Menuju konten utama

Prediksi IHSG Terkonsolidasi, Saham ini jadi Rekomendasi Analis

IHSG diprediksi terkonsolidasi pada sesi pembukaan perdagangan pagi ini, Selasa (6/12/2022). Analis merekomendasikan sejumlah saham pilihan.

Prediksi IHSG Terkonsolidasi, Saham ini jadi Rekomendasi Analis
Ilustrasi - Seorang pria melintasi layar digital pergerakan saham di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (24/6/2022). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/foc/aa.

tirto.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diprediksi terkonsolidasi pada sesi pembukaan perdagangan pagi ini, Selasa (6/12/2022). Posisi IHSG diperkirakan berada pada rentang 6.954 sampai dengan 7.172.

"Hari ini IHSG berpotensi terkonsolidasi," ujar CEO PT Yugen Bertumbuh Sekuritas, William Surya, dalam risetnya.

William mengatakan, gelombang tekanan dalam pola gerak IHSG terlihat masih cukup besar. Hal ini disertai oleh masih tercatatnya gelombang capital outflow yang terjadi selama sepekan lalu.

Sedangkan pola gerak IHSG terlihat belum beranjak dari rentang konsolidasi wajarnya. Namun mengingat dalam jangka panjang IHSG masih berada dalam jalur uptrend.

"Maka momentum tekanan masih dapat dimanfaatkan untuk melakukan akumulasi pembelian saham-saham yang memiliki fundamental kuat dan likuiditas tinggi," jelasnya.

Berikut ini beberapa rekomendasi dari Yugen Bertumbuh Sekuritas, untuk saham-saham berpotensi dicermati pada perdagangan hari ini, diantaranya adalah:

- SMGR

- BMRI

- ICBP

- SMRA

- AALI

- BBNI

- JSMR

Financial Expert Ajaib Sekuritas, Chisty Maryani juga turut rekomendasikan saham milik PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI). Menurutnya MAPI menarik dicermati dengan buy 1.475, target price 1.520, stop loss 1.400.

"Bergerak dalam fase uptrend, stochastic goldencross di area netral, MACD bar histogram dan line bergerak pada momentum positif," jelasnya

Kinerja MAPI hingga kuartal III-2022 berhasil mencatat perolehan laba bersih yang tumbuh menjadi Rp1,50 triliun dibanding periode sebelumnya yang masih mencatat rugi bersih sebesar Rp83,4 miliar.

MAPI berpotensi mencatat peningkatan pendapatan pada akhir tahun didorong oleh hari raya natal dan akhir tahun yang secara historical mampu mencatat kenaikan pendapatan.

"Kenaikan upah minimum pada tahun 2023 mendatang serta tingkat inflasi yang mulai melambat menjadi katalis positif untuk emiten ritel seperti MAPI," imbuhnya.

Selanjutnya ia juga rekomendasikan saham milik PT Panin Financial Tbk. Perusahaan berkode emiten PNLF itu menarik dengan target buy 482, target price 498, dan stop loss 458.

"Bullish engulfing candle, volume naik, stochastic golden cross dan MACD bar histogram dalam momentum positif. Indikasi peluang rebound secara teknikal," katanya.

Kinerja PNLF per September 2022 mampu meningkatkan laba bersih menjadi Rp1,38 triliun, tumbuh dibanding periode sebelumnya yang tercatat Rp1,33 triliun.

Rasio PNLF membaik dimana DER (utang terhadap modal) PNLF tercatat rendah pada 16 persen. Kenaikan suku bunga acuan dalam negeri menjadi katalis positif untuk PNLF.

Disclaimer: Artikel ini merupakan rekomendasi dan analisis saham dari analis sekuritas yang bersangkutan, bukan untuk mengajak membeli atau menjual saham tertentu. Tirto tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang timbul. Apabila akan membeli/menjual saham, pelajari lebih teliti dan tiap keputusan ada di tangan investor.

Baca juga artikel terkait PREDIKSI IHSG atau tulisan lainnya dari Dwi Aditya Putra

tirto.id - Bisnis
Reporter: Dwi Aditya Putra
Penulis: Dwi Aditya Putra
Editor: Anggun P Situmorang