tirto.id - Pasangan Calon Gubernur-Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil-Suswono (RIDO), dijadwalkan akan menghadiri kegiatan pelantikan pimpinan DPRD DKI Jakarta yang digelar Jumat (4/10/2024).
Akan tetapi, Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD DKI Jakarta, Augustinus, berujar, mereka tidak mengundang RK-Suswono dalam kegiatan itu. Pasangan yang diusung Koalisi Indonesia Maju Plus itu diundang oleh Pimpinan DPRD DKI terpilih.
"Dari calon pimpinan DPRD yang akan dilantik hari ini, mereka mengundang relasi dan kolega dari unsur partai," ucapnya kepada awak media, Jumat (4/10/2024).
"Betul, [Sekwan DPRD DKI tidak mengundang RK-Suswono]," lanjut dia.
Augustinus mengatakan, Sekwan DPRD DKI hanya mengundang unsur kelembagaan. Ia mencontohkan, pejabat Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (forkompimda) se-DKI Jakarta.
"Sekretariat DPRD mengundang unsur kelembagaan, yaitu pejabat Pemprov DKI dan forkopimda, serta pejabat instansi vertikal," ucap Augustinus.
Sementara itu, Ketua Harian Tim Pemenangan RIDO, Abdul Aziz, menyatakan bahwa RK-Suswono wajar menghadiri pelantikan pimpinan DPRD DKI Jakarta.
Aziz beralasan, RK-Suswono akan bertugas sambil diawasi oleh anggota DPRD DKI Jakarta jika memenangkan Pilkada DKI 2024. Oleh karena itu, keduanya disebut hendak berkenalan dengan para anggota legislatif Jakarta.
"Seandainya terpilih nanti, tugasnya akan melekat dengan berkoordinasi dengan DPRD DKI Jakarta. Kehadiran beliau di sana ini kan juga bukan sekadar hadir, tapi beliau juga akan coba mengenal semua anggota dewan yang akan menjadi mitra beliau nantinya ke depan," urai Aziz.
Menurut dia, RK-Suswono nantinya tak hanya menemui anggota DPRD DKI kader parpol Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus, melainkan turut menemui semua anggota legislatif Jakarta.
"Semuanya beliau harus kenal karena beliau calon gubernur. Mau di Kim Plus, tidak di Kim Plus, ya semua anggota dewan beliau harus kenal," sebut Aziz.
Untuk diketahui, lima Pimpinan DPRD DKI Jakarta 2024-2029 akan mengucapkan sumpah pada Jumat sekitar pukul 13.30 WIB. Kelima pimpinan tersebut adalah Khoirudin (PKS) selaku Ketua DPRD DKI Jakarta 2024-2029 serta 4 Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta antara lain Ima Mahdiah (PDIP), Rani Mauliani (Gerindra), Wibi Andrino (Nasdem) dan Basri Baco (Golkar).
Penulis: Muhammad Naufal
Editor: Andrian Pratama Taher