tirto.id - Memasuki Juli 2021, layanan tayangan streaming Netflix kembali menghadirkan sejumlah tayangan menarik yang sayang jika dilewatkan.
Di masa pandemi seperti sekarang ini, Anda bisa tetap di rumah saja sambil menikmati film maupun serial favorit bersama keluarga.
Para pelanggan Netflix bisa menikmari sejumlah film seperti A Perfect Fit, The Fear Street Trilogy, Never Have I Ever: Season 2, dan Kingdom: Ashin of the North.
A Perfect Fit adalah film romantis ini menceritakan tentang seorang fashion blogger bernama Saski yang takdirnya tak sengaja berubah ketika ia mengunjungi toko di Bali untuk mencari sepasang sepatu yang tepat.
Ditulis oleh Garin Nugroho dan disutradarai oleh Hadrah Daeng Ratu, A Perfect Fit menghadirkan deretan bintang muda dan kawakan, termasuk Refal Hady, Nadya Arina, Giorgino Abraham, Laura Theux, Anggika.
Selanjutnya, Bolsterli, Christine Hakim, Ayu Laksmi, Mathias Muchus, Unique Priscilla, Karina Suwandi, dan Ayu Laksmi. Film ini tayang perdana pada 15 Juli.
Bagi para penggemar tayangan horor, jangan lewatkan penayangan The Fear Street Trilogy (Fear Street Part 1: 1994 pada 2 Juli, Fear Street Part 2: 1978 pada 9 Juli, dan Fear Street Part 3: 1966 pada 16 Juli).
Pada tahun 1994, sekelompok remaja menemukan bahwa serangkaian peristiwa mengerikan yang telah menghantui kota mereka selama beberapa generasi ternyata saling terkait satu sama lain - dan mereka mungkin menjadi target yang berikutnya.
Diangkat dari serial novel horor terlaris karya R.L. Stine, film trilogi ini mengikuti sejarah mimpi buruk yang menggentayangi kota Shadyside.
Jangan lewatkan Never Have I Ever: Season 2 pada 15 Juli untuk melihat karakter-karakter favorit Anda mengatasi cinta segitiga dan permasalahan remaja lainnya.
Pada musim kedua ini, remaja berdarah India-Amerika bernama Devi (Maitreyi Ramakrishnan) kembali menghadapi berbagai tekanan di sekolah dan drama keluarga di rumah, sembari menjalani lika-liku hubungan percintaannya yang baru.
Kabar baik bagi para penggemar serial Kingdom, karena Kingdom: Ashin of the North akan tayang perdana pada 23 Juli.
Episode spesial ini akan menceritakan tentang latar belakang Ashin, sekaligus asal-usul dari tanaman yang dapat membangkitkan orang mati dan memicu berbagai peristiwa mengerikan di Joseon.
Masih banyak tayangan menarik lainnya yang akan hadir di Netflix pada bulan Juli, termasuk The 8th Night, Quarantine Tales, dan RESIDENT EVIL: Infinite Darkness.
Berikut ini daftar tayangan terbaru Netflix edisi Juli 2021
REKOMENDASI TAYANGAN INDONESIA
Quarantine Tales
Tanggal Tayang: 1 Juli
Pemain: Adinia Wirasti, Marissa Anita, Faradina Mufti
Lima kisah dengan genre berbeda yang memperlihatkan kehidupan yang unik, aneh, dan menggugah pikiran selama masa pandemi pada tahun 2020.
Perempuan Berkalung Sorban
Tanggal Tayang: 1 Juli
Pemain: Revalina S. Temat, Oka Antara, Reza Rahadian
Setelah diperlakukan tidak adil ketika masih kecil, seorang wanita yang dibesarkan dalam keluarga ulama yang konservatif mempertanyakan perannya dalam masyarakat.
REKOMENDASI TAYANGAN KOREA
Bigbang Made the Movie
Tanggal Tayang: 1 Juli
Dokumenter BIGBANG pada tur dunia tahun 2015 ini menampilkan pertunjukan langsung dan cuplikan di balik layar dari berbagai momen asli di atas panggung dan di luar panggung.
The 8th Night (Netflix Original)
Tanggal Tayang: 2 Juli
Pemain: Lee Sung-min, Park Hae-joon, Kim You-jung
Dengan tasbih di satu tangan dan kapak di tangan lainnya, seorang biksu memburu roh berusia ribuan tahun yang merasuki manusia dan mendatangkan neraka ke Bumi.
You Are My Spring (Netflix Original)
Tanggal Tayang: 5 Juli
Pemain: Seo Hyun-jin, Kim Dong-wook, Yoon Park
Seorang concierge hotel dan seorang psikiater dengan masa kecil yang traumatis menjalin sebuah hubungan yang menyentuh hati ketika mereka terjerat dalam kasus pembunuhan yang rumit.
REKOMENDASI TAYANGAN HARI ANAK
Kung Fu Panda 3
Tanggal Tayang: 1 Juli
Ketika Po dan ayahnya mengunjungi sebuah desa panda yang tersembunyi, roh jahat mengancam seluruh negeri China dan mendorong Po untuk membentuk sebuah pasukan dengan penduduk setempat.
Pokémon Detective Pikachu
Tanggal Tayang: 1 Juli
Di dunia di mana manusia dan Pokemon hidup berdampingan, seekor detektif pokemon yang luar biasa bekerja sama dengan putra rekannya yang hilang untuk memecahkan kasus kepergiannya.
Ridley Jones (Netflix Original)
Tanggal Tayang: 13 Juli
Seorang anak dengan rasa penasaran yang tinggi bernama Ridley dan teman-temannya melindungi harta karun di Museum Sejarah Nasional dan menjaga rahasia tentang keajaibannya agar tetap aman: Semuanya menjadi hidup di malam hari!
Peppa Pig: Season 6
Tanggal Tayang: 15 Juli
Bersama dengan keluarganya yang penyayang dan teman-temannya yang selalu siap bersenang-senang dan bereksplorasi, Peppa melakukan perjalanan ke Italia, mempelajari cara bermain ski, dan bahkan bertemu dengan sang Ratu!
REKOMENDASI TAYANGAN ANIME
Mobile Suit Gundam Hathaway (Netflix Original)
Tanggal Tayang: 1 Juli
Setelah Char melakukan pemberontakan, Hathaway Noa memimpin pemberontakan melawan Federasi Bumi. Namun, pertemuannya dengan seorang musuh dan seorang wanita misterius pun mengubah nasibnya.
RESIDENT EVIL: Infinite Darkness (Netflix Original)
Tanggal Tayang: 8 Juli
Bertahun-tahun setelah kejadian yang menyeramkan di Kota Raccoon, Leon dan Claire terlibat dalam sebuah konspirasi gelap ketika serangan yang brutal menghancurkan Gedung Putih.
Words Bubble Up Like Soda Pop (Netflix Original)
Tanggal Tayang: 22 Juli
Setelah bertemu di suatu hari yang cerah, seorang anak laki-laki pemalu yang mengekspresikan dirinya melalui haiku, menghabiskan musim yang singkat dan ajaib bersama seorang gadis yang ceria namun canggung.
Transformers: War for Cybertron: Kingdom (Netflix Original)
Tanggal Tayang: 29 Juli
Babak akhir dari trilogi Cybertron yang menampilkan perubahan penting dari para karakter Beast Wars.
REKOMENDASI TAYANGAN PENUH ADRENALIN
Fast & Furious Presents: Hobbs & Shaw
Tanggal Tayang: 7 Juli
Pemain: Dwayne Johnson, Jason Statham, Idris Elba
Ketika agen asal Amerika Luke Hobbs dikirim ke Inggris untuk menghentikan senjata biologis mematikan, dia dipaksa untuk bekerja sama dengan musuh bebuyutannya, yaitu tentara bayaran Deckard Shaw.
A Classic Horror Story (Netflix Original)
Tanggal Tayang: 14 Juli
Pemain: Matilda Lutz, Francesco Russo, Peppino Mazzotta
Dalam kisah horor yang penuh ketegangan dan aksi yang sadis ini, para wisatawan di sebuah bus dibunuh secara satu per satu.
Deep (Netflix Original)
Tanggal Tayang: 16 Juli
Pemain: Panisara Rikulsurakan, Kay Lertsittichai, Supanaree Sutavijitvong
Empat siswa sekolah kedokteran yang memiliki insomnia tertarik mengikuti sebuah eksperimen ilmu saraf. Ketika semuanya menjadi kacau balau, mereka pun harus menemukan jalan keluar sebelum terlambat.
TAYANGAN LAINNYA DI BULAN JULI
Atypical: Season 4 (Netflix Original) 9 Juli
Trollhunters: Rise of the Titans (Netflix Original) 21 Juli
The Last Letter From Your Lover (Netflix Original) 23 Juli
Resort to Love (Netflix Original) 29 Juli
Editor: Yantina Debora