Menuju konten utama

Sinopsis Teenie Scouts BIG FIVE yang Tayang Mulai 24 Des di NET TV

Sinopsis Teenie Scouts BIG FIVE, film animasi yang tayang mulai 24 Desember di Net TV.

Sinopsis Teenie Scouts BIG FIVE yang Tayang Mulai 24 Des di NET TV
Film animasi Teenie Scouts BIG FIVE. FOTO/Istimewa

tirto.id - Teenie Scouts BIG FIVE, salah satu film keluaran perusahaan Disney cabang Korea Selatan, sudah mulai tayang dan bisa ditonton di NET TV sejak Kamis (24/12/2020) pukul 08.30 WIB.

Dalam akun Instagramnya, NET TV menerangkan, Teenie Scouts BIG FIVE disajikan untuk menemani anak-anak yang saat ini tidak dapat keluar rumah untuk bermain.

Pada pagi hari, perusahaan televisi swasta ini memberikan hiburan menarik yang bisa ditonton bersama keluarga tercinta.

Berdasarkan catatan WelCon, film yang didistribusikan pertama kali pada 17 Juli 2019 ini merupakan seri animasi yang berdurasi 11 hingga 12 menit.

Semenjak awal rilis, Teenie Scouts BIG FIVE direncanakan akan menayangkan 26 episode dalam jangka waktu 2 musim.

Saat ini, film animasi bergenre fantasi mainan ini telah menayangkan seluruh musim pertamanya. Sedangkan, musim keduanya baru terdapat 1 episode dan masih dijeda hingga saat ini.

Sinopsis Teenie Scouts BIG FIVE

Sebenarnya, film ini tidak terpatok pada salah satu cerita saja. Namun, titik perhatian terdapat pada lima tokoh fantasi yang disebut-sebut sebagai “BIG FIVE”.

Tokoh pertama bernama Pat (Cho Hyun-jung). Ia adalah sebuah mobil polisi yang memiliki kebiasaan mengikuti aturan dalam menjalankan kehidupannya. Bahkan, ia tidak pernah melepas buku catatan yang berisi aturan tentang rutinitasnya.

Selain itu, Pat juga memiliki rasa persahabatan yang tinggi dan suka membantu tokoh lain. Dengan senjata Jelly berbentuk tangan, Pat melindungi teman-temannya.

Kedua, ada Tag (Myung-Jun Kim). Ia adalah seekor dinosaurus yang diklaim paling kuat di antara “BIG FIVE”. Selain itu, ia juga suka bermain dengan teman-teman mainannya. Di sisi lain, Tag gemar membaca serta terkesan banyak bicara.

Karakter selanjutnya, Ann (Kang S-Hyeon). Mainan yang paling kecil, namun otaknya sangat cerdas hingga mampu memperbaiki teman-teman mainannya. Bahkan, mungilnya diri Ann tidak menghambat ia dalam kehebatan bermain paralayang serta selancar.

Berikutnya adalah Billy (Kim Na-Yul), sebuah mobil bus sekolah yang dikatakan kreatif. Ketika berubah menjadi robot, ia menggunakan kedua bannya seperti yo-yo bertali untuk melindungi kawan mainannya.

Terakhir, Block (Hwang Chang-young). Ia adalah helikopter yang bisa juga menjadi truk. Satu-satunya tokoh yang memiliki stiker “BIG” di bagian plat nomornya.

Selain itu, Block diceritakan sebagai tokoh yang paling dermawan di antara yang lain. Ia pandai melihat keadaan di sekitarnya dan memberikan suasana bahagia kepada teman-temannya.

Dengan kemampuan terbangnya, Block selalu membantu teman mainan lain untuk mengangkut barang menggunakan tali serta kait.

Itulah lima tokoh utama dalam Teenie Scouts BIG FIVE. Selain itu, masih terdapat beberapa tokoh lain yang ditampilkan dalam film animasi ini. Namun, mereka statusnya hanya sebagai teman dari kelima karakter utama.

Tentunya, film yang penuh dengan fantasi ini akan menarik perhatian orang-orang, terutama anak kecil.

Melalui mainan-mainan yang tidak asing di kepala mereka, film ini mencoba menayangkan bagaimana kehidupan sebenarnya yang dipenuhi manusia dengan sifat dan karakter yang berbeda.

Baca juga artikel terkait FILM ANIMASI atau tulisan lainnya dari Yuda Prinada

tirto.id - Film
Kontributor: Yuda Prinada
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Dhita Koesno