Menuju konten utama

Sinopsis Film Death Wish di Bioskop Trans TV: Aksi Bruce Willis

Berikut sinopsis film Death Wish yang tayang di Bioskop Trans TV malam ini.

Sinopsis Film Death Wish di Bioskop Trans TV: Aksi Bruce Willis
Death Wish. foto/imdb

tirto.id - Sinopsis film Death Wish berfokus pada kisah seorang dokter yang beralih menjadi penumpas para pelaku kejahatan. Film Death Wish akan tayang di Bioskop Trans TV malam ini, mulai pukul 20.00 WIB, Minggu, 19 Februari 2023, jika tidak ada perubahan jadwal.

Daftar pemain film Death Wish yang dirilis pada 2 Maret 2018 berisi nama-nama pemeran kondang di Hollywood. Film Death Wish dibintangi oleh aktor Bruce Willis, Vincent D’Onofrio, Elisabeth Shue, Camila Morrone, Dean Norris, Beau Knapp, Kimberly Elise, hingga Len Cariou dan Jack Kesy.

Kisah dalam film Death Wish diadaptasi dari cerita novel karya Brian Garfield dengan naskah yang dirancang oleh Joe Carnahan. Adapun Eli Roth berperan sebagai sutradara film ini.

Film Death Wish yang berdurasi 107 menit juga merupakan remake dari film dengan judul serupa di tahun 1974.

Di situs Rotten Tomatoes, skor Tomatometer untuk film ini 18% dari 165 pengulas, sedangkan dari audiens, Death Wish mendapatkan penilaian positif 71%.

Penayangan film ini secara global sejak 2 Maret 2018 secara global, dan via streaming mulai dari 22 Maret 2018, menghasilkan pendapatan USD 49,562 juta. Jumlah ini melampaui budget untuk produksi film tersebut yang senilai USD 30 juta.

Sinopsis Film Death Wish (2018)

Film Death Wish mengisahkan penggalan hidup seorang dokter bedah yang memiliki trauma, dan bekerja di Rumah Sakit daerah Chicago. Ia memiliki seorang istri bernama Lucy dan anak bernama Jordan. Sang dokter bernama Paul Kersey, karakter yang diperankan oleh aktor beken untuk film action, Bruce Willis.

Paul sebenarnya dokter yang sangat profesional dan tak pandang bulu dalam merawat pasiennya. Dia bahkan bersedia merawat para pelaku kriminal yang terluka.

Suatu hari, saudaranya Frank menemui Paul dan meminta tolong agar sang dokter mau memberi pinjaman uang USD 2 ribu. Kata Frank, uang itu akan dipergunakannya untuk melunasi hutang.

Frank yang berhasil meminjam uang dari Paul segera mengambil mobilnya yang ditahan oleh Miguel si petugas parkir. Mengetahui asal uang yang diperoleh Frank, Miguel malah menyusun niat jahat untuk merampok rumah Paul.

Miguel melacak lokasi rumah dr Paul melalui perangkat GPS di mobil Frank. Informasi tersebut lalu diberikan kepada Knock, pemimpin perampokan ini. Ia dan rekannya menyambangi rumah dr Paul dan menemukan Jordan serta Lucy hanya berdua di rumah.

Aksi perampokan ini berujung pada kematian Lucy, sementara Jordan terluka parah dan terbaring koma di Rumah Sakit. Paul tidak terima dengan apa yang menimpa istri dan anaknya. Ia berusaha mendesak polisi untuk mengusut tuntas kejadian ini.

Namun, penyelidikan berlangsung lambat. Dr Paul yang marah memutuskan untuk mengusut para pelaku penyerangan terhadap istri dan putrinya. Dia bahkan sampai pada keputusan nekat, yakni membalaskan dendam pada semua pelaku yang terlibat dalam kematian istrinya.

Saat melakukan penyelidikan, ia malah menemui berbagai aksi kejahatan. Ia pun berubah menjadi pembunuh berdarah dingin. Berbekal pengetahuan tentang ilmu bedah, Paul Kersey bisa membuat para pelaku kejahatan yang membunuh istrinya bertumbangan.

Seseorang berhasil merekam salah satu aksi Paul dan menyebarkan video itu. Mengetahui aksi dari sang dokter, banyak orang kemudian memberi Paul julukan The Grim Reaper (Malaikat Maut).

Bagaimanakah aksi selanjutnya dari dr Paul Kersey? Saksikan kisah lengkapnya di film Death Wish, yang tayang di Bioskop Trans TV spesial akhir pekan tanggal 19 Februari 2023, pukul 20.00 WIB.

Baca juga artikel terkait HIBURAN atau tulisan lainnya dari Arni Arta Rahayu

tirto.id - Film
Kontributor: Arni Arta Rahayu
Penulis: Arni Arta Rahayu
Editor: Addi M Idhom