Menuju konten utama

Polisi Klaim Situasi Jelang Pencoblosan Pilkada DKI Aman

Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Polisi M Iriawan mengklaim keamanan dan ketertiban menjelang pemungutan suara pada Pilkada DKI Jakarta putaran kedua 2017 tidak perlu dikhawatirkan.

Polisi Klaim Situasi Jelang Pencoblosan Pilkada DKI Aman
Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (kiri) bersama Pangdam Jaya Mayjen Jaswandi (kedua kiri), Kapolda Metro Jaya Irjen M Iriawan (kedua kanan) dan Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno (kanan) saling berjabat tangan sebelum penandatangan deklarasi damai Pilkada DKI Jakarta di Jakarta, Senin (17/4). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay.

tirto.id - Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Polisi M Iriawan menegaskan situasi menjelang pemungutan suara pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta putaran kedua 2017 aman dan terkendali.

"Tidak ada kerawanan yang dikhawatirkan karena kami sudah jaga semua," kata Iriawan di Jakarta, Senin (17/4/2017).

Iriawan menjamin tidak ada elemen atau organisasi masyarakat yang memberitahukan akan menggelar aksi bertepatan dengan pemungutan suara.

Iriawan mengakui memang ada kegiatan elemen masyarakat di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta Timur, namun acara ini tidak bertujuan mengacaukan keamanan Jakarta. Sebaliknya, polisi tetap menjaga kegiatan masyarakat ini.

"Kami koordinasi dan diperintahkan Kapolri terhadap massa yang akan datang ke Jakarta," kata dia, seperti dikutip dari Antara.

Iriawan mengatakan Polri dan TNI, termasuk Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta, siap melaksanakan pemungutan suara Pilkada DKI Jakarta putaran kedua.

Dia menuturkan pimpinan Polri telah mengeluarkan maklumat bersamaan dengan maklumat para Kapolda di Pulau Jawa dan Sumatera mengenai indikasi massa menuju Jakarta saat pemungutan suara 19 April 2017.

Iriawan mengaku telah berkoordinasi dengan Kapolda Jawa Timur terkait beredar informasi melalui media sosial tentang sejumlah massa akan menuju Jakarta.

"Ternyata mereka (massa) tidak berangkat, mungkin satu atau dua orang, mungkin saja karena kegiatan di TMII," kata Iriawan.

Iriawan mengimbau warga DKI Jakarta tidak khawatir dan tetap beraktivitas secara normal saat hari pencoblosan karena Polri dan TNI siap menjaga Pilkada.

Kapolda Bertemu Habib Kwitang, Pastikan Jakarta Aman

Pada Senin (17/4/2017) malam, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol M Iriawan juga menemui Habib Abdurachman Al-Habsyi yang merupakan cucu dari Habib Ali Al-Habsyi atau yang biasa dikenal dengan Habib Kwitang di kediamannya Jalan Kembang 5, Jakarta Pusat.

Iriawan datang dengan mengenakan peci dan kemeja pada pukul 20.20 WIB langsung menuju ke kediaman Habib Ali. Pertemuan dilakukan tertutup dan dijaga ketat aparat keamanan.

Selanjutnya Kapolda berjalan menuju Mesjid Al Riyadh untuk melaksanakan shalat dan ziarah ke makam Habib Kwitang.

Iriawan mendatangi warga sekitar yang sedang berkerumun untuk melihat wajah Kapolda dan dia pun menyalami warga tersebut, kemudian meninggalkan lokasi sekitar pukul 21.20 WIB.

"Tenang Jakarta dalam situasi aman," kata Iriawan.

Sementara itu, Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Metro Jaya, Kombes Pol R. Argo Yuwono mengatakan kedatangan Kapolda ke Habib Abdurachman untuk melakukan silaturahmi dengan Habib, kemudian shalat dan ziarah.

Baca juga artikel terkait PILKADA DKI JAKARTA 2017 atau tulisan lainnya dari Maya Saputri

tirto.id - Politik
Reporter: Maya Saputri
Penulis: Maya Saputri
Editor: Maya Saputri