Menuju konten utama
Man United vs Crystal Palace

Prediksi Man United vs Crystal Palace EPL 2023: Tayang TV Apa?

Prediksi Man United vs Crystal Palace jadwal Liga Inggris (EPL) 2023 pekan ini, rekor bagus MU di kandang. Tayang live TV Vidio, Sabtu (4/2) pukul 22.00 WIB

Prediksi Man United vs Crystal Palace EPL 2023: Tayang TV Apa?
Pemain sepak bola Manchester United Anthony Martial melakukan selebrasi dengan Bruno Fernandes dan Scott McTominay setelah mencetak gol pertama saat bertanding melawan Everton dalam Liga Premier di Old Trafford, Manchester, Britain, Sabtu (2/10/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Phil Noble/aww/cfo

tirto.id - Prediksi Man United vs Crystal Palace dalam lanjutan jadwal Liga Inggris (EPL) 2022/2023 pekan ini, bakal menjadi kesempatan tuan rumah untuk mempertahankan tren positif di kandang sendiri, Stadion Old Trafford, Manchester. Live streaming Man Utd vs Crystal Palace diagendakan Sabtu 4 Februari, mulai pukul 22.00 WIB, live TV Vidio.

Manchester United di bawah asuhan Erik ten Hag memiliki tren positif di markas sendiri. Selepas tunduk dari tim tamu Brighton pada pekan pertama, praktis tak ada lagi tim yang bisa mencuri poin penuh dari Old Trafford. Rekor tersebut berpeluang besar terus berlanjut saat laga kontra Palace akhir pekan ini.

Di sisi lain, Palace punya tantangan yang tak mudah. Butuh persiapan maksimal dan performa bagus bagi skuad asuhan Patrick Vieira, jika mereka ingin membawa pulang poin dari markas MU. The Eagles dituntut mampu memaksimalkan peluang sekecil apapun yang mereka dapat.

Prediksi Man United vs Crystal Palace di EPL 2023

Catatan United di Old Trafford untuk ajang EPL musim ini memang terbilang bagus. Dari total 9 laga kandang yang sudah dilakoni, mereka sanggup meraih 7 kemenangan, 1 imbang, dan hanya 1 kali kalah. Saat ini Setan Merah juga dalam tren 5 kemenangan beruntun di Old Trafford.

Torehan itu bakal menjadi lebih istimewa jika melibatkan semua kompetisi yang diikuti Man United. David De Gea dan kawan-kawan mampu membukukan 12 kemenangan beruntun di kandang. Statistik lain dalam periode positif itu adalah, MU mampu melesakkan total 31 gol, hanya kebobolan 5 kali, dan menorehkan clean sheet dalam 8 pertandingan.

"Memang sudah seharusnya demikian. Old Trafford harus menjadi benteng, dan kami bekerja keras untuk itu. Sekarang kami harus melakukan hal serupa di hari Sabtu (melawan Palace)," ucap Ten Hag di laman resmi MU.

Jelang duel melawan Palace, skuad asuhan Erik ten Hag berada dalam motivasi tinggi. Selain catatan apik di kandang, MU juga baru saja mengunci tiket final Carabao Cup 2023. Kemenangan atas Palace di EPL pekan ini tentu bagus untuk menjaga momentum jelang laga final Piala Liga Inggris kontra Newcastle United, pada 26 Februari mendatang.

Di sisi lain, Crystal Palace juga dalam kondisi bagus usai menahan imbang Newcastle United 0-0. Keberhasilan menorehkan clean sheet menjadi modal berharga bagi skuad asuhan Vieira, jelang laga away ke Old Trafford.

"Itu adalah clean sheet yang bagus bagi kami. Pertandingan melawan Newcastle tidak mudah. Pasalnya mereka merupakan tim di posisi 4 besar klasemen," tutur bek Palace, Marc Guehi, di laman resmi klub.

Prediksi Susunan Pemain Manchester United vs Crystal Palace

Tuan rumah dipastikan tanpa Christian Eriksen dan Donny Van de Beek lantaran cedera. Takkan ada juga nama Jack Butland dalam daftar susunan pemain, karena ia berstatus sebagai pemain pinjaman dari Palace.

Kubu Crystal Palace juga akan kehilangan salah satu pemain terbaik mereka untuk laga ini karena cedera, yakni Wilfried Zaha. Selain itu terdapat nama lain dalam daftar cedera, seperti: Joachim Andersen, Nathan Ferguson, dan James McArthur.

Manchester United (4-2-3-1): David De Gea; Aaron Wan-Bissaka, Raphael Varane, Lisandro Martinez, Luke Shaw; Casemiro, Fred; Bruno Fernandes, Antony, Marcus Rashford; Wout Weghorst. Pelatih: Erik ten Hag

Crystal Palace (4-2-3-1): Vicente Guaita; Joel Ward, Chris Richards, Marc Guehi, Tyrick Mitchell; Cheick Doucoure, Jeffrey Schlupp; Eberechi Eze, Michael Olise, Jordan Ayew; Odsonne Edouard. Pelatih: Patrick Vieira

Rekor Head to Head (H2H) Manchester United vs Crystal Palace

Hal menarik jelang laga adalah Man United kalah dalam head to head 5 pertemuan terakhir kontra Palace. Tim asal London itu tercatat 2 kali menang dan 2 imbang. Sedangkan United hanya menang 1 kali.

Di antara 5 laga tersebut terselip satu kemenangan lain bagi United. Akan tetapi hal itu terjadi pada laga persahabatan yang digelar di Australia. Saat itu United menang 3-1 melalui gol Anthony Martial, Marcus Rashford, dan Jadon Sancho.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Manchester United vs Crystal Palace:

18-01-2023: Crystal Palace vs Manchester United 1-1

19-07-2022: Manchester United vs Crystal Palace 3-1

22-05-2022: Crystal Palace vs Manchester United 1-0

05-12-2021: Manchester United vs Crystal Palace 1-0

03-03-2021: Crystal Palace vs Manchester United 0-0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Manchester United:

01-02-2023: Manchester United vs Nottingham Forest 2-0

28-01-2023: Manchester United vs Reading 3-1

25-01-2023: Nottingham Forest vs Manchester United 0-3

22-01-2023: Arsenal vs Manchester United 3-2

18-01-2023: Crystal Palace vs Manchester United 1-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Crystal Palace:

21-01-2023: Crystal Palace vs Newcastle United 0-0

18-01-2023: Crystal Palace vs Manchester United 1-1

15-01-2023: Chelsea vs Crystal Palace 1-0

07-01-2023: Crystal Palace vs Southampton 1-2

04-01-2023: Crystal Palace vs Tottenham Hotspur 0-4

Live Streaming Man Utd vs Crystal Palace di Vidio

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Manchester United vs Crystal Palace di Stadion Old Trafford dapat disaksikan melalui live Vidio, pada Sabtu (4/2/2023) pukul 22.00 WIB. Untuk menonton Liga Inggris di Vidio, Anda dapat memilih paket berlangganan terlebih dulu.

Paket Diamond (EPL + Platinum) terdiri 4 pilihan yakni Paket 30 Hari Rp65.490 (untuk HP dan tablet), Paket 30 Hari Rp87.690 (semua perangkat), paket 1 Tahun Rp476.190 (untuk HP dan tablet), dan Paket 1 Tahun Rp631.590 (semua perangkat). Harga tersebut sudah termasuk PPN 11 persen.

Link Live Streaming Manchester United vs Crystal Palace: Vidio

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Liga Inggris 2022/2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama