tirto.id - Vagabond episode 3 akan tayang malam ini, Jumat (27/9/2019) di SBS pukul 20.00 WIB. Pada episode yang tayang pekan lalu diceritakan, para keluarga korban kecelakaan pesawat penerbangan B357 sedang melampiaskan kemarahan mereka terhadap Edward Park (Lee Kyoung Young), kepala negosiator Dynamic System, perusahaan yang membuat maskapai penerbangan B357.
Dalam pertemuan tersebut, Edward mencoba mengambil hati para keluarga korban dengan kemampuan negosiasi yang ia miliki.
Di sisi lain, Cha Dal Gun akhirnya sampai ke ruang pertemuan tersebut dengan tubuh penuh luka, dan kemudian ia berteriak ke semua keluarga korban bahwa ada yang selamat dari kecelakaan pesawat tersebut.
Ditambah, Dal Gun mengatakan bahwa ia baru saja mengejar orang tersebut, dan pesawat yang terjatuh itu sebenarnya dilakukan oleh teroris. Semua orang menganggap Dal Gun gila, tetapi ia mencoba membuktikan dengan log in ke akun sosial media milik keponakannya dan memperlihatkan video yang sempat direkam oleh adiknya tentang wajah si pelaku yang selamat.
Dal Gun mengatakan bahwa Go Hae Ri juga melihat pria tersebut, tetapi Hae Ri menyangkal dan mengatakan bahwa ia tidak ingat sama sekali tentang pria tersebut.
Saat Dal Gun melihat rekaman CCTV di bandara pun, orang yang terekam bukan lagi Raymon, pria yang ada di rekaman ponsel keponakannya, melainkan orang lain. Tentu saja hal tersebut memancing kemarahan dari keluarga korban lainnya, sebab mereka menganggap Dal Gun hanya salah melihat orang.
Saat ini, Raymon sedang menyelidiki identitas Cha Dal Gun, dan bahkan ia menduga Dal Gun adalah anggota NIS atau pun FBI. Tetapi, ia terkejut saat informan-nya mengatakan bahwa Dal Gun hanyalah seorang stuntman.
Sementara, Dal Gun berniat meminta bantuan kepada Go Hae Ri untuk mencari siapa pria yang terekam dalam video keponakannya, Cha Hoon.
Setelah itu, Dal Gun mendatangi kediaman Go Hae Ri. Tetapi, Go Hae Ri yang melihat orang asing berada di depan pintu rumahnya menodongkan pistol ke arah Dal Gun. Dal Gun terkejut dan bertanya tentang siapa sebenarnya Hae Ri, apakah ia juga merupakan bagian dari teroris?
Ternyata pistol yang digunakan Hae Ri pelurunya kosong, karena Dal Gun masih mencurigai Hae Ri, Dal Gun akhirnya menangkap Hae Ri dan menggeledah rumahnya.
Meski Dal Gun menemukan tanda pengenal National Intelligence Service (NIS) di lemari Hae Ri, Dal Gun masih tetap tidak percaya. Hingga akhirnya pimpinan NIS, Min Jae Sik (Jeong Man Sik) menelepon Hae Ri dan Dal Gun mendengarkan percakapan mereka.
Setelah melepaskan Hae Ri, Dal Gun akhirnya mengungkapkan keinginannya untuk mencari tahu siapa pria tersebut. Meski awalnya Hae Ri menolak, tetapi Dal Gun memohon kepadanya.
Setelah melihat video tersebut, Hae Ri langsung menghubungi temannya, sesama anggota NIS, Gong Hwa Sook (Hwang Bo Ra) untuk menyelidiki apa yang sedang dibicarakan pria yang ada di video saat ia sedang menerima telepon.
Saat ini, mantan kepala NIS yang telah dipindah tugaskan, Gong Joo Cheol (Lee Ki Young) sedang berusaha mengungkap kasus kematian Michael Lee. Michael Lee sendiri merupakan teman Joo Cheol yang sudah banyak membantunya saat Michael masih di Central Intelligence Agency (CIA).
Sementara, saat akan mengirim video Cha Hoon ke temannya untuk disebar ke internet, video tersebut justru menghilang dari fail penyimpanan online. Ternyata ada orang yang menghapus fail serta membawa laptop Dal Gun pergi.
Dal Gun terlibat perkelahian dengan orang yang diduga komplotan teroris hingga Dal Gun dijebloskan ke penjara. Tetapi, tidak beberapa lama kemudian Dal Gun dibebaskan dengan jaminan yang diberikan oleh salah satu pegawai kedutaan. Sementara, keluarga korban lainnya telah kembali ke Korea.
Di sisi lain, Hae Ri masih menyelidiki black box pesawat dan ia mendengar percakapan antara kopilot dengan seseorang di telepon menggunakan bahasa Spanyol.
Percakapan kopilot tersebut ternyata menyambung dengan percakapan Raymon. Dengan kata lain, Hae Ri percaya perkataan Dal Gun yang mengatakan bahwa pesawat penerbangan B357 telah diserang teroris.
Hae Ri & Dal Gun Diburu
Dalam preview untuk episode selanjutnya, Go Hae Ri akhirnya melaporkan kepada atasannya tentang kecurigaan teror yang sebenarnya terjadi pada kecelakaan pesawat B357. Tetapi, seorang petinggi meminta kasus ini segera ditutup.
Setelah itu, Go Hae Ri dan Cha Dal Gun mendapat serangan bertubi-tubi dari sejumlah prajurit terlatih. Bahkan, saat ini, Raymon juga sedang mengincar Dal Gun dan Hae Ri untuk membunuh keduanya, sebab mereka terlalu tahu banyak tentang kasus ini.
Bahkan, dalam usaha pelarian tersebut, salah satu pegawaai Kedutaan Korea Selatan di Moroko meninggal dunia karena luka tembak yang ia terima.
Sementara, saat berada di sebuah tempat, tiba-tiba terdapat seseorang yang menyentuh leher Dal Gun. Akibatnya, tiba-tiba Dal Gun tidak sadarkan diri, dan Hae Ri yang berada di sampingnya berusaha membangunkan Dal Gun.
Menurut Nielsen Korea, Vagabond episode 2 yang tayang pekan lalu berhasil memperoleh rating rata-rata 10,3 persen, dan 8,1 persen untuk masing-masing bagian, serta 10,7 persen untuk wilayah metropolitan Seoul.
Jika tidak ada perubahan jadwal, maka Vagabond 3 akan tayang malam di SBS pukul 10.00 p.m KST atau pukul 20.00 WIB. Vagabond juga tersedia di platform streaming berbayar Netflix.
Penulis: Maria Ulfa
Editor: Yulaika Ramadhani