tirto.id - Film The Hunger Games: Mockingjay Part 1 bakal hadir di Bioskop Trans TV pada Kamis (22/07/2021) hari ini mulai pukul 19.30 WIB. Dalam film yang merupakan adaptasi dari trilogi novel The Hunger Games karya Suzanne Collins ini, petualangan Katniss Everdeen memasuki babak terakhir.
The Hunger Games: Mockingjay Part 1 merupakan film ketiga dari empat seri film The Hunger Games. Pertama kali dirilis pada 21 November 2014, film ini mendapat banyak penghargaan internasional.
Film berdurasi 123 menit ini juga mampu mengimbangi kesuksesan dua film sebelumnya, yakni The Hunger Games (2012) dan The Hunger Games: Catching Fire (2013). The Hunger Games: Mockingjay part 1 dilaporkan mendulang untung sebesar 755.356 juta dolar AS.
The Hunger Games: Mockingjay part 1 disutradarai oleh Francis Lawrence, sedangkan naskah filmnya ditulis oleh Peter Craig, Danny Strong, dan Suzanne Collins sendiri.
Jennifer Lawrence dan Josh Hutcherson masih menjadi peran utama dalam film ini. Mereka bermain peran bersama dengan aktor beken lain macam Liam Hemsworth, Woody Harrelson, dan Stanley Tucci.
Situs IMDb memberi skor 6,6/10. Sedangkan situs Rotten Tomatoes memberikan skor 68% tomatometer dan 71% audience score untuk film ini.
Sinopsis Hunger Game Mockingjay Part 1
Setelah memenangkan kompetisi hidup dan mati di Panem, Katniss Everdeen (Jennifer Lawrence) diharuskan jadi juru kampanye pemerintah. Bersama Peeta Mellark (Josh Hutcherson) keliling dari satu distrik ke distrik lain.
Kampanye itu merupakan siasat pemerintah Panem untuk meredam gerakan anti-pemerintah yang sedang berkembang.
Dalam kampanye-kampanye tersebut, Katniss dan Peeta menemukan ketidakadilan dan kesenjangan yang menimpa rakyat Panem. Melihat hal tersebut, Katniss mulai resah dan mempertanyakan pemerintah dalam dirinya.
Hingga pada satu kesempatan, Katniss dan Peeta bertemu dengan Coin (Julianne Moore). Coin, tokoh gerakan anti-pemerintah, mengajak pemenang Hunger Games itu untuk ikut membela rakyat tertindas dengan ikut pemberontakan.
Katniss tersentuh, ia mulai mempertimbangkan tawaran Coin. Katniss tak kuasa melihat realita yang mesti dijalani masyarakat di tiap distrik.
Berbeda dengan Katniss, Peeta menolak mentah-mentah tawaran Coin. Ia tak mau kehilangan fasilitas hidup yang serba mudah selepas memenangkan Hunger Games.
Pemerintah Panem tentu tidak tinggal diam mendengar kabar tersebut. Katniss dicap pengkhianat. Peeta, yang menjadi karib Katniss, dipaksa ikut memburu sahabatnya.
Katniss, yang ikut pemberontakan, kemudian menjadi simbol para pemberontak. Moral para pemberontak meningkat. Peperangan semakin tak bisa dihindarkan.
Mampukah Katniss sang Mockingjay memenangkan perang? Mampukah Katniss melawan sahabatnya Peeta?
Keseruan The Hunger Games: Mockingjay Part 1 dapat disaksikan malam ini mulai pukul 19.30 WIB di stasiun televisi Trans TV.