Menuju konten utama

Sandi Bakal Cuti saat Kampanye: Tunggu Jadwal TPN Ganjar-Mahfud

Sandiaga Uno mengaku akan mengajukan cuti setelah jadwal dari Tim Pemenangan Ganjar-Mahfud rampung.

Sandi Bakal Cuti saat Kampanye: Tunggu Jadwal TPN Ganjar-Mahfud
Sandiaga Uno menyampaikan sejumlah pendapat usai menghadiri deklarasi cawapres Ganjar Pranowo, Mahfud MD di Kantor DPP PDIP pada Rabu (18/10/2023). tirto.id/Irfan Amin

tirto.id - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengakui belum mengajukan cuti menjelang kampanye pemilihan umum (Pemilu 2024). Ketua Bappilu PPP itu menuturkan masih menunggu jadwal dari Tim Pemenangan Ganjar-Mahfud.

"Iya untuk cutinya belum tahu, nanti setelah dipastikan oleh tim pemenangan jadwal dan lain sebagainya maka permohonan secara resmi kepada bapak Presiden dan juga permohonan cuti ini akan kami sampaikan," ujar Sandi saat ditemui di Gedung Sapta Pesona, Jakarta, Senin (30/10/2023).

Sandi menambahkan, baru-baru ini juga telah ditunjuk oleh tim pemenangan Ganjar-Mahfud sebagai Ketua Dewan Pakar. Namun dia mengakui masih menunggu terkait tugas apa yang bakal dikerjakan dalam TPN.

"Saya baru mendapatkan informasi mengenai penunjukkan sebagai ketua dewan pakar dari tim pemenangan nasional Ganjar-Mahfud bentuk daripada deskripsi pekerjaannya sedang disusun dan nanti akan ditetapkan apa tugas-tugasnya," ucap Sandi.

"Seandainya tugasnya itu sudah di dijadwalkan maka kita akan memohon kan seperti yang sudah di atur oleh perundang-undangan memohon cuti dan meminta izin dari bapak Presiden," lanjut Sandi.

Lebih lanjut, dia menuturkan proses penyusunan untuk memenangkan Ganjar-Mahfud masih terus berlangsung. Diharapkan sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Sementara itu, dia meminta kepada masyarakat tidak khawatir selama pemilu dirinya masih terus menjalankan tugas dengan tuntas.

"Tugas di Kemenparekraf ini pasti akan ditangani dengan baik, dan masyarakat tidak perlu khawatir karena apa yang sudah di diamanatkan kepada kami, kami akan tuntaskan dan akan kami pastikan kebangkitan dan pergerakan di sektor pariwisata ekonomi kreatif ini akan terus momentumnya berlanjut," pungkas Sandi.

Baca juga artikel terkait CUTI atau tulisan lainnya dari Hanif Reyhan Ghifari

tirto.id - Hukum
Reporter: Hanif Reyhan Ghifari
Penulis: Hanif Reyhan Ghifari
Editor: Intan Umbari Prihatin