Menuju konten utama

Rekrutmen Pegawai BPJS Kesehatan 2024: Cara Daftar dan Syarat

BPJS Kesehatan membuka lowongan pekerjaan pada periode 2024. Apa posisi pekerjaan dibutuhkan BPJS Kesehatan, beserta syarat dan cara daftarnya?

Rekrutmen Pegawai BPJS Kesehatan 2024: Cara Daftar dan Syarat
Petugas membantu warga mengurus layanan kesehatan di Kantor Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Cabang Jakarta Pusat, Jakarta, Jumat (6/10/2023). ANTARA FOTO/Reno Esnir/tom.

tirto.id - BPJS Kesehatan telah membuka rekrutmen pegawai untuk periode 2024. Pengumuman pembukaan rekrutmen pegawai tersebut sudah muncul dalam akun Instagram @bpjskesehatan_ri.

Pendaftaran dapat dilakukan melalui tautan https: //rekrutmen.bpjs-kesehatan.go.id/. Batas waktu pendaftaran adalah 28 Februari 2024. BPJS Kesehatan menyebut kandidat yang sesuai dengan kualifikasi akan dihubungi sewaktu-waktu oleh panitia rekrutmen.

Seluruh proses rekrutmen pegawai BPJS Kesehatan 2024 tidak dipungut biaya alias gratis. Karena itu, BPJS Kesehatan mewanti-wanti terhadap setiap penipuan yang meminta biaya, seperti biaya tiket dan akomodasi ke lokasi seleksi.

Lowongan Rekrutmen BPJS Kesehatan 2024

Lowongan pegawai BPJS Kesehatan periode tahun 2024 dibuka untuk posisi staf. Berdasarkan deskripsi pekerjaan, BPJS Kesehatan membutuhkan pegawai untuk kegiatan administratif dan aktivitas pendukung terkait program kerja sesuai fungsinya.

Pekerjaan posisi staf di BPJS Kesehatan periode 2024 bersifat Work From Office (WFO). Dengan kata lain, pegawai tersebut harus bekerja dari kantor. Namun demikian, penempatan kantor akan mengikuti kebijakan BPJS Kesehatan.

Saat ini, BPJS Kesehatan memiliki 1 kantor pusat. Sementara itu, ada 12 kantor kedeputian wilayah. Adapun kantor cabang berjumlah 126 dan kantor kabupaten/kota berjumlah 389. Semua kantor tersebut tersebar di seluruh Indonesia.

Pelamar yang resmi diterima sebagai pegawai BPJS Kesehatan bisa ditempatkan di kantor sesuai pilihan. Namun, pelamar juga bisa mendapatkan kantor yang terdekat dengan domisili, asal sesuai kebutuhan BPJS Kesehatan dan aspirasi pelamar.

BPJS Kesehatan berusaha menerapkan iklim kerja yang fun dan meaningful. Fun artinya pengejawantahan kebahagiaan dalam bekerja, sedangkan meaningful adalah cerminan dari kesamaan emosi di organisasi untuk mencapai visi.

"Iklim fun dan meaningful didesain agar Duta BPJS Kesehatan (sebutan bagi Pegawai BPJS Kesehatan) tidak terjebak dengan rutinitas, semakin fun dan semakin meaningful, maka produktivitas dan pengembangan organisasi akan semakin dinamis," tulis BPJS Kesehatan di laman mereka.

Syarat Rekrutmen BPJS Kesehatan 2024

Dikutip dari akun Instagram @bpjskesehatan_ri dan laman BPJS Kesehatan, berikut kualifikasi serta syarat yang harus dipenuhi untuk melamar pekerjaan sebagai pegawai BPJS Kesehatan 2024 dengan status karyawan kontrak:

Kualifikasi

  • Bersedia bekerja secara penuh waktu (full time)
  • Usia maksimal 25 tahun
  • Belum menikah
  • Pendidikan minimal D3 semua jurusan
  • IPK minimal 2.75 skala 4
  • Akreditasi Perguruan Tinggi minimal B/Baik
  • Bersedia ditempatkan di wilayah kerja Kantor Cabang BPJS Kesehatan, termasuk Kantor Kota/Kabupaten. Detail lokasi Kator Cabang penempatan dapat dilihat pada halaman pendaftaran.
*Daftar Kantor Pusat, Kedeputian Wilayah, Kantor Cabang dan Kantor Kabupaten/Kota BPJS Kesehatan dapat dilihat melalui tautan berikut: https://bit.ly/SatuanKerjaBPJSKesehatan.

Dokumen Pendaftaran

  • CV
  • KTP
  • Bukti Akreditasi Perguruan Tinggi
  • Ijazah Pendidikan Terakhir
  • SKCK
  • Screenshot foto selfie di Fasilitas Kesehatan (Faskes) yang bekerjasama dengan BPJS Kesehatan yang diunggah di Feed Instagram dengan caption bertema "Transformasi Mutu Layanan" yang menceritakan pengalaman mendapatkan pelayanan di Fasilitas Kesehatan yang mudah, cepat dan setara, serta diakhiri tagar #MakinMudah #MakinCepat #SemuaSetara dan wajib melakukan tag + follow akun resmi @bpjskesehatan_ri. (Pastikan akun Instagram tidak dikunci)
  • Deadline: 28 Februari 2024
*Dokumen pendaftaran harap di scan dalam bentuk .pdf files yang disimpan dalam cloud (google drive/dropbox/dsb) dan lampirkan link cloud tersebut pada kolom yang telah disediakan saat mengisi Formulir pendaftaran. Pastikan link cloud yang dilampirkan tidak dikunci dan dapat diakses oleh semua orang yang memiliki link-nya.

Cara Daftar Rekrutmen BPJS Kesehatan 2024

Berikut adalah cara daftar rekrutmen pegawai BPJS Kesehatan 2024:

  • Buka tautan https://rekrutmen.bpjs-kesehatan.go.id/karir/. Baca penjelasan yang tersedia di halaman tersebut.
  • Selanjutnya, klik tombol "Apply Now!" berwarna biru di tengah-tengah artikel penjelasan.
  • Jika sudah, Anda akan diarahkan ke laman https://jobs.talentics.id/bpjs-kesehatan-9757?tab=overview yang memuat informasi umum terkait pekerjaan di BPJS.
  • Masih di laman yang sama, scroll ke bawah dan temukan menu "Lowongan Pegawai BPJS Kesehatan Periode Tahun 2024". Klik tulisan "Karyawan Kontrak" yang berwarna biru.
  • Setelah klik, Anda akan membuka halaman yang memuat informasi tentang deskripsi pekerjaan dan persyaratan yang harus dipenuhi untuk melamar pekerjaan tersebut. Tersedia pula tautan berisi daftar kantor BPJS.
  • Bila sudah membaca seluruh informasi, klik menu "Apply" yang berwarna biru. Menu tersebut terletak di bawah setelah penjelasan informasi.
  • Anda akan diminta untuk login di "talentics". Jika sudah punya akun, login dengan email dan password. Bagi yang belum memiliki akun, buat akun dengan Privy, Google, atau LinkedIn.
  • Apabila sudah berhasil masuk, Anda akan diarahkan untuk mengisi data diri di formulir online yang tersedia. Terdapat pula kolom unggah CV dan link cloud (Google Drive/Dropbox) berisi Dokumen Pendaftaran dalam bentuk pdf.
  • Pengisian formulir online merupakan bagian dari pendaftaran. Ikuti setiap tahapan ini hingga selesai.

Baca juga artikel terkait LOWONGAN atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Addi M Idhom