Menuju konten utama

Sinopsis dan Jadwal Tayang Film Gangubai Kathiawadi di XXI

Sinopsis dan trailer film Bollywood Gangubai Kathiawati yang juga bakal tayang di bioskop XXI pada akhir 2022.

Sinopsis dan Jadwal Tayang Film Gangubai Kathiawadi di XXI
Gangubai Kathiawadi. wikimedia commons/fair use

tirto.id - Film Gangubai Kathiawadi merupakan film Bollywood bergenre drama yang mengisahkan tentang seorang perempuan yang harus melepas mimpinya karena takdir tetapi justru menjadi perempuan berpengaruh.

Film ini adalah garapan sutradara sekaligus penulis Sanjay Leela Bhansali yang didasarkan pada buku Mafia Queens of Mumbai.

Ternyata film ini merupakan adaptasi kisah nyata kehidupan dari Gangubai yang diperankan oleh Alia Bhatt, Abhinay Raj Singh, Ajay Devgn, Indira Tiwari, dan Vijay Raaz.

belum tanyang, trailernya sudah ditonton sebanyak 67 juta kali. Bagi penggemar Film Bollywood film ini dapat dinikmati di bioskop XXI mulai 25 Desember 2022.

Sinopsis Film Gangubai Kathiawadi

Gangubai Kathiawati mengisahkan seorang perempuan yang bernama Ganga Harjeevandas Kathiawadi (Alia Bhatt) yang harus berdamai dengan takdirnya. Ganga adalah anak seorang pengacara yang mana orang tuanya ingin dia menyelesaikan pendidikannya. Namun Ganga memilih untuk mengejar mimpinya.

Ia memilih untuk melarikan diri dari daerahnya yang kecil yaitu di Kathiavad agar bisa mengejar miminya menjadi bintang. Namun, kekasihnya ternyata berkhianat dan mengirimnya ke rumah bordil, mengetahui hal itu Ganga tidak memiliki pilihan lain untuk menerima kondisinya. Ia harus merelakan mimpinya menjadi bintang film dan hidup mengerikan.

Padahal Ia adalah anak yang berasal dari keluarga yang berada tetapi harus dijual ke tempat prostitusi. Setelah beberapa lama Ganga memutuskan untuk bangkit dan memilih untuk melawan. Pada akhirnya Ganga merubah diri menjadi Gangubai yaitu pemimpin distrik lampu merah yang terkenal di Bombay, Kamathipura.

Tujuannya untuk melawan ketidakadilan yang dirasakan oleh perempuan-perempuan pelacur sehingga Ia menganggap dirinya sebagai simbol perjuangan.

Visinya untuk memperjuangkan hak perempuan yang tertindas karena di daerahnya Ia dan perempuan lain tidak mendapatkan kesetaraan dan rasa hormat. Oleh karena itu, Ia merasa harus ada satu suara untuk membantu membangunkan kesadaran ratusan orang.

Setelah menjadi perempuan berpengaruh, Ganga memiliki banyak rumah bordil, tetapi Ia tidak pernah memaksa perempuan menjadi pelacur. Justru tempatnya menjadi rumah bagi wanita-wanita yang tertindas korbas kekerasan.

Ganga merawat wanita-wanita itu dengan kasih sayang. Berkah ketenarannya, Ia bertemu dengan perdama menteri dan memiliki kesempatan untuk membahas mengenai kesengsaraan pekerja seks dan membuat program rehabilitasi.

Trailer Gangubai Kathiawati

Baca juga artikel terkait FILM BOLLYWOOD atau tulisan lainnya dari Wulandari

tirto.id - Film
Kontributor: Wulandari
Penulis: Wulandari
Editor: Yantina Debora