Menuju konten utama

Prediksi Real Madrid vs Sociedad & Jadwal LaLiga Live TV 6 Maret

Prediksi Real Madrid vs Sociedad menurut head to head dalam jadwal LaLiga 6 Maret 2022.

Prediksi Real Madrid vs Sociedad & Jadwal LaLiga Live TV 6 Maret
Ilustrasi Sepakbola. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Bentrok antara Real Madrid vs Real Sociedad dalam pertandingan LaLiga 2021/2022 game week 27 diprediksi berlangsung cukup seimbang. Pertemuan dua tim papan atas Liga Spanyol ini diselenggarakan pada Minggu (6/3/2022) mulai pukul 03.00 WIB dan bisa disaksikan secara live via tayangan beIN Sports dari Stadion Santiago Bernabéu.

Dalam pertandingan nanti, Real Madrid ditantang untuk bisa mengamankan poin penuh dalam laga kandang menjamu Sociedad. Pasalnya, tim tamu juga datang dengan kondisi apik di tengah persaingan ketat papan atas LaLiga.

Berdasarkan klasemen, El Real memang berkuasa di puncak Liga Spanyol 2021/2022 via 60 poin. Namun, mereka hanya unggul 6 angka saja dengan Sevilla. Artinya, duel kali ini menjadi asa untuk semakin menjauhi para rival dalam perburuan gelar juara LaLiga.

Sedangkan La Real juga sedang berambisi mengincar tiket menuju kompetisi Eropa. Klub yang ditukangi Imanol Alguacil ini bisa tembus posisi 6 dengan 44 angka.

Untuk bisa menggeser 3 klub di vatasnya, Sociedad membutuhkan kemenangan atas Real Madrid. Maka, meskipun berstatus tim tamu dan meladeni kekuatan salah satu raksasa Spanyol, David Silva dan kawan-kawan diyakini bakal tampil maksimal di kandang tim ibukota.

Prediksi Real Madrid vs Real Sociedad di LaLiga 2021/2022

Real Madrid sejauh ini masih dalam jalur positif dalam menjaga peluang meraih gelar juara LaLiga. Luka Modric dan kolega juga tidak tersentuh kekalahan selama 6 penampilan. Termasuk 4 partai paling aktual yang dilewati via rekor clean sheet alias tidak kebobolan.

Catatan tersebut bisa menunjukkan bahwa benteng pertahanan Madrid cukup kokoh sehingga sulit ditembus lawan.

Usai pasukannya menekuk Rayo Vallecano 0-1, Minggu (27/2) lalu, Carlo Ancelotti selaku pelatih Madrid pun langsung memberikan pujiannya terhadap kinerja tim di atas lapangan.

"Ini (seperti) final dan Real Madrid memenangkan final. Saya sangat bahagia. Tim bermain dengan mengeluarkan banyak energi, berusaha untuk terus menekan. Istirahat di tengah pekan sangat bagus bagi kami sehingga kami bisa berlatih dengan baik hingga meningkatkan intensitas. Kami masih berada di jalur yang benar," tegas Ancelotti, dikutip laman resmi klub.

Berdasarkan performa yang ditunjukkan akhir-akhir ini, maka Los Blancos diprediksi masih mampu mengamankan poin penuh saat meladeni tantangan Real Sociedad dalam lanjutan Liga Spanyol 2021/2022 mendatang.

Sementara Sociedad datang dengan bermodalkan raihan impresif sebelum diadu dengan Madrid.

Imanol Alguacil baru saja mengantarkan anak asuhnya meraih poin penuh secara beruntun saat melawan Osasuna (1-0), Senin (28/2) dan Mallorca (0-2), Kamis (3/3).

Melihat kondisi tim tamu yang juga tidak terkoyak selama 2 partai terakhir, maka bentrok di markas klub sekota Atletico ini bisa menjadi panggung selanjutnya bagi para bek Sociedad, terutama dalam menjaga sektor pertahanan, sekaligus ajang adu ketangkasan dengan pemain belakang tuan rumah.

Bukan tidak mungkin, La Real berpotensi memberikan duel yang cukup sulit bagi barisan penyerang Real Madrid dalam memburu gol ke gawang yang biasa dikawal Alex Remiro itu.

Perkiraan Susunan Pemain Real Madrid vs Sociedad

Real Madrid diprediksi langsung turun dengan kekuatan penuh demi mengamankan kemenangan. Bomber gaek Karim Benzema bisa mengisi posisi penyerang tengah lagi dengan didampingi Marco Asensio dan Vinicius Junior dari kedua sisi winger.

Sementara Real Sociedad juga tidak mau kalah dalam menerapkan pola serangan. Ada David Silva yang tampil sebagai kreator di lini tengah. Di samping itu juga, terdapat Mikel Oyarzabal dan Portu yang turut membantu dalam mengalirkan bola ke depan.

Sebagai target man, Alexander Sørloth berpeluang kembali masuk dalam starting XI kendati masih ada Alexander Isak pada pos yang sama.

Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois; Daniel Carvajal, Eder Militao, Nacho, Ferland Mendy; Luka Modric, Casemiro, Toni Kroos; Marco Asensio, Karim Benzema, Vinicius Junior | Pelatih: Carlo Ancelotti.

Real Sociedad (4-2-3-1): Alex Remiro; Aritz Elustondo, Robin Le Normand, Jon Pacheco, Andoni Gorosabel; Guevara, Mikel Merino; Mikel Oyarzabal, David Silva, Portu; Alexander Sørloth | Pelatih: Imanol Alguacil.

Skor Head to Head Real Madrid vs Sociedad

Dari 5 kali pertemuan teranyar, Madrid hanya mampu meraih 2 kemenangan. Sedangkan Sociedad sekali melakukannnya dengan 2 partai sisa berkesudahan imbang.

05/12/21 Sociedad vs Madrid 0 - 2

02/03/21 Madrid vs Sociedad 1 - 1

21/09/20 Sociedad vs Madrid 0 - 0

22/06/20 Sociedad vs Madrid 1 - 2

07/02/20 Madrid vs Sociedad 3 - 4

5 Laga Terakhir Real Madrid

07/02/22 Madrid vs Granada 1 - 0

12/02/22 Villarreal vs Madrid 0 - 0

16/02/22 PSG vs Madrid 1 - 0

20/02/22 Madrid vs Alavés 3 - 0

27/02/22 Rayo vs Madrid 0 - 1

5 Laga Terakhir Sociedad

18/02/22 RB Leipzig vs Sociedad 2 - 2

21/02/22 Athletic vs Sociedad 4 - 0

25/02/22 Sociedad vs RB Leipzig 1 - 3

28/02/22 Sociedad vs Osasuna 1 - 0

03/03/22 Mallorca vs Sociedad 0 - 2

Live Streaming Real Madrid vs Sociedad di beIN

Pertandingan Real Madrid vs Sociedad dalam siaran LaLiga 2021/2022 dapat ditonton via live streaming beIN Sports pada Minggu (6/3/2022) mulai pukul 03.00 WIB.

Untuk mengakses siaran Liga Spanyol di beIN Sports, penggemar sepak bola dapat berlangganan paket Rp20.000 per minggu atau Rp45.000 per bulan.

Dengan berlangganan paket beIN Sports, pemirsa bisa menonton seluruh laga Serie A, LaLiga Spanyol, Ligue 1, serta kompetisi sepak bola menarik lainnya dari benua Eropa.

Link Live Streaming Real Madrid vs Sociedad beIN

Baca juga artikel terkait REAL MADRID VS SOCIEDAD atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Alexander Haryanto