Menuju konten utama
Jadwal SEA Games 2023 iNews TV

Prediksi Laos vs Thailand SEA Games 2023 Tayang Live TV Apa?

Prediksi Laos vs Thailand dalam jadwal SEA Games 2023 tayang TV apa? Live streaming Laos vs Thailand di iNews TV Senin 8 Mei 2023 pukul 16.00 WIB.

Prediksi Laos vs Thailand SEA Games 2023 Tayang Live TV Apa?
Pesepak bola Timnas Indonesia Egy Maulana Vikri (kanan) berebut bola dengan pesepak bola Timnas Thailand Suphanan Bureerat (kiri) dalam pertandingan Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (29/12/2022). Indonesia dan Thailand bermain imbang 1-1. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/tom.

tirto.id - Prediksi Laos vs Thailand dalam lanjutan jadwal SEA Games 2023 cabor sepak bola berpeluang dimenangi The War Elephants yang berambisi menjadi juara Grup B. Jika tidak ada perubahan, live streaming Laos vs Thailand dari Stadion Visakha, pada Senin (8/5/2023), pukul 16.00 WIB tayang di iNews TV.

Laos yang menderita 2 kekalahan dan 1 hasil imbang dalam 3 laga awal Grup B dipastikan tersingkir alias tidak mungkin lagi lolos ke semifinal. Mereka menempati peringkat ke-4 klasemen Grup B dengan mengumpulkan 1 poin dari 3 laga.

Sementara Thailand U22 di lain pihak berada di posisi 2 dengan 6 poin. Dari 2 laga yang dijalani The War Elephant selalu sukses memetik kemenangan. Di klasemen Grup B, Thailand memiliki selisih gol, jumlah gol, dan rekor kebobolan yang sama dengan Vietnam di posisi teratas.

Andai Thailand mampu memetik kemenangan atas Laos U22, sementara di laga lainnya Malaysia gagal mengalahkan Vietnam, maka The War Elephants bakal memastikan diri lolos ke semifinal sepak bola SEA Games 2023. Yang tersisa tinggal penentuan siapa yang akan keluar jadi pemenang Grup B.

Jadwal SEA Games 2023 Laos vs Thailand Live iNews TV

Laos U22 sudah dipastikan gagal lolos ke semifinal sepak bola SEA Games 2023. Oleh karenanya, tim besutan Michael Weiss bakal bermain tanpa beban menghadapi Thailand U22.

Selain itu, laga kontra Thailand juga bakal menjadi pertandingan terakhir Laos di Grup B. Meski diprediksi sulit memetik poin, Chony Wenpaserth dan kawan-kawan tetap memiliki potensi membuat kejutan.

Di sisi lain Thailand U22 membutuhkan kemenangan agar bisa memastikan lolos ke babak semifinal SEA Games 2023. Pelatih The War Elephants Issara Sritaro, pun menegaskan timnya tetap serius untuk 3 poin tambahan.

Selain untuk memastikan lolos ke semifinal SEA Games 2023, kemenangan juga membuat Thailand U22 berpeluang menjadi juara Grup B. Namun, mereka juga harus menjaga kondisi fisik pemain agar tidak kelelahan.

"Tujuan pertama kami adalah lolos dari penyisihan grup. Sejauh ini hasilnya bagus, tetapi kami juga harus fokus di setiap pertandingan, termasuk melawan Laos. Kami juga harus melihat kondisi pemain [karena jadwal yang padat]," kata Issara Sritaro, dikutip dari Siam Sports.

Selain wajib menang atas Laos, Thailand U22 juga harus mempersiapkan tim untuk menghadapi Vietnam di laga pemungkas. Oleh karenanya, Issara Sritaro diprediksi melakukan sejumlah rotasi pemain.

Prediksi Susunan Pemain Laos vs Thailand SEA Games 2023

Laos U22 diprediksi tampil dengan formasi 4-2-3-1 menghadapi Thailand. Chony Wenpaserth, diperkirakan menjadi penyerang tunggal di lini depan didukung Klein Theo, Damoth Thongkhamsavat, dan Anousone Xaypanya.

Sementara Thailand di lain pihak diperkirakan tetap menggunakan formasi 4-4-2. Duet Achitpol Keereerom, dan Anan Yodsangwal, diprediksi jadi andalan di lini depan untuk membobol gawang Laos.

Laos U22 (4-2-3-1): Solasak Thilavong; Phoutthavong Sangvilay, Anantaza Siphongphan, Nalongsith Chanthalansy, Phonsak Seesavath; Chanthavixay Khounthoumphone, Roman Angot; Klein Theo, Damoth Thongkhamsavat, Anousone Xaypanya; Chony Wenpaserth. Pelatih: Michael Weiss.

Thailand U22 (4-4-2): Soponwit Rakyart; Songchai Thongcham, Bukkoree Lemdee, Jakkapong Sanmahung, Chatmongkol Rueangthanarot; Airfan Doloh, Leon James, Chayapipat Supunpasuch, Channarong Promsrikaew; Achitpol Keereerom, Anan Yodsangwal. Pelatih: Issara Sritaro.

Head to Head (H2H) Laos vs Thailand di SEA Games

Secara head to head (H2H) Thailand lebih unggul saat menghadapi Laos di SEA Games. Kedua tim tercatat sudah bertemu sebanyak 7 kali dengan The War Elephant selalu sukses memetik kemenangan.

Pertemuan terakhir Thailand vs Laos terjadi pada SEA Games 2021. Saat itu, Thailand menang dengan skor 0-5 di penyisihan grup.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Laos vs Thailand di SEA Games

SEA Games 2021: Laos vs Thailand 0-5

SEA Games 2019: Thailand vs Laos 2-0

SEA Games 2015: Thailand vs Laos 6-0

SEA Games 2003: Thailand vs Laos 6-0

SEA Games 2001: Thailand vs Laos 1-0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Laos U22

06/05/23: Laos vs Singapura 0-0

03/05/23: Malaysia vs Laos 5-1

30/04/23: Vietnam vs Laos 2-0

26/02/22: Laos vs Timor Leste 0-3 (w.o)

24/02/22: Laos vs Thailand 0-2

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Thailand U22

06/05/23: Thailand vs Malaysia 2-0

30/04/23: Thailand vs Singapura 3-1

26/02/22: Thailand vs Vietnam 0-1

24/02/22: Laos vs Thailand 0-2

22/02/22: Vietnam vs Thailand 1-0

Live Streaming Laos vs Thailand SEA Games 2023 di iNews TV

Apabila tidak ada perubahan jadwal sepak bola SEA Games 2023 antara Laos U22 vs Thailand U22 dapat disaksikan melalui live streaming rctiplus.com dan siaran langsung iNews TV.

Sesuai jadwal jam tayang laga Laos U22 vs Thailand U22 di matchday 4 Grup B SEA Games 2023 akan memulai kick off pada Senin, 8 Mei 2023 pukul 16.00 WIB di Stadion Visakha.

Link Live Streaming Laos U22 vs Thailand U22 - iNews TV (RCTI+)

*Jadwal SEA Games 2023 Cabor sepak bola dan stasiun TV yang menayangkan laga Laos U22 vs Thailand U22 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait SEA GAMES 2023 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus