Menuju konten utama

Pram-Rano Unggul di TPS 70, Tempat Warga Kampung Bayam Mencoblos

Pramono-Rano unggul dengan 127 suara sementara Ridwan Kamil-Suswono memperoleh 93 suara dan Dharma Pongrekun-Kun Wardana, dengan 16 suara.

Pram-Rano Unggul di TPS 70, Tempat Warga Kampung Bayam Mencoblos
Tempat Pemungutan Suara (TPS) warga Kampung Bayam [TPS 70) di Pademangan Barat, Jakarta Utara, Rabu (27/11/2024). tirto.id/Nabila Ramadhanty Putri Darmadi.

tirto.id - Pasangan Pilkada DKI Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung-Rano Karno, unggul telak dari hasil perhitungan di tempat pemungutan suara (TPS) 70, tempat di mana warga Kampung Bayam menggunakan hak suaranya di Pademangan Barat, Jakarta Utara, Rabu (27/11/2024).

Berdasarkan hasil rekapitulasi, Pramono-Rano memperoleh suara sebanyak 127 suara. Angka tersebut disusul oleh pasangan calon (paslon) nomor urut 1, Ridwan Kamil-Suswono, dengan 93 suara di posisi kedua, lalu di posisi akhir adalah paslon nomor urut 2, Dharma Pongrekun-Kun Wardana, dengan 16 suara. Adapun total suara sah di TPS 70 ini sebanyak 236. Sedangkan suara tidak sah sebanyak 18.

Ketua Kelompok Tani Kampung Bayam Madani, M Furqon (46), mengaku memilih paslon 3, Pramono-Karno. Furqon meyakini Pramono-Karno dapat melanjutkan komitmen mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, dalam mensejahterakan para petani Kampung Bayam.

“Penataan kampung yang memang hak-hak warga masyarakat itu masuk zonasi penataan, bahkan petani juga diberikan fasilitas seperti sertifikat kelompok tani,” ujarnya saat ditemui Tirto di Pademangan Barat, Jakarta Utara, Rabu (27/11/2024).

Sementara itu, Rihana (70) selau salah satu warga Kampung Bayam juga menaruh harapan lebih kepada paslon nomor urut 3 dalam menciptakan lapangan pekerjaan. Rihana meyakini, visi-misi Pramono-Karno dalam aspek daya saing tenaga kerja dapat membantu meminimalisir angka pengangguran di Jakarta.

“Pramono Anung lagi (pernah) janji kampanye disitu nggak usah pake lulusan SMA, SMA, SD juga bisa kerja, kan bener-bener menjanjikan lapangan kerja. Ya pokoknya saya minta dibantu rakyat kecil lah gitu biar sejahtera,” ujarnya kepada Tirto.

Adapun salah satu visi-misi paslon nomor. 3 itu adalah berupaya meningkatkan daya saing kerja melalui pengadaan pelatihan dan sertifikasi dalam upaya peningkatan daya saing tenaga kerja di Jakarta.

Sebelumnya, Perwakilan warga Kampung Bayam, M Furqon, menilai warga DKI Jakarta harus memilih Calon Gubernur nomor urut 3, Pramono Anung, dalam Pilkada DKI Jakarta 2024.

Hal ini ia nyatakan usai Pramono mengunjungi hunian sementara warga Kampung Bayam di Jalan Tongkol, Jakarta Utara, Kamis (26/9/2024).

"Saya rasa se-DKI harus lah, harus pilih Pak Pram," katanya saat ditanya soal pemberian dukungan kepada Pramono.

Furqon kemudian ditegaskan apakah warga Kampung Bayam juga akan memilih Pramono. Ia lalu kembali bertanya kepada awak media apakah warga Kampung Bayam termasuk warga Jakarta.

"Kalau se-DKI, [warga] Kampung Bayam juga, enggak?" katanya.

Dalam kesempatan itu, ia mengaku inisiatif membuat pakta integritas terkait mengembalikan warga Kampung Bayam ke Kampung Susun Bayam (KSB). Pakta yang mengatasnamakan warga Kampung Bayam tersebut lantas disodorkan kepada Pramono dan ditandatanganinya.

Sementara itu, Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, Rano Karno, optimistis Pilkada Jakarta 2024 berjalan satu putaran.

“Saya sangat yakin. Bukan takabur. Saya berharap ini satu putaran karena saya berhitung,” ujar Rano yang akrab dengan sapaan Doel itu di kediamannya di kawasan Lebak Bulus, Jakarta, Rabu (27/11/2024).

Baca juga artikel terkait PILKADA 2024 atau tulisan lainnya dari Nabila Ramadhanty

tirto.id - Politik
Reporter: Nabila Ramadhanty
Penulis: Nabila Ramadhanty
Editor: Andrian Pratama Taher