Menuju konten utama
Liga Indonesia

Rahmad Darmawan Jadi Pelatih Madura United di Liga 1 2020

Rahmad Darmawan alias RD resmi menjadi pelatih Madura United untuk musim depan.

Rahmad Darmawan Jadi Pelatih Madura United di Liga 1 2020
Rahmad Darmawan (biru) saat melatih Sriwijaya FC . ANTARA FOTO/Nova Wahyudi

tirto.id - Kompetisi Liga 1 2019 baru saja usai, Madura United sudah punya pelatih baru untuk musim depan. Laskar Sapeh Kerrab resmi menunjuk Rahmad Darmawan sebagai juru taktik di Liga 1 2020 mendatang. Sebelumnya, pelatih yang akrab disapa RD ini dipecat oleh TIRA Persikabo dalam perjalanan musim 2019.

Madura United dalam menjalani sisa laga di kompetisi Liga 1 2019 ditangani oleh pelatih interim, Rasiman, setelah Dejan Antonic menyatakan mundur pada Agustus lalu. Di bawah kendali Rasiman, Greg Nwokolo dan kawan-kawan mengakhiri kompetisi musim ini di posisi 5.

Setelah kompetisi usai, Madura United mengumumkan bahwa mereka telah memilih Rahmad Darmawan sebagai pelatih untuk musim depan. “Madura United menjatuhkan pilihan kepada RD didasarkan pada rekam jejaknya selama ini,” jelas Direktur Klub, Haruna Soemitro, dikutip dari Antara, Senin (23/12/2019).

Menurut Haruna, RD dinilai layak membesut Madura United karena punya rekam jejak sebagai salah satu pelatih paling sukses di Indonesia. Sepanjang kariernya, ia telah membesut banyak klup mapan, seperti Persipura Jayapura, Persija Jakarta, Arema, Sriwijaya FC, dan lainnya.

Pelatih asal Lampung ini juga pernah menukangi Timnas Indonesia U23 serta sempat berkiprah di Malaysia dengan melatih T-Team FC. Berbagai trofi juara pun telah dikoleksi oleh Rahmad Darmawan bersama klub-klub yang ditanganinya.

Rahmad Darmawan pun siap bekerja keras untuk prestasi Laskar Sapeh Kerrab musim depan. “Kami berusaha untuk memberikan yang terbaik bagi Madura United untuk musim kompetisi 2020 nanti," tandas pelatih berusia 53 tahun ini.

Ditunjuknya Rahmad Darmawan sebagai pelatih kepala Madura United membuat Rasiman kembali menempati posisi selaku asisten pelatih. Rasiman pun mengaku senang akan bekerja sama dengan pelatih sekaliber RD.

"Saya justru lebih semangat, karena dengan begitu ada semangat dan gairah baru ke depan," kata Rasiman.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2019 atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Olahraga
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Agung DH