Menuju konten utama

Sinopsis Film Dead Man Down Tayang di Bioskop Trans TV 15 Januari

Sinopsis film Dead Man Down akan tayang di Bioskop Trans TV pada hari Jumat pukul 23.30 WIB.

Sinopsis Film Dead Man Down Tayang di Bioskop Trans TV 15 Januari
Ilustrasi Bioskop. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Film Dead Man Down, yang bergenre kriminal thriller dan ceritanya ditulis oleh JH Wyman, akan tayang di Bioskop Trans TV pada, Jumat (15/1/2021) pukul 23.30 WIB.

Dead Man Down, merupakan film asal Amerika Serikat garapan sutradara Niels Arden Oplev yang pertama kali rilis pada 8 Maret 2013.

Berdurasi 115 menit, film ini diperankan beberapa artis ternama, di antaranya Colin Farrel, Noomi Rapace, Dominic Cooper, Terrence Howard, dan Isabelle Huppert.

Perusahaan produksi film Original Films, Frequency Films, IM Global, dan WWE Studios, serta distributor FilmDistrict, telah berhasil membawa permainan akting mereka untuk memperoleh pendapatan sebesar 18,1 juta dolar Amerika Serikat.

Berdasarkan catatan situs IMDb, film Dead Man Down mendapatkan peringkat 6,5/10 dari penilaian 63.808 user. Sedangkan di Rottentomatoes film ini memperoleh skor 41 persen dan dari penonton 47 persen.

Sinopsis Film Dead Man Down

Victor (Colin Farrel), seorang laki-laki yang ditinggal mati anak dan istrinya karena dibunuh oleh kelompok kriminal dua tahun sebelumnya, berusaha membalas dendam.

Sebagai tokoh utama yang tersakiti, Victor bergabung dalam kelompok yang diketuai Alphonse Hoyt (Terrence Howard). Faktanya, kelompok inilah yang telah membunuh orang-orang terkasih Victor.

Di kelompok tersebut, Victor berhasil menyamar sebagai salah satu anggota kelompok. Padahal, maksud kedatangannya adalah ingin membunuh ketua kelompok demi membalaskan dendamnya.

Namun, perjalanan Victor untuk menjalankan tujuan pembunuhan ini ternyata tidak semulus yang diperkirakan. Di suatu hari, ia bertemu dengan Beatrice (Noomi Rapace), perempuan muda yang tinggal di depan rumahnya dan terlihat sangat misterius.

Ternyata, Beatrice selalu mengawasi Victor dan segala gerak-geriknya selama masuk dalam kelompok Alphonse. Bahkan, tetangganya ini berhasil mendapatkan bukti ketika Victor membunuh seorang pria.

Setelah itu, Beatrice mengajak Victor untuk berkencan. Namun, ini hanyalah siasat darinya untuk mengancam Victor. Pada kencan tersebut, Beatrice mengungkapkan akan memberitahukan segala pergerakan Victor selama ini ke kelompok Alphonse. Akan tetapi, Beatrice juga menawarkan kesepakatan untuk bekerja sama.

Victor diajak membuat kesepakatan dan perempuan itu berkata tidak akan mengungkapkan kasus pembunuhan yang terjadi jika Victor berhasil membunuh seorang pria yang telah merusak wajah Beatrice saat mabuk.

Apakah Victor akan menyetujui kesepakatan tersebut dan berhasil melanjutkan aksi balas dendamnya kepada kelompok Alphonse? Saksikan kelanjutannya di Bioskop Trans TV pada 15 Januari, pukul 23.30 WIB.

Baca juga artikel terkait SINOPSIS FILM atau tulisan lainnya dari Yuda Prinada

tirto.id - Film
Kontributor: Yuda Prinada
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Alexander Haryanto