan.

Adapun Galaxy S10 bakal diluncurkan Samsung dalam gelaran "Galaxy Unpacked" di San Fransisco, Amerika Serikat pada 20 Februari 2019.

"Pada 20 Februari, Samsung Electronics akan mengungkap perangkat baru, yang menjanjikan pengalaman Galaxy baru berdasarkan 10 tahun inovasi," tulis Samsung di lamannya pada 11 Januari 2019.

"Untuk menyaksikannya, cukup kunjungi news.samsung.com/global, samsungmobilepress.com, samsung.com/galaxy, atau samsung.com pada hari itu," tambah Samsung.

Baca juga artikel terkait SMARTPHONE atau tulisan lainnya dari Ditya Pandu Akhmadi

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Ditya Pandu Akhmadi
Penulis: Ditya Pandu Akhmadi
Editor: Ibnu Azis