Menuju konten utama

Rating Film The Flash 2023 dan Jadwal Tayang di Indonesia

Rating film The Flash 2023, jadwal tayang di bioskop Indonesia dan sinopsisnya.

Rating Film The Flash 2023 dan Jadwal Tayang di Indonesia
The Flash merupakan super hero ciptaan DC comics yang bisa berlari sangat cepat. (FOTO/Warner Bros. Pictures vIa IMDb)

tirto.id - Film terbaru berjudul The Flash tayang di bioskop seluruh Indonesia mulai hari ini, Rabu (14/6/2023). Film yang digarap oleh sutradara Andy Muschietti ini dibintangi oleh sejumlah aktor-aktris ternama, antara lain Sasha Calle, Ben Affleck, dan Ezra Miller.

The Flash mengisahkan tentang Barry Allen yang berusaha untuk mengubah masa lampau dengan memanfaatkan kekuatan supernya. Akan tetapi, dia malah menciptakan dunia tanpa kehadiran superhero saat berusaha untuk menyelamatkan keluarganya. Hal itu menyebabkan dia harus berpacu dengan waktu supaya masa depan bisa terselamatkan.

Sinema yang berdurasi 144 menit ini ditulis oleh Christina Hodson dan Joby Harold. The Flash merupakan film Hollywood yang berada di bawah naungan DC Films, The Disco Factory, dan Double Dream. Film yang ditujukan untuk penonton berusia 13 tahun ke atas ini adalah film ke-12 dari DC Extended Universe (DCEU).

The Flash adalah film dengan genre action, adventure, dan fantasy. Film yang diadaptasi dari tokoh dalam komik DC berjudul sama ini turut diperankan oleh Sasha Calle, Ben Affleck, Ezra Miller, Michael Shannon, Antje Traue, Ron Livingston, Temuera Morrison, Kiersey Clemons, Saoirse-Monica Jackson, Maribel Verdú, Rudy Mancuso, Isabelle Bernardo, serta Ian Loh.

Melansir laman Rotten Tomatoes, The Flash mendapatkan rating sebesar 72 persen dari para kritikus. Namun, film ini memperoleh rating tinggi dari penonton yaitu sebesar 95 persen.

Salah satu kritikus mengatakan, The Flash menunjukkan kecintaannya terhadap komik yang menjadi inspirasinya. Gambar karakternya menempel di lengan bajunya yang berwarna merah tua. Dia menambahkan bahwa film ini lucu, penuh dengan adegan action, dan cukup menyentuh.

Sinopsis Film The Flash

Film The Flash berkisah tentang Barry Allen (Ezra Miller) yang melakukan perjalanan ke masa lalu dengan menggunakan kekuatan supernya. Dia harus melakukan hal itu supaya bisa mengembalikan waktu dan mengubah kejadian dimasa lalu.

Namun, Barry malah mengubah masa depan tanpa disengaja ketika berusaha untuk menyelamatkan keluarganya. Dia terjebak di dunia nyata dan harus menerima kenyataan bahwa Jenderal Zod (Michael Shannon) telah kembali. Hal itu membuat umat manusia dalam bahaya.

Akan tetapi, tak ada seorangpun dari sosok superhero yang dapat diandalkan. Oleh karena itu, Barry kembali mencoba untuk membujuk Batman (Ben Affleck) yang telah mengalami banyak perubahan sejak pensiun.

Selain itu, meskipun bukan hal yang diinginkannya Barry harus menyelamatkan Kryptonian yang sedang ada di penjara. Lalu, untuk menyelamatkan bumi tempat dimana dia berada dan kembali ke masa depan tempatnya yang sebenarnya.

Pada akhirnya, berpacu dengan waktu adalah satu-satunya cara yang harus dilakukan oleh Barry.

Lantas akankah Barry dapat mengembalikan alam semesta seperti semula, setelah melakukan pengorbanan terakhir itu?

Baca juga artikel terkait FILM atau tulisan lainnya dari Tifa Fauziah

tirto.id - Film
Kontributor: Tifa Fauziah
Penulis: Tifa Fauziah
Editor: Yantina Debora