Menuju konten utama
Periksa Fakta

Salah, Video Megawati Dukung Ahmad Luthfi - Taj Yasin

Video yang menampilkan Megawati memegang poster Ahmad Luthfi-Taj Yasin merupakan hasil suntingan.

Salah, Video Megawati Dukung Ahmad Luthfi - Taj Yasin
Header Periksa Fakta Salah, Video Megawati Dukung Ahmad Luthfi - Taj Yasin. tirto.id/Tino

tirto.id - Hari pemungutan suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, telah dilaksanakan pada Rabu 27 November 2024. Meski begitu, beragam narasi dan klaim yang mencatut pernyataan tokoh publik terkait gelaran Pilkada 2024 masih ramai beredar di media sosial.

Belum lama ini misalnya, beredar video yang memperlihatkan Presiden ke-5 RI yang juga Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP), Megawati Soekarnoputri, dinarasikan mendukung pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Tengah nomor urut dua Ahmad Luthfi-Taj Yasin (Luthfi-Yasin).

Narasi tersebut pertama kali disebarluaskan oleh akun TikTok bernama ”penyukaterong_”(arsip) lewat video berdurasi 19 detik. Video tersebut memperlihatkan sosok Megawati yang sedang memberikan pernyataan sambil memegang poster Luthfi-Yasin.

Potongan momen tersebut dinarasikan sebagai bentuk dukungan Megawati terhadap Luthfi-Yasin:

“MENYERAH, MEGAWATI AKHIRNYA SERUKAN DUKUNG AHMAD LUTHFI DI PILGUB JAWA TENGAH,” bunyi keterangan teks dalam video yang diunggah pada Senin (25/11/24).

Periksa Fakta Video Megawati Dukung Ahmad Luthfi-Taj Yasin

Periksa Fakta Salah, Video Megawati Dukung Ahmad Luthfi - Taj Yasin.

Sejak Senin (25/11/2024) hingga Jumat (29/11/2024) atau selama empat hari tersebar di TikTok, unggahan tersebut telah dilihat sebanyak 12.9 ribu kali, serta mendapatkan 2.086 ribu tanda suka, 551 komentar, dan dibagikan ulang sebanyak 6 kali.

Lantas, benarkah dalam video tersebut Megawati menyatakan dukungannya kepada Luthfi-Yasin di Pilakda Jawa Tengah?

Penelusuran Fakta

Tirto menonton video yang disertakan dalam unggahan dari awal hingga akhir. Dalam video tersebut, Megawati sama sekali tidak mengeluarkan pernyataan soal dukungannya terhadap Luthfi-Yasin di Pilkada Jawa Tengah. Selain itu, momen Ketua Umum PDIP tersebut saat mengangkat poster Luthfi-Yasin juga nampak seperti hasil suntingan.

Untuk mengetahui konteks utuh video, Tirto berusaha menelusuri sumber asli video tersebut. Kami mendapatkan petunjuk berupa watermark yang berada di pojok kanan atas video yang bertuliskan Merdeka.com.

Dengan petunjuk tersebut kami berhasil menemukan video asli berjudul “[FULL] Emosi Megawati Dilapori Intitusi Negara Tak Netral & Rakyat Ditakuti Pilih Calon di Pilkada” di kanal Youtube Merdeka.com pada Rabu (20/7/2024).

Untuk diketahui, sebelum dipublikasi kembali oleh banyak media berita, video tersebut bersumber dari akun YouTube resmi milik PDI Perjuangan.

Konteks asli video tersebut adalah pesan dari Megawati yang mengajak seluruh rakyat Indonesia untuk memilih pemimpin terbaik dalam pilkada serentak yang akan diselenggarakan pada 27 November 2024.

Dalam video tersebut, Megawati juga mengingatkan tidak boleh ada kekuatan mana pun yang dapat menghalang-halangi kebebasan rakyat untuk memilih. Lebih lanjut, ia menyebut bahwa Mahkamah Konstitusi (MK) telah mengambil keputusan penting bahwa aparatur negara yang tidak netral bisa dikenakan sanksi pidana.

Setelah menonton video asli, Tirto mendapati bahwa penggalan video yang disertakan dalam unggahan TikTok yang menarasikan Megawati mendukung Luthfi-Yasin berasal pada potongan video menit 3:00 hingga 3:09 video asli.

Konteks asli momen tersebut adalah saat Megawati sedang mengingatkan seluruh pejabat daerah, TNI, Polri, hingga perangkat desa untuk bersikap netral dalam masa Pilkada 2024. Tak lupa, Megawati juga mengimbau bahwa aparat yang bersikap tak netral dapat dikenakan pidana.

Melalui hasil pengamatan Tirto, penggalan pada video asli dengan video TikTok milik “@penyukaterong_” terlihat jauh berbeda. Alih-alih memegang poster paslon Luthfi-Yasin, di dalam video asli, Megawati justru terlihat memegang kertas bertuliskan “Pidana Menanti Alat Negara Berpihak dalam Pilkada”.

“Bahwa ini ada buktinya, untuk dibaca oleh seluruh rakyat Indonesia,” ujar Megawati sambil menunjukkan kertas tersebut ke hadapan kamera.

Secara keseluruhan, dalam video asli berdurasi kurang lebih 7 menit tersebut, Tirto juga tidak menemukan adanya kalimat dukungan Megawati terhadap paslon Luthfi-Yasin. Maka, dapat dipastikan bahwa video TikTok tersebut merupakan hasil manipulasi.

Lebih lanjut, sebagai Ketua Umum PDIP, Megawati sendiri mendukung paslon nomor urut satu yaitu Andika Perkasa-Hendrar Prihadi (Andika-Hendi) yang diusung partainya dalam Pilkada Jawa Tengah 2024.

Kesimpulan

Hasil penelusuran fakta menunjukkan video yang menarasikan adanya dukungan Megawati terhadap paslon Luthfi-Yasin bersifat salah dan menyesatkan (false and misleading).

Penggalan video yang disertakan dalam unggahan tersebut diambil dari video Megawati saat mengimbau para aparat untuk bersikap netral dalam Pilkada 2024. Dalam video asli berdurasi kurang lebih 7 menit tersebut, Tirto juga tidak menemukan adanya kalimat dukungan Megawati terhadap paslon Luthfi-Yasin.

==

Evelin Felisa Pohan berkontribusi terhadap penulisan artikel periksa fakta ini.

Bila pembaca memiliki saran, ide, tanggapan, maupun bantahan terhadap klaim Periksa Fakta dan Decode, pembaca dapat mengirimkannya ke email factcheck@tirto.id.

Baca juga artikel terkait PERIKSA FAKTA PILKADA atau tulisan lainnya dari Tim Riset Tirto

tirto.id - News
Penulis: Tim Riset Tirto
Editor: Alfitra Akbar & Farida Susanty