Menuju konten utama

Rincian Harga Tiket Konser Celine Dion di Jakarta

Tiket konser penyanyi Celine Dion mulai dijual pada 19 Januari 2018 dengan kisaran harga Rp1,5 juta hingga Rp12,5 juta.

Rincian Harga Tiket Konser Celine Dion di Jakarta
Konser Celine Dion di Jakarta. FOTO/CELINEDIONJKT.COM

tirto.id - Konser penyanyi Celine Dion akan diselenggarakan di Sentul International Convention Center pada 7 Juli 2018 mendatang.

Pihak penyelenggara AEG presents, PK Entertainment, dan Sound Ryhthm juga telah mengumumkan secara resmi mengenai informasi harga tiket.

Di laman resmi www.celinedionjkt.com tiket akan mulai dijual pada 19 Januari 2018 pada pukul 11.00 AM. Adapun tiket dijual dalam 8 kelas atau kategori, dengan rincian sebagai berikut:

Zona Green: Rp1.500.000

Zona Bronze: Rp2.750.000

Zona Silver: Rp3.750.000

Zona Gold: Rp4.750.000

Zona Rubby: Rp6.500.000

Zona Sapphire: Rp10.000.000

Zona Emerald: Rp12.500.000

Zona Diamond: Pra Pesan (RSVP)

Konser Celine Dion di Jakarta

Harga tiket tersebut belum termasuk pajak sebesar 15 persen untuk setiap kategori dan biaya administrasi sebesar Rp25 ribu per tiket dan bisa langsung dipesan secara online di laman resmi www.celinedionjkt.com atau di www.loket.com.

Celine akan memulai rangkaian tur Asia Pasifiknya pada 26 Juni 2018 di Tokyo, kemudian Macau, Singapura, Jakarta, Taipei, Manila serta Bangkok untuk pertama kalinya.

Selama 30 tahun berkarir, Celine Dion telah menjual lebih dari 250 juta keping album di dunia, meraih 5 penghargaan Grammy Awards, 2 penghargaan dari Academy Awards dan 7 penghargaan dari America Music Awards.

Ia juga pernah dianugerahi penghargaan Diamond award di acara World Music Awards atas prestasinya untuk kategori sebagai penjualan album terlaris penyanyi wanita terbaik sepanjang masa.

Pelantun My Heart Will Go On itu pernah mendapatkan penghargaan The Lifetime Achievement Icon Award dari Billboard Music Awards pada tahun 2016.

Celine Dion adalah penyanyi tetap di The Colloseum Caesars Palace Las Vegas dan telah tampil lebih dari 1000 kali pertunjukan untuk menghibur lebih dari 40 juta penggemarnya.

Baca juga artikel terkait KONSER CELINE DION atau tulisan lainnya dari Yandri Daniel Damaledo

tirto.id - Musik
Reporter: Yandri Daniel Damaledo
Penulis: Yandri Daniel Damaledo
Editor: Yandri Daniel Damaledo