Menuju konten utama
Jadwal EPL 2022

Prediksi Man City vs Brentford & Jadwal Liga Inggris Live TV 10 Feb

Prediksi Man City vs Brentford: laga dalam jadwal Liga Inggris live TV 10 Februari 2022 itu berpotensi dimenangkan oleh Man City.

Prediksi Man City vs Brentford & Jadwal Liga Inggris Live TV 10 Feb
Raheem Sterling dari Manchester City. Reuters/Carl Recine HANYA PENGGUNAAN EDITORIAL.

tirto.id - Prediksi Man City vs Brentford dalam jadwal Liga Inggris live TV 10 Februari mengarah pada keunggulan tim tuan rumah. Live streaming Man City vs Brentford di Mola TV disiarkan dengan jam tayang mulai pukul 02.45 WIB dini hari, Kamis (10/2/2022).

Man City masih memegang catatan tidak terkalahkan dalam 13 laga terakhir EPL 2021/2022. Rentetan hasil positif tersebut membuat Manchester City semakin kokoh di puncak klasemen Liga Inggris.

Dengan perolehan 57 poin dari 23 pertandingan, Man City saat ini unggul 9 angka atas pesaing terdekatnya yang menduduki peringkat 2 di klasemen EPL, yakni Liverpool. Meski demikian, The Reds yang baru bermain di 22 laga masih memiliki peluang untuk memperpendek jarak dengan Man City.

Karena itu, The Citizens diprediksi tetap bermain dengan kekuatan maksimal demi mengamankan 3 poin dari laga kontra Brentford. Tambahan 3 angka tentu akan membuat Man City semakin sulit dikejar oleh para pesaingnya.

Di kubu seberang, Brentford masih tertahan di peringkat 14 klasemen sementara dengan mengantongi 23 angka. Dari 23 laga yang dilakoni, The Bees baru mengemas 6 kemenangan, 5 hasil imbang, dan telah 12 kali kalah.

Prediksi Man City vs Brentford di Liga Inggris Pekan Ini

Dilihat dari berbagai sisi, Man City jauh lebih baik ketimbang Brentford. Lini depan The Citizens musim ini berhasil mengoleksi 55 gol dari 23 laga, terbanyak kedua setelah Liverpool (58 gol).

Pep Guardiola mahir memanfaatkan pasukan bertabur bintang yang dimilikinya. Tercatat hampir semua pemain di skuad Man City pernah mencetak minimal 1 gol dalam laga EPL 2021/2022. Bahkan, bek tengah seperti Aymeric Laporte telah menorehkan total 3 gol dari 19 penampilannya di Liga Inggris musim ini.

Di samping itu, skuad arahan Pep Guardiola juga punya tembok pertahanan yang kokoh. Mereka baru kebobolan 14 kali, paling sedikit dibanding tim peserta EPL 2021-2022 lainnya.

Meretas pertahanan kokoh Man City tentu menjadi tantangan besar bagi Brentford dalam laga tandangnya kali ini. Ketajaman Ivan Toney dan kawan-kawan bakal mendapatkan ujian berat.

Thomas Frank selaku pelatih Brentford juga perlu meningkatkan motivasi para pemainnya. Rentetan 5 kekalahan beruntun yang dialami oleh Brentford tentu membuat moral pasukan The Bees menurun drastis.

Prediksi Susunan Pemain Man City vs Brentford

Gabriel Jesus diragukan bisa tampil sejak menit awal dalam laga nanti. Ia baru kembali dari tugas internasional dan mengalami cedera ringan. Di samping itu, Cole Palmer juga absen.

Pep Guardiola harus melakukan perubahan personel setelah pekan lalu timnya berhasil menang telak 4-1 atas Fulham di ajang FA Cup.

Rodri, Ederson, Aymeric Laporte, dan Ruben Dias semuanya tidak berperan dalam kemenangan tersebut, sehingga kemungkinan mereka mulai bermain lagi di laga kontra Brentford. Di lini depan, Guardiola bakal mempercayakan pos sayap kanan-kiri kepada Raheem Sterling dan Bernardo Silva.

Di kubu seberang, Brentford dipastikan kehilangan Tariqe Fosu-Henry, Julian Jeanvier, dan Zanka yang mengalami cedera. Sementara itu, Christian Eriksen yang baru didatangkan dari Inter diperkirakan tidak akan tampil meski sudah menjalani latihan pada 7 Februari lalu.

Berikut prediksi 11 utama Man City vs Brentford:

Man City (4-3-3): Ederson; Kyle Walker, Ruben Dias, Aymeric Laporte, João Cancelo; Bernardo Silva, Rodri, Kevin de Bruyne; Riyad Mahrez, Jack Grealish, Raheem Sterling | Pelatih: Pep Guardiola

Brentford (3-5-2): David Raya; Kristoffer Ajer, Pontus Jansson, Ethan Pinnock; Mads Roerslev, Shandon Baptiste, Christian Norgaard, Frank Onyeka, Rico Henry; Ivan Toney, Sergi Canos | Pelatih: Thomas Frank

Head to Head Man City vs Brentford

Kali terakhir Man City bertemu Brentford pada Desember 2021 lalu. Saat itu, bertandang ke Brentford Community Stadium, The Citizens berhasil memetik kemenangan tipis 0-1.

Laga tersebut menjadi pertemuan pertama kedua tim dalam kurun 7 dekade terakhir. Sebelum 2021, sudah terlalu lama kedua tim bertemu terakhir kali, yakni pada Desember 1937. Saat itu, The Bees menang dengan skor 2-1.

Jika diakumulasi, sepanjang sejarah pertemuan, The Citizens 4 kali berhasil mengalahkan Brentford. Sementara itu, 3 laga sisanya berakhir dengan kekalahan (2 kali), dan hasil imbang (1 kali).

Hasil 5 Laga Terakhir Man City vs Brentford

30/12/21, Brentford 0 - 1 Manchester City

27/12/37, Brentford 2 - 1 Manchester City

25/12/37, Manchester City 0 - 2 Brentford

07/04/37, Manchester City 2 - 1 Brentford

03/04/37, Brentford 2 - 6 Manchester City

Hasil 5 Laga Terakhir Man City

01/01/22, Arsenal 1 - 2 Manchester City

08/01/22, Swindon Town 1 - 4 Manchester City

15/01/22, Manchester City 1 - 0 Chelsea

23/01/22, Southampton 1 - 1 Manchester City

05/02/22, Manchester City 4 - 1 Fulham

Hasil 5 Laga Terakhir Brentford

12/01/22, Southampton 4 - 1 Brentford

16/01/22, Liverpool 3 - 0 Brentford

20/01/22, Brentford 1 - 3 Manchester United

22/01/22, Brentford 1 - 2 Wolves

05/02/22, Everton 4 - 1 Brentford

Live Streaming Man City vs Brentford di Liga Inggris 10 Februari

Live streaming Man City vs Brentford dalam lanjutan jadwal Liga Inggris (EPL) 2021/2022 pekan 24 dapat diakses melalui Mola TV, pada Kamis (10/2/2022) dini hari pukul 02.45 WIB.

Untuk bisa menyaksikan tayangan Mola TV, penggemar sepak bola perlu memilih salah satu paket berlangganan. Terdapat sejumlah pilihan paket yang ditawarkan oleh Mola TV, dengan harga bervariasi.

Untuk langganan 1 bulan, ada paket Entertainment + Sports Single Stream dengan harga Rp60.000. Sementara itu, untuk langganan dengan durasi 1 tahun, tersedia paket dengan harga mulai Rp576.000.

Pelanggan paket Mola TV tidak hanya bisa menyaksikan tayangan sepak bola, tetapi juga kompetisi olahraga lain. Di antaranya adalah UFC, Nascar Cup Series, Smack Down, PGA Tour Golf, dan lain sebagainya.

Link Live Streaming Man City vs Brentford di Mola TV

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS 2021-2022 atau tulisan lainnya dari Fadli Nasrudin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Fadli Nasrudin
Penulis: Fadli Nasrudin
Editor: Addi M Idhom