Menuju konten utama

Profil Gielbran Wakil Ketua Harian PKB yang Baru, Eks BEM KM UGM

Gielbran M. Noor kini menjabat Wakil Ketua Harian PKB yang baru. Simak profil eks BEM KM UGM itu.

Profil Gielbran Wakil Ketua Harian PKB yang Baru, Eks BEM KM UGM
Ketum PKB, Muhaimin Iskandar usai mengumumkan sejumlah nama yang masuk dalam struktur kepengurusan baru partainya di Kantor DPP PKB, Jakarta Pusat, Rabu (18/9/2024). Tirto/Fransiskus Adryanto Pratama

tirto.id - Gielbran M. Noor menjadi Wakil Ketua Harian Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang baru. Eks BEM KM UGM itu merupakan salah satu dari enam Wakil Ketua Harian yang dipenuhi kalangan muda.

Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar, telah menyampaikan daftar susunan Ketua Harian PKB perideo 2024–2029. Struktur tersebut turut menggenapi Dewan Pengurus Pusat (DPP) PKB yang sudah diumumkan sebelumnya.

Yang cukup menarik, PKB menempatkan sederet kalangan muda untuk menduduki posisi Wakil Ketua Harian. Salah satunya adalah Gielbran M. Noor.

"Tentu regenerasi itu mutlak dibutuhkan, sehingga bukan soal saya sibuk apa, bukan soal saya mau bagaimana, tapi memang spektrum pekerjaan PKB ini semakin luas, maka saya harus berbagi tugas dengan ketua harian dalam berbagai bidang," terang Cak Imin, panggilan akrab Muhaimin Iskandar, seperti dikutip Antaranews, Rabu (18/9/2024).

Ketua Harian PKB dipimpin Ais Shafiyah Asfar. Sedangkan daftar lengkap 6 Wakil Ketua Harian adalah Muhammad Aji Pratama, Gielbran M. Noor, dan Lukman Maulana. Kemudian Nadya Alfi Roihana, Najmi Mumtaza Rabbani, serta Riezal Ilham Pratama.

Profil Gielbran M. Noor & Daftar Prestasi

Nama lengkapnya adalah Gielbran Muhammad Noor atau kerap ditulis Gielbran M. Noor. Ia lahir di Sragen, 15 Desember 2000. Artinya, usianya belum genap 24 tahun.

Gielbran mengenyam pendidikan tinggi di Universitas Gadjah Mada (UGM) jurusan Ilmu dan Industri Peternakan. Berdasarkan penelurusan via laman Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDikti), ia masih dinyatakan aktif sebagai mahasiswa semester ganjil 2024/2025 sejak masuk tahun 2019.

Menurut Curriculum Vitae (CV) Gielbran Muhammad Noor sebagaimana mengutip situs web KPUM UGM, profil Gielbran adalah ia termasuk gemar berorganisasi di kampus.

Pada tahun 2022, Gielbran M. Noor pernah menjadi Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Peternakan UGM. Sebelumnya, ia pernah menduduki posisi Koordinator Majelis Pekerja Ikatan Senat Mahasiswa Peternakan Indonesia dan Koordinator Bidang Kaderisasi Internal BEM Peternakan UGM.

Belum lagi Staff Advokasi BEM Peternakan UGM ditambah Bendahara Dewan Perwakilan Mahasiswa Peternakan UGM. Gielbran juga merupakan mantan Ketua OSIS SMA MTA Surakarta.

Sederet prestasi yang pernah disabet di antaranya adalah finalis Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) 34 bidang Pemberdayaan Masyarakat.

Ia didapuk sebagai peserta International Summerschool di University of Hiroshima, Jepang, dan mengisi delegasi International Symposium on the UN’s Sustainable Development Goals di University of Hiroshima, Jepang.

Baca juga artikel terkait PROFIL atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Aktual dan Tren
Penulis: Beni Jo
Editor: Dipna Videlia Putsanra