Menuju konten utama
dashboard prakerja

Skill Academy Login dan Cara Membeli Pelatihan Prakerja

Para penerima manfaat Prakerja untuk bisa mengikuti pelatihan di Skill Academy, diharuskan melakukan login akun di skillacademy.com.

Skill Academy Login dan Cara Membeli Pelatihan Prakerja
Ilustrasi Kartu Prakerja. foto/https://www.prakerja.go.id/

tirto.id - Skill Academy merupakan salah satu platform pelatihan digital yang banyak dipilih peserta program Kartu Prakerja.

Para penerima manfaat Prakerja untuk bisa mengikuti pelatihan di Skill Academy, diharuskan melakukan login akun di skillacademy.com.

Akun Skill Academy dapat diakses menggunakan dua jenis perangkat, yaitu smartphone melalui aplikasi atau browser melalui komputer. Sehingga pemilik akun Skill Academy dapat mengakses satu akun dengan dua perangkat yang berbeda.

Namun, prosedur login hanya berlaku bagi peserta yang telah memiliki akun Skill Academy. Bagi peserta yang belum memiliki akun dapat melakukan pendaftaran terlebih dahulu dengan langkah-langkah berikut:

1. Daftar akun Skill Academy

  • Masuk ke halaman awal https://skillacademy.com
  • Klik "Daftar"
  • Isi data diri pada formulir pendaftaran. Pastikan memasukkan alamat email yang masih aktif
  • Setelah kolom formulir diisi lengkap, klik "Daftar"
  • Periksa kotak masuk email untuk menemukan pesan pemberitahuan bahwa akun Skill Academy telah berhasil dibuat
2. Login akun Skill Academy

  • Buka laman https://skillacademy.com atau aplikasi Skill Academy
  • Klik "Masuk" atau "Masuk dengan akun Ruangguru"
  • Masukkan emai dan password sesuai dengan yang telah didaftarkan sebelumnya
  • Klik "Masuk"
  • Akun Skill Academy sudah bisa diakses.
Perlu dicatat bahwa sebelum menerima sertifikat pelatihan, pastikan nama akun Skill Academy merupakan nama lengkap atau nama resmi sesuai dengan yang tercantum di KTP.

Hal ini karena sertifikat akan diberikan berdasarkan nama yang tercantum di profil Skill Academy masing-masing peserta.

Cara Membeli Pelatihan di Skill Academy pakai Prakerja

Skill Academy merupakan salah satu platform yang dikembangkan oleh PT Ruang Raya Indonesia atau Ruangguru. Saat ini, Skill Academy mengklaim telah menyediakan lebih dari 100 bidang pelajaran.

Terdapat sejumlah lembaga pelatihan yang bermitra dengan Skill Academy saat ini, diantaranya English Today, Daily Meaning, Andaf Talent, ACA Pasific, Accelerice, ILP, hingga Algoritma. Kelas pelatihan yang tersedia di platform tersebut berupa kelas online dan kelas web seminar (webinar).

Penerima manfaat Kartu Prakerja dapat menukarkan saldo pelatihannya di Skill Academy. Berikut langkah-langkah membeli pelatihan di Skill Academy menggunakan Kartu Prakerja:

  • Buka Skillacademy.com atau aplikasi Skill Academy yang dapat diunduh di Google Play
  • Masuk ke akun Skill Academy
  • Cari dan pilih pelatihan yang diinginkan
  • Klik "beli sekarang"
  • Bayar pelatihan dengan Kartu Prakerja sesuai dengan instruksi yang tersedia.
  • Klik "checkout" dan lakukan pembayaran
  • Terima kode pembayaran
  • Ikuti kelas yang telah dibeli untuk memperoleh setifikat.

Baca juga artikel terkait PRAKERJA atau tulisan lainnya dari Yonada Nancy

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Yonada Nancy
Penulis: Yonada Nancy
Editor: Nur Hidayah Perwitasari