Menuju konten utama

Prediksi Nottingham vs Man United Liga Inggris 2023, H2H, Live

Prediksi Nottingham vs Man United di Liga Inggris 2023 menurut head to head. 

Prediksi Nottingham vs Man United Liga Inggris 2023, H2H, Live
Luke Shaw dari Manchester United, tengah, merayakan dengan pemain Manchester United Jadon Sancho setelah dia mencetak gol ketiga timnya selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Leicester City di stadion Stamford Bridge di Manchester, Inggris, Minggu, 19 Februari 2023 (Foto AP/Dave Thompson)

tirto.id - Prediksi Nottingham Forest vs Manchester United pekan gameweek 31 Liga Inggris 2022/2023 berpeluang menjadi ajang kebangkitan tim tamu. Duel Nottingham vs Man United sesuai agenda dihelat di Stadion City Ground, Minggu (16/4/2023) pukul 22.30 WIB tayang live streaming di Vidio.

Manchester United dituntut bangkit setelah tengah pekan kemarin harus berbagi hasil atas Sevilla 2-2 di laga perempat final Liga Europa. Hasil yang tentu saja menjadi pukulan telak. Pasalnya 2 gol lawan tercipta dari bunuh diri pemain MU di menit-menit akhir babak ke-2 saat mereka sempat memimpin 2 gol.

Selain itu, hasil seri tersebut memaksa Man United harus bekerja keras lagi di leg 2 nanti. Situasi yang tak mudah, MU juga dihadapkan persaingan 4 besar di Liga Inggris, serta pekan depan mereka juga harus melakoni duel semifinal Piala FA kontra Brighton.

Terlebih situasi kepincangan mengintai MU. Mereka pekan lalu kehilangan pilar kunci sepeti Marcus Rashford. Terbaru The Red Devils juga diragukan dapat menggunakan 2 bek terbaiknya, Lisandro Martinez dan Raphael Varane.

Meski begitu, kondisi tim tuan rumah juga tak lebih baik. Nottingham Forest juga masih dihadapkan pada badai cedera pemain. Hal yang menyulitkan mengingat Nottingham juga berjuang keluar dari zona degradasi. The Tricky Tree tertahan di urutan 18, hanya berselisih 3 poin atas Bournemouth di urutan 15.

Prediksi Nottingham Forest vs Man United

Manchester United terancam tampil pincang saat melawat ke markas Nottingham Forest. Terbaru, duet center back Raphael Varane dan Lisandro Martinez mengalami masalah cedera usai laga kontra Sevilla, Jumat (14/4/2023).

Hal yang tentu saja patut membuat sang pelatih, Erik ten Hag harap-harap cemas. Kualitas pelapis pun menjadi sorotan, dengan 2 gol bunuh diri pekan lalu yang tercipta lewat Tyrell Malacia dan Harry Maguire. Meskipun, ten Hag menegaskan tetap yakin terhadap kedalaman timnya.

“Saya pikir kami memiliki bek tengah yang layak dan mereka telah membuktikannya di masa lalu, mereka telah membuktikannya musim ini. Kami memiliki empat atau lima bek tengah yang sangat bagus yang dapat melakukan pekerjaan itu," kata ten Hag dalam konferensi pers jelang laga kontra Nottingham baru-baru ini dilansir dari laman klub.

Absennya Licha—sapaan akrab Lisandro Martinez—dan Raphael Varane menambah kekeroposan MU. Mereka telah kehilangan Luke Shaw di barisan bek sayap, lalu juga McTominay di posisi tengah, hingga Alejandro Garnacho dan Marcus Rashford di barisan penyerang.

Satu kabar baik, Man United dapat kembali memainkan Casemiro, usai sang pemain menjalani skorsing larangan sejumlah laga karena kartu merah. Kembalinya Casemiro setidaknya bakal menjadi penguat MU dari serangan-serangan lawan, khususnya dari sektor tengah.

Sementara, menilai hasil kemarin, ten Hag menyoroti masalah di babak kedua saat kualitasnya timnya menurun. Hal yang tentu saja menjadi evaluasinya, terutama dalam hal mengganti pemain di paruh ke-2.

“Kami menurunkan level kami, kami menurunkan standar kami, dan kami membuat beberapa kesalahan dan, seperti yang saya katakan, kami memiliki nasib buruk pasti dengan cedera,” paparnya.

Kendati begitu, sang pelatih yakin timnya bakal mampu beradaptasi dengan situasi kepincangan skuad ini dan beranjak dari hasil buruk. Kemenangan bagi ten Hag menjadi mutlak yang harus dibawa pulang.

“Anda harus memenangkan pertandingan, jadi Anda juga harus memiliki pendekatan taktis untuk memenangkan pertandingan, tetapi saya pikir kami memiliki tim yang bagus. pemain dan ketika kami memiliki masalah – begitu juga cedera dan skorsing – kami memiliki kedalaman dalam skuat,” kata ten Hag menilai laga kontra Nottingham.

Meski Man United mendapat sejumlah masalah, namun situasi tim tuan rumah tak lebih baik. Kepincangan skuad mengintai Nottingham, yang sejauh ini Nottingham kehilangan sekitar 10-an pemain dari total skuad yang ada.

Pelatih Steve Cooper sendiri bahkan menyebut jika situasi timnya belum membaik jelang menjamu The Red Devils, Minggu malam nanti.

“Kami mengalami beberapa cedera minggu lalu. Saya tidak ingin menentukan waktu yang pasti berapa lama mereka akan absen, tapi itu tidak bagus minggu lalu, "kata Cooper jelang pertemuan kontra MU, dilansir dari Nottingham Post.

“Kami tidak memiliki pemain yang kembali. Scott McKenna kembali ke bangku minggu lalu, yang positif. Dia menjalani pelatihan seminggu lagi dan sedikit lebih dekat untuk memulai permainan,” paparnya.

Prediksi Susunan Pemain Nottingham Forest vs Man United

Baik Manchester United dan Nottingham Forest akan tampil dengan skuad pincang. United berpeluang masih menepikan Rashford, Luke Shaw, McTominay, Garnacho, hingga Licha dan Varane. Kabar baiknya, MU dapat kembali memainkan Casemiro.

Sementara, dengan situasi tim saat ini, Maguire dan Lindelof berpotensi diplot di barisan belakang, dengan Malacia di posisi bek sayap. Lalu, Jordan Sancho kembali mengisi tempat Rashford. Sedangkan, Casemiro akan dipasang sebagai jenderal lini tengah MU.

Lalu di tim lawan, Nottingham yang tengah pincang, masih dapat mengandalkan 2 topskor tim, yakni Brennan Johnson dan Taiwo Awoniyi. Masing-masing pemain telah mencetak 8 dan 4 gol di EPL. Lalu di posisi penjaga gawang, Nottingham bisa mengandalkan eks kiper Real Madrid, Keylor Navas. Adapun, Morgan Gibbs-White masih tak tergantikan di barisan tengah.

Nottingham (4-3-1-2): Keylor Navas; Neco Williams, Joe Worrall, Felipe, Harry Toffolo; Remo Freuler, Jonjo Shelvey, Orel Mangala; Morgan Gibbs-White; Brennan Johnson, Taiwo Awoniyi. Pelatih: Steve Cooper.

Man United (4-2-3-1): David de Gea; Tyrell Malacia, Harry Maguire, Victor Lindelof, Aaron Wan-Bissaka; Marcel Sabitzer, Casemiro; Jadon Sancho, Bruno Fernandes, Antony; Anthony Martial. Pelatih: Erik ten Hag.

Head to Head (H2H) Nottingham Forest vs Man United

Manchester United selalu menang dalam 5 pertemuan terakhir kontra Nottingham. Termasuk 3 kemenangan MU sejak Nottingham comeback ke Liga Inggris musim ini.

Hasil 5 Pertemuan Nottingham vs Man United

01/02/23 Man United vs Nottingham 2-0

25/01/23 Nottingham vs Man United 0-3

27/12/22 Man United vs Nottingham 3-0

07/03/99 Nottingham vs Man United 1-8

27/12/98 Man United vs Nottingham 3-0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Nottingham Forest

08/04/23 Aston Villa vs Nottingham 2-0

05/04/23 Leeds vs Nottingham 2-1

01/04/23 Nottingham vs Wolves 1-1

18/03/23 Nottingham vs Newcastle 1-2

11/03/23 Tottenham vs Nottingham 3-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Manchester United

14/04/23 Man United vs Sevilla 2-2

08/04/23 Man United vs Everton 2-0

06/04/23 Man United vs Brentford 1-0

02/04/23 Newcastle vs Man United 2-0

19/03/23 Man United vs Fulham 3-1

Live Streaming Nottingham vs Man United EPL 2023

Jika tidak ada perubahan, live streaming Nottingham Forest vs Manchester United pekan gameweek 31 Liga Inggris 2022/2023 dapat diakses via Vidio. Laga Nottingham vs Man United sesuai agenda dihelat di Stadion City Ground, Minggu (16/4/2023) pukul 22.30 WIB.

Untuk menonton Liga Inggris di Vidio, Anda dapat memilih paket berlangganan Paket Diamond (EPL + Platinum).

Ada 4 pilihan, yakni Paket 30 Hari Rp65.490 (untuk HP dan tablet), Paket 30 Hari Rp87.690 (semua perangkat), paket 1 Tahun Rp476.190 (untuk HP dan tablet), dan Paket 1 Tahun Rp631.590 (semua perangkat).

Live Streaming Nottingham vs Man United – Vidio

*Jadwal pertandingan dan siaran televisi Nottingham vs Man United dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Alexander Haryanto