Menuju konten utama

Ric Ocasek Vokalis Band Rock The Cars Meninggal di Usia 75 Tahun

Ric Ocasek, penyanyi sekaligus penulis lagu band rock asal Amerika Serikat, The Cars meninggal di usia ke-75 tahun. 

Ric Ocasek Vokalis Band Rock The Cars Meninggal di Usia 75 Tahun
Ric Ocasek menghadiri Dana Pertahanan Anak-Anak Mengalahkan Odds Gala di Hotel Pierre pada 29 Februari 2016 di New York City. AP/Diego Corredor / MediaPunch / IPX

tirto.id - Kabar duka kembali menyelimuti industri musik internasional terkait meninggalnya Ric Ocasek, penyanyi sekaligus penulis lagu band rock asal Amerika Serikat, The Cars.

Vokalis band yang tenar di era 1970-an dan 80-an itu meninggal pada usia 75 tahun di rumahnya di Manhattan, Minggu (15/9), demikian dikutip Reuters seperti dinukil Antara.

Juru bicara Departemen Kepolisian New York mengatakan, Ric Ocasek dikabarkan meninggal setelah ada yang menelepon 911 sekitar pukul 4 pagi waktu setempat untuk melaporkan bahwa dia tidak responsif.

Pihak berwenang juga masih mencari penyebab kematiannya. Sementara pihak keluarga juga belum bisa dihubungi terkait dengan kabar ini.

"Sangat sedih. Dia adalah penulis, penyanyi, pemain, produser hebat," kata rocker Peter Frampton di Twitter. "Doaku bersama keluarganya. Istirahat dengan damai."

Band The Cars terbentuk pada pertengahan 1970-an di Boston. Dalam band ini, Ocasek bertugas sebagai penulis lagu, vokalis utama pada sebagian besar lagu dan bermain gitar. Lagu-lagu mereka seperti

Album debut mereka pernah mencapai peringkat 18 di tangga album Billboard. Di antaranya berisi lagi-lagu seperti "Just What I Needed," "My Best Friend's Girl" dan "Good Times Roll". Band ini masuk ke Rock ‘n’ Roll Hall of Fame pada 2018.

Baca juga artikel terkait MUSISI DUNIA atau tulisan lainnya dari Alexander Haryanto

tirto.id - Musik
Penulis: Alexander Haryanto
Editor: Agung DH