Menuju konten utama

Respons PAN & Golkar soal KIB Bubar Sendirinya Jika Capres Beda

Viva Yoga Mauladi mengatakan ihwal dukungan capres nantinya akan diumumkan secara langsung oleh Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan.

Respons PAN & Golkar soal KIB Bubar Sendirinya Jika Capres Beda
Politisi Partai Golkar Yorrys Raweyai (kanan) bersama politisi PAN Viva Yoga Mauladi (kedua kanan), ilmuwan politik Salim Said (kedua kiri), praktisi hukum Umar Husni (kiri) menjadi pembicara pada diskusi politik dengan moderator Ichan Loulembah (tengah), di Jakarta, Senin (24/4). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

tirto.id - Wakil Ketua Umum (Waketum) DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Viva Yoga Mauladi mengatakan pihaknya belum bisa memutuskan apakah mendaulat Prabowo Subianto atau Ganjar Pranowo menjadi bakal calon presiden pada Pilpres 2024 mendatang.

Hal itu disampaikan Viva merespons pernyataan Waketum PPP Arsul Sani menyebut Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) bakal berakhir dengan sendirinya apabila mengusung pasangan calon (paslon) yang berbeda di Pemilu 2024.

PAN sendiri merupakan salah satu anggota Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) bersama PPP dan Golkar.

Viva mengatakan ihwal dukungan capres nantinya akan diumumkan secara langsung oleh Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan alias Zulhas.

"Masih belum diputuskan oleh ketum PAN. Ditunggu, ya," kata Viva saat dihubungi Tirto, Senin (15/5/2023).

Saat disinggung waktu deklarasi, Viva enggan menjawab.

"Nanti ya dikabari. Iya nanti diinfokan," tutur Viva.

Sementara itu, Waketum Golkar Ahmad Doli Kurnia mengatakan pihaknya belum mendengar pernyataan resmi PPP yang menyebut KIB bakal bubar dengan sendirinya jika ketiga parpol di dalamnya mendukung capres yang berbeda.

"Sejauh ini saya belum pernah liat pernyataan resmi, belum pernah dengar pernyataan resmi dari PPP yang menyatakan bahwa seperti yang disampaikan tadi itu," klaim Doli di KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Jakpus, Minggu kemarin.

Doli mengatakan hasil pertemuan terakhir Ketum Golkar Airlangga Hartarto, Plt Ketum PPP Muhamad Mardiono, dan Ketum PAN Zulkifli Hasan menyebutkan bahwa KIB masih solid.

Menurut dia, pertemuan tiga ketum parpol itu diadakan setelah PPP menyatakan dukungan terhadap Ganjar.

"Pada pertemuan itu, kan, dinyatakan bahwa KIB solid, tetap solid. Nah, jadi ukuran kita adalah ukuran yang disampaikan oleh ketua umum partai politik saja," pungkas Doli Kurnia.

Baca juga artikel terkait KOALISI INDONESIA BERSATU atau tulisan lainnya dari Fransiskus Adryanto Pratama

tirto.id - News
Reporter: Fransiskus Adryanto Pratama
Penulis: Fransiskus Adryanto Pratama
Editor: Reja Hidayat