Menuju konten utama

PSSI Desak Pemerintah Berikan Izin Pertandingan Sepak Bola

Iwan Bule beralasan ada banyak klub sepak bola yang sudah mendesaknya agar pertandingan sepak bola segera dimulai kembali.

PSSI Desak Pemerintah Berikan Izin Pertandingan Sepak Bola
Bakal calon ketua PSSI Komjen Pol Mochamad Iriawan memberikan pandangban pada acara "ngobrol bareng bang Iwan Bule" di Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (21/8/2019). Antara foto/Fakhri Hermansyah

tirto.id - Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan alias Iwan Bule meminta pemerintah untuk segera menerbitkan izin pertandingan sepak bola liga 1, 2 dan 3. Iwan beralasan ada banyak klub sepak bola yang sudah mendesaknya agar pertandingan sepak bola segera dimulai kembali.

"Kami memohon kepada pemerintah untuk bisa mengizinkan kembali pertandingan sepak bola. Kami ikut saja polanya apa dari pemerintah, agar klub kita bisa hidup kembali," kata Iwan Bule di Gedung DPR RI pada Rabu (9/11/2022).

Dirinya pasrah terhadap semua skema yang ditawarkan oleh pemerintah agar pertandingan sepak bola bisa dilakukan. PSSI tidak masalah bila setiap pertandingan tanpa ada penonton atau suporter. Baginya yang terpenting kompetisi sepak bola bisa terlaksana.

"Apakah mungkin itu home-away, desentralisasi, apa itu dengan tidak penonton atau penonton, ini yang kami lakukan agar kompetisi bisa bergulir," jelasnya.

Iwan Bule juga menyebut ada banyak pihak yang menggantungkan hidup dari sepak bola. Dia juga mengungkit pelaku UMKM banyak yang tutup karena terhentinya liga sepak bola.

"Banyak orang yang menggantungkan hidup dari sepak bola. Sehingga mereka bisa hidup kembali baik pelatih, pemain, karyawan, wasit dan UMKM," terangnya.

Iwan Bule menyebut pada 15 November 2022 mendatang pihaknya dengan sejumlah pengelola klub sepak bola akan melakukan rapat dan akan membahas upaya agar sepak bola dipertandingkan lagi.

"Karena memang penting sekali kompetisi itu bergulir baik untuk Timnas maupun kehidupan ekosistem yang dalam kompetisi tersebut," terangnya.

Baca juga artikel terkait IZIN PERTANDINGAN LIGA 1 atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Olahraga
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Restu Diantina Putri