Menuju konten utama

Soal PPPK Teknis 2023 Nakes Fisioterapis dan Jawabannya

Contoh soal PPPK Teknis 2023 tenaga kesehatan fisioterapis dan kunci jawabannya.

Soal PPPK Teknis 2023 Nakes Fisioterapis dan Jawabannya
Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tenaga pendidikan (kanan) Pemerintah Kota Banda Aceh memperlihatkan Surat Keputusan (SK) pengangkatan di Banda Aceh, Aceh, Senin (7/8/2023). ANTARA FOTO/Irwansyah Putra/aww.

tirto.id - Sejumlah contoh soal untuk PPPK Tenaga Kesehatan formasi Tenaga Terampil Fisioterapis, seperti dalam Formasi PPPK Teknis di Pemerintah Provinsi Jabar, dapat dijadikan bahan belajar oleh pelamar seleksi PPPK 2023.

Sebab, pelamar formasi Terampil Fisioterapis harus mengerjakan sejumlah soal yang sesuai dengan bidangnya yang disebut sebagai kompetensi teknis.

Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah merilis jadwal pelaksanaan tes kompetensi PPPK Nakes 2023. Adapun jadwal pelaksanaan tesnya, pada 10 November hingga 4 Desember 2023.

Tahapan setelah adanya tes kompetensi PPPK Nakes 2023, masih merujuk jadwal dari BKN, tahapan selanjutnya adalah pelaksanaan tes kompetensi tambahan yang akan dilaksanakan, pada 15 November hingga 6 Desember 2023

Dengan semakin dekatnya jadwal pelaksanaan tes kompetensi PPPK Nakes 2023, maka peserta seleksi dapat menjadikan sejumlah soal di bawah ini sebagai bahan belajar.

Contoh Soal Kompetensi PPPK Nakes 2023 Fisioterapia

1. Seorang laki-laki berusia 72 tahun, 2 hari yang lalu masuk RS dengan keluhan adanya penurunan toleransi aktivitas dari 50 m -> 15m, sesak napas, batuk berdahak berwarna, tidak berdarah. Ada peningkatan penggunaan nebulizer dari setiap 4 jam -> 2 jam. Hasil auskultasi ada krepitasi pada basal paru dan wheezing ++. Hasil peak flow meter: 40% dari nilai yang diprediksikan. Intervensi apa yang akan anda gunakan untuk mengatasi problem pembersihan jalan napas?

a. Endotracheal suction

b. Latihan napas

c. Postural drainage

d. Tapotement Perkusi

e. Chest Physiotherapy

Jawaban: C

2. Seorang anak terlahir dengan skor APGAR 4. Diketahui pada saat lahir tampak biru pada kulit nya dan tidak menangis. Dari hasil pemeriksaan dengan menggunakan Magnetic Resonance Imaging, dokter mengatakan terdapat gangguan pada bayi yang disebabkan oleh kombinasi empat penyakit jantung bawaan saat lahir. Apakah diagnosa yang tepat pada kasus tersebut?

a. sianosis

b. congenital heart disease

c. vascular disease

d. tetralogy of Fallot

e. Atrium Septal Defect

Jawaban: D

3. Seorang mahasiswa umur 20 tahun mengeluh nyeri pergelangan tangan terutama gerak dorsal fleksi setelah jatuh tergelincir. Pada kasus ini ternyata dijumpai subluksasi os capitatum, dimana dapat dibuktikan dengan pemeriksaan gerak pasif dan joint play movement test. Apakah hasil pemeriksaan pasif dan joint play movement untuk penegakan diagnosisnya?

a. Pronasi terbatas dan translasi posisi pronasi nyeri/terbatas

b. Ulnar deviation terbatas dan traksi posisi ulnar deviasi nyeri/terbatas

c. Radial deviation terbatas dan traksi posisi radial deviasi nyeri/terbatas

d. Palmar flexion terbatas dan traksi posisi palmar fleksi nyeri/terbatas.

e. Dorsal flexion terbatas dan traksi posisi dorsal fleksi nyeri/terbatas.

Jawaban: D

4. Seorang ibu rumah tangga berumur 30 tahun, datang ke Klinik fisioterapi mengeluh nyeri pada siku kanan bagian lateral. Nyeri dirasakan sejak satu minggu yang lalu,nyeri bertambah terutama saat dilakukan tes isometrik dengan tahanan pada ekstensor wrist dan hasilnya ada nyeri pada siku kanannya. Dan di palpasi terdapat nyeri di extensor carpi radialis brevis. Kasus: Tennis Elbow (nyeri area extensor carpi radialis brevis) Dimanakah area nyeri tersebut diatas?

a. Wrist joint

b. Ototnya

c. Tulang humerinya

d. Elbow joint

e. Epicondylus lateralis

Jawaban: E

5. Seorang laki-laki umur 65 tahun, obesitas dan perokok berat, rawat inap di bangsal bedah, pasien demam pada hari kedua pasca operasi gastrectomy. Hasil pemeriksaan X-ray dada sebelum operasi, paru nampak dalam batas normal, akan tetapi pada pasca operasi ditemukan atelektasis pada lobus bawah paru kanan. Batuknya sangat lemah, dan non-produktif. Pada auskultasi ditemukan suara bronchial pada paru kanan belakang bagian bawah. Penyebab timbulnya atelectasis yg dijumpai dari hasil pemeriksaan X-ray adalah karena?

a. Penurunan volume paru

b. Demam

c. Sesak napas

d. Batuk

e. Gangguan pembersihan jalan napas

Jawaban: E

6. Klien pria umur 23 tahun dikirim dari dokter ortopedi dengan diagnosa pasca Colles fracture dengan terapi konservatif dengan gips 2 bulan habis buka gips. Dalam pemeriksaan fisioterapi ditemukan kontraktur pergelangan tangan dan jari pola kapsuler dan pemendekan tendon fleksor jari-jari tangan serta kekuatan otot lengan rata? nilai 4. Tidak ada defisit neurologis. PROGRAM Fisioterapi untuk mencegah kontraktur tendon fleksor jari tangan pada kasus diatas. Apakah intervensi yang paling tepat?

a. Joint mobilization

b. Muscle stretching

c. Contract relax stretching

d. Strengthening exercise

e. Hold relax stretching

Jawaban: B

7. Seorang pria berumur 30 tahun, nyeri siku kanan bagian lateral sejak 2 minggu sesudah pertandingan tennis. Nyeri timbul saat mengangkat gayung mau mandi atau menjinjing sesuatu, bahkan untuk mengemudi juga terasa nyeri dan rasa nyeri tersebut berkurang bila disangga. Telah diberi obat anti inflammatory voltaren. Glukosa darahnya normal, dan lab lain normal. X ray tidak tampak kelainan. Pada tes isometric ekstensi pergelangan tangan positif, pada palpasi nyeri tepat di atas epicondylus lateralis dan tes regang tendon ekstensor karpi radialis positif. Apakah intervensi fisioterapi yang tepat? Kasus: Tennis elbow

a. Joint manipulation and neural mobilization

b. Transverse friction (fibros) dan tendon stretching manipulation

c. Tendon stretching manipulation and neural mobilization

d. Transverse friction dan joint manipulation

e. Joint manipulation dan tendon stretching manipulation

Jawaban: B

8. Pasien perempuan berumur 10 tahun mengalami hiperekstensi elbow joint. Hasil test LGS (Lingkup Gerak Sendi) Elbow Joint Dextra diperoleh data: Ekstensi eksesif sebesar 150, sedangkan Fleksinya 1300. Bagaimanakah tata cara penulisan LGS untuk pasien tersebut dengan metode ISOM (International Standard Orthopaedic Measure)?

a. S. 0-15-130

b. S. 0-130-15

c. S. 15-0-130

d. 130-0-15

e. S. 130-15-0

9. Seorang anak berusia 2 bulan datang ke fisioterapi bersama orang tuanya dengan keluhan bentuk kaki tidak normal. Setelah fisioterapis melakukan inspeksi diketahui bahwa anak ini mengalami congenital talipes equinovarus. Tindakan apakah yang tepat untuk fisioterapi pilin?

a. Operasi pemanjangan tendon

b. Ponseti

c. MLDV

d. PNF

e. Kinesio Tape

Jawaban: B

10. Seorang laki-laki umur 65 tahun, obesitas dan perokok berat, pasien demam pada hari kedua pasca operasi gastrectomy. Hasil pemeriksaan X-ray dada sebelum operasi, paru nampak dalam batas normal, akan tetapi pada pasca operasi ditemukan atelektasis pada lobus bawah paru kanan. Batuknya Non-produktif. Pada auskultasi ditemukan penurunan suara pernapasan pada paru kanan belakang bagian bawah. Hasil pemeriksaan oksigen saturasi 95%. Program fisioterapi apa yang akan saudara gunakan untuk meningkatkan volume parunya?

a. Latihan setengah duduk tanpa oksigen

b. Duduk tegak diluar bed dengan oksigen

c. Latihan setengah duduk dengan oksigen

d. Latihan jalan ditempat dengan oksigen

e. Duduk tegak diluar bed tanpa oksigen

Jawaban: A

11. Pada gangguan nyeri dan hipermobilitas sendi panggul akibat osteoartritis perlu dipertimbangkan bahwa sendi panggul stabil bentuk acetabulum dalam. Untuk mobilisasi sendi yang bertujuan untuk peregangan kapsul, peregangan ligamen, maupun dekompresi dengan teknik khusus. Apakah teknik mobilisasi sendi yang paling tepat untuk kasus di atas?

a. Indirect traction arah kaudal

b. Posteroanterior pressure

c. Anteroposterior pressure

d. Translation ke segala arah

e. Direct traction arah lateral

Jawaban: A

12. Perempuan 22 tahun datang ke fisioterapi. Pada usia 20 tahun didiagnosa menderita Ischialgia. Dan setahun kemudian kambuh dengan sakit yang lebih parah dan waktu penyembuhan yang lebih lama sampai sebulan setelah ia proses melahirkan normal. Apakah tes spesifik untuk mengetahui permasalahan tersebut?

a. FABER Test

b. SLR test

c. Ober’s Test

d. Patrick's Test

e. Trendelenburg test

Jawaban: B

13. Seorang laki-laki umur 44 tahun, sejak seminggu ini merasakan nyeri pada punggung bawah yang menjalar sampai ke tungkai kanan. Nyeri sangat dirasakan ketika membungkuk dan berkurang pada posisi berbaring. Terdapat peningkatan tonus erector spine regio lumbal kanan, nyeri tekan pada L4 dan LS. SLR test 70°, program fisioterapi untuk mengurangi nyeri. Apakah intervensi fisioterapi yang tepat?

a. TENS dan infrared

b. Short wave diathermy

c. William flexion exercise

d. Paraffin bath

e. Ultrasound terapi

Jawaban: B

14. Pasien datang ke fisioterapi setelah terperosok ke dalam lubang dengan posisi kaki inversi yang dialami baru pagi ini. Terdapat bengkak. Intervensi apa yang pertama kali diberikan?

a. Kompres Dingin

b. Transfer Energi

c. Massage

d. Parafin

e. Stabilisasi

Jawaban: A

15. Seorang pasien umur 35 tahun dirujuk dari dr bedah saraf post operasi debridement spondilitis TB lumbal satu dan pasang posterior stability segmental wire (PSSW) sejak 1 minggu yang lalu. Dalam pemeriksaan diketemukan nilai otot tungkai rata 2 (dua). Tekanan darah, nadi, kecepatan bernapas dalam batas normal. Apakah metode latihan berjalan yang tepat?

a. Two point gait

b. Swing through gait

c. Three point gait

d. Four point gait

e. Partail gait

Jawaban: D

Baca juga artikel terkait PPPK 2023 atau tulisan lainnya dari Sulthoni

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Sulthoni
Penulis: Sulthoni
Editor: Alexander Haryanto