Menuju konten utama

Rekam Jejak Robert Pattinson, Aktor yang Digadang Perankan Batman

Aktor Robert Pattinsoin digadang akan memerankan karakter Batman dan menggantikan Ben Affleck. 

Rekam Jejak Robert Pattinson, Aktor yang Digadang Perankan Batman
Robert Pattinson. Anne-Christine Poujoulat/AFP/Getty Images

tirto.id - Robert Pattinson digadang akan menggantikan Ben Affleck dalam memerankan Batman. Melansir Variety, Robert Pattinson sedang bernegosiasi untuk memerankan sosok superhero yang akan disutradarai oleh Matt Reeves. Rencananya, film Batman terbaru akan diputar pada 25 Juni 2021.

Sumber dari Variety mengatakan bahwa proses negosiasi belum usai. Namun Pattinson adalah pilihan utama dan diharapkan segera mencapai kesepakatan.

Pihak Warner Bros belum memberi komentar akan hal ini. Pra-produksi Batman dalam naungan studio produksi Warner Bros-DC Comics diharapkan dimulai musim panas ini.

Selain rencana memerankan sosok Batman, tahun 2019 ini, Pattinson memerankan empat film lainnya yaitu High Life, The Lighthouse, The King dan Waiting.

Sebelumnya, Pattinson telah bermain di banyak film. Melansir situs Rotten Tomatoes, salah satu film yang membuatnya mendapat perhatian kalangan luas yaitu perannya sebagai Cedric Diggory di Harry Potter and the Goblet of Fire (2005) dan Harry Potter and the Order of the Phoenix (2007). Namun perannya saat itu belum mendapat tanggapan positif dari berbagai kalangan.

Baru saat dia bermain sebagai Edward Cullen di seri film Twilight (2008), The Twilight Saga: New Moon (2009), The Twilight Saga: Eclipse(2010), Twilight Saga Double Feature: New Moon And Eclipse (2011), Twilight Saga: Breaking Dawn Part 1 (2011), dan The Twilight Saga: Breaking Dawn Part 2 (2012), banyak tanggapan positif dari berbagai pihak.

Selain Twilight, dia juga menjadi pemain dalam film Good Time (2017), The Childhood of a Leader (2016), dan Water for Elephants (2011).

Pria kelahiran tahun 1986 ini juga seorang pemain musik. Pattinson mengisi beberapa lagu untuk film Twilight.

Dia mengatakan bahwa kemampuannya memainkan musik sebagai cadangan apabila dia gagal dalam dunia film.

Lahir di London, Pattinson memulai kariernya sebagai model pada usia 12 tahun. Namun karena mulai terlihat maskulin, dia mulai kurang dimintai dalam dunia model. Baru pada usia 15 tahun Pattinson mulai memasuki dunia akting.

Dia menyatakan bahwa salah satu alasannya memasuki dunia akting agar bisa bertemu dengan gadis-gadis cantik.

Sepanjang karirnya, Pattinson telah mendapatkan beberapa penghargaan. Beberapa di antaranya yaitu pemenang kategori Most Egregious Age Difference Between the Leading Man and the Love Interest dalam gelaran Alliance of Women Film Journalists berkat aktingnya diTwilight Saga: Breaking Dawn Part 1 (2011), aktor terbaik tahun 2008, 2011 dan 2012 dalam ajang Bravo Otto, Aktor terbaik dalam ajang CinEuphoria Awards berkat akting dalam Remember Me (2010).

Dia juga memenangkan pasangan terbaik bersama Kristen Stewart dalam ajang Kids’ Choice Award di Australia.

Baca juga artikel terkait FILM BATMAN atau tulisan lainnya dari Sirojul Khafid

tirto.id - Film
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Yandri Daniel Damaledo