Menuju konten utama

RSCM Akan Cek Kerusakan Alat-alat Medis Akibat Terendam Banjir

Pihak RSCM bersama Badan Pengawas Tenaga Nuklir (Bapeten) akan mengecek dan mengetes alat-alat medis yang terendam.

RSCM Akan Cek Kerusakan Alat-alat Medis Akibat Terendam Banjir
Banjir Melanda Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta Pusat. FOTO/BPBD DKI

tirto.id - Alat medis Departemen Radiologi di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) terendam banjir pada Ahad(23/2/2020) kemarin. Direktur Utama Rumah Sakit dr Cipto Mangunkusumo (RSCM) Lies Dina Liastuti mengatakan pengeringan alat radiologi yang terpapar genangan air telah selesai dilakukan dan hari ini, Senin (24/2/2020) akan dilakukan uji fungsi alat tersebut bersama vendor terkait. Jika ditemukan alat yang rusak, maka pasien akan dirujuk ke rumah sakit lainnya.

"Pengalihan [pasien] ke rumah sakit lain sesuai kesepakatan dengan rumah sakit tersebut," ucap Lies ketika dihubungi Tirto, Senin (24/2/2020).

Lies mengatakan hari ini pihak RSCM bersama Badan Pengawas Tenaga Nuklir (Bapeten) akan mengecek dan mengetes alat-alat medis yang terendam.

"Diharapkan alat tidak mengalami kendala dan pelayanan hanya akan terlambat dalam beberapa jam saja," ujar Lies.

Pihak RSCM memastikan saat ini pelayanan pasien unit radiologi akan tetap berjalan seperti biasa tetapi untuk sementara akan dilakukan di unit lain seperti UGD, RSCM Kencana ataupun di Gedung Pusat Kesehatan Ibu Anak (PKIA) RSCM Kiara.

Khusus untuk pelayanan Tomo Terapi, dokter akan mengalihkan pasien ke alat lain jika memungkinkan, namun bila tidak akan dilakukan proses rujukan ke rumah sakit lain sesuai koordinasi jajaran RSCM.

Sebelumnya, banjir setinggi 8 sentimeter terjadi pukul 05.00 WIB, akibat hujan deras pada Ahad (23/2/2020) kemarin. Banjir pun menggenangi sepanjang selasar Gedung GH RSCM. Air juga masuk ke ruangan radiologi dan radioterapi. Tiga jam kemudian genangan telah surut dan area selesai dibersihkan.

Dalam tinjauan ke lokasi, Menteri Kesehatan Terawan pun meminta agar penyedia alat menyegerakan pengecekan agar alat-alat medis bisa difungsikan kembali.

"Vendor-vendor kami panggil sesuai dengan merek alatnya untuk percepat agar alat bisa beroperasional," kata Terawan saat meninjau RSCM, Ahad (23/2/2020).

Baca juga artikel terkait BANJIR JAKARTA 2020 atau tulisan lainnya dari Adi Briantika

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Adi Briantika
Penulis: Adi Briantika
Editor: Bayu Septianto