Menuju konten utama

Sinopsis Get The Gringo: Aksi Mel Gibson Bertahan Hidup di Penjara

Get The Gringo mengisahkan aksi Mel Gibson bertahan hidup di penjara brutal.

Sinopsis Get The Gringo: Aksi Mel Gibson Bertahan Hidup di Penjara
Film Get The Gringo. foto/wikipedia

tirto.id - Bioskop Trans TV hari ini, Jumat (16/7/2021) akan menyiarkan film Get The Gringo ke layar kaca pemirsa di rumah. Film dengan genre aksi misteri dan thriller ini dijadwalkan tayang pukul 23.30 WIB jika tidak ada perubahan jam tayang.

Dibintangi oleh aktor senior Hollywood, Mel Gibson, film dengan durasi 96 menit ini mendapat rating bagus di situs IMDb yakni 7,0 dari 10 poin berdasarkan suara 105 ribu lebih pemilih. Sementara itu laman kritik film Rotten Tomatoes mencatat skor 82 persen tomatometer dan 68 persen skor audiens.

Berkisah tentang seorang kriminal Amerika yang harus bertahan hidup dalam penjara brutal di Meksiko dengan bantuan seorang anak, Get The Gringo diproduksi oleh Icon Production dan Airborne Production.

Untuk pendistribusian film yang disutradarai oleh Adrian Grunberg ini, dilakukan oleh 20th Century Fox Entertaiment dengan total pendapatan global mencapai 8,8 juta dolar AS, laman Box Office Mojo mewartakan.

Film Get The Gringo rilis perdana pada 22 Maret 2012, dengan pemeran utama Mel Gibson, Kevin Balmore, Daniel Gimenez, Jesus Ochoa, Dolores Heredina, dan lainnya.

Sinopsis film Get The Gringo

Beberapa mobil terlihat kejar-kejaran di sebuah jalanan tandus dekat pagar perbatasan antara Meksiko dan Amerika. Mobil yang dikejar, berisi dua orang berkostum badut dengan salah satunya sudah tak bernyawa.

Mereka adalah perampok yang baru saja melakukan kejahatan di rumah milik gembong narkoba. Jutaan dolar berhasil dirampas oleh si badut (Mel Gibson), sehingga beberapa polisi mengejar kendaraan mereka.

Putus asa, badut yang akhirnya dipanggil Gringo ini pun menabrakkan mobilnya ke pagar pembatas perbatasan untuk masuk ke wilayah Meksiko. Di sana hukumnya sudah berbeda sehingga ia tak lagi dapat dikejar oleh polisi Amerika.

Gringo dan mobilnya tetap dihentikan oleh anggota kepolisian Meksiko, Vasquez (Mario Zaragova) dan Romero (Gerardo Taracena).

Isi mobil Gringo, uang sebesar 2 juta dolar AS, diambil oleh dua polisi korup ini. Gringo sendiri dijebloskan ke penjara yang dikenal sangat brutal bernama El Pueblito.

Kondisi El Pueblito membuat Gringo terkejut karena berbeda dari penjara Amerika. Di sana berbagai tindak kriminal terjadi tanpa ditindak oleh sipir.

Penghuni penjara tersebut ramai seperti pasar dengan segala macam transaksi yang terjadi mulai dari toilet berbayar, kamar berbayar, jual beli narkoba, dan juga pencopetan.

Jika punya banyak uang, ada kamar VVIP yang bisa dihuni lengkap dengan fasilitas sekelas hotel termasuk meminta PSK datang menghibur. Javi adalah seorang penghuni VVIP yang bekerja sebagai gembong narkoba.

Gringo perlahan mulai menyesuaikan diri dan belajar cara bertahan hidup di penjara, dengan bantuan sahabat kecilnya bernama Kevin. Kevin sendiri masuk penjara bersama ibunya.

Ternyata, ada alasan mengapa Kevin harus tetap ada di dalam penjara itu, yakni untuk diambil livernya dalam transplantasi liver oleh Javi, si gembong kriminal yang tinggal di sel VVIP. Javi menunggu Kevin remaja agar bisa jadi donor livernya.

Tentu saja hal itu terjadi secara ilegal, namun Kevin dan ibunya tidak bisa melawan. Gringo pun bertekad menolong membebaskan Kevin serta sang ibu, juga merebut kembali uang jutaan dolar yang ia rampok.

Baca juga artikel terkait GET THE GRINGO atau tulisan lainnya dari Cicik Novita

tirto.id - Film
Kontributor: Cicik Novita
Penulis: Cicik Novita
Editor: Dipna Videlia Putsanra